Bhayangkara FC vs Arema: Pembuktian Penguasa Patriot Candrabhaga

Bhayangkara masih simpan empat penggawa Timnas U-23

Jakarta, IDN Times - Bhayangkara FC akan kembali melanjutkan kiprahnya di Piala Presiden 2019. Tampil di babak delapan besar, Skuat The Guardians akan kedatangan tamu kuat dari Malang, yakni Arema FC, dalam laga yang dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (30/3).

Keuntungan tentu berpihak kepada Bhayangkara FC, sebab mereka akan tampil di markasnya sendiri. Tak hanya itu, Patriot Candrabhaga banyak menyimpan kenangan manis karena tempat itu jadi sejarah Bhayangkara FC jadi kampiun di Liga 1 2017 lalu.

1. Bhayangkara FC raih tiga kemenangan pada babak penyisihan saat tampil di Patriot

Bhayangkara FC vs Arema: Pembuktian Penguasa Patriot CandrabhagaDok. Bhayangkara FC

Bhayangkara FC sebetulnya sudah menunjukkan keganasannya sebagai penguasa Patriot Candrabhaga di turnamen yang sudah digelar untuk pertama kalinya itu. Terbukti, Wahyu Subo Seto dan kolega mampu meraih hasil sempurna setelah menyelesaikan tiga laga dengan kemenangan.

Selain itu, Bhayangkara FC juga dikenal cukup produktif selama menjalani tiga laga di markasnya tersebut. Tuah itu lah yang coba kembali dimanfaatkan oleh Bhayangakara FC untuk bisa menaklukkan Arema FC sekaligus membuat mereka mampu lolos ke babak semi final.

Baca Juga: Persija Tersingkir dari Piala Presiden, Manajer Enggan Salahkan Wasit

2. Vera tak tergantung rekor Bhayangkara FC di Patriot

Bhayangkara FC vs Arema: Pembuktian Penguasa Patriot CandrabhagaBhanyangakar FC/Ary Kristianto

Hanya saja, pelatih Bhayangkara FC, Alfredo Vera menanggapi santai mengenai torehan positif timnya jika bermarkas di Patriot Candrabhaga. Ia cuma melemparkan senyum sambil berkata bahwa kondisinya berbeda karena Bhayangkara FC yang diarsitekinya sekarang tim baru dan butuh pembuktian diri.

Otimisme tetap membumbung tinggi walau Vera merasa timnya adalah era baru Bhayangkara FC. Apalagi, timnya akan kembali tampil komplet. Nama-nama seperti Awan Seto, Wahyu Subo Seto, Nur Hidayat, Bagas Adi, dan Sani Rizky, sudah kembali bergabung dengan tim usai mengikuti agenda Timnas Indonesia.

3. Vera akan istirahatkan penggawa Timnas Indonesia U-23

Bhayangkara FC vs Arema: Pembuktian Penguasa Patriot CandrabhagaBhayangkara FC/Ary Kristianto

Walau demikian, Vera secara tersirat seperti akan menyimpan pemain-pemain yang sebelumnya usai mengikuti agenda Timnas Indonesia U-23 di babak kualifikasi Piala Asia U-23. Sebab, kata dia, Bagas, Nur Hidayat, Sani dan Awan sedang diberi jatah libur hingga 1 April mendatang.

"Saya beri mereka waktu istirahat sampai Senin (1/4) minggu depan. Waktu mereka bergabung mepet dengan waktu persiapan dan mereka sudah melewatkan banyak pertandingan. Dan, saya juga belum melihat kemampuan pemain lainnya di sini (Bhayangkara FC)," ujar pelatih berpaspor Argentina itu.

4. Milo sebut Arema FC tak gentar berhadapan dengan Bhayangkara FC

Bhayangkara FC vs Arema: Pembuktian Penguasa Patriot CandrabhagaBhayangkara FC/Ary Kristianto

Sementara, di kubu lawan, Pelatih Arema FC, Milomir Seslija tak gentar walau harus tampil di daerah penguasaan Bhayangkara FC. Menurut dia, skuat Arema FC datang ke Bekasi dengan persipan cukup matang. Tak pelak, Milo memprediski laga nanti akan berjalan seimbang dan menarik.

"Arema FC lebih kuat dan jauh lebih baik dibandingkan sebelumnya. kami punya energi positif untuk melaju ke semi final. Saya berharap laga nanti berjalan menarik dan hasil akhir berpihak kepada Arema," tukas Milo.

 

Perkiraan Pemain

Bhayangkara FC (4-3-3): Wahyu Tri; I Putu Gede, Anderson Salles, Indra Kahfi, Fatchurohman; Wahyu Subo Seto, Ruben da Silva, M. Hargianto; Ilham Udin Armayn, Dendi Sulistyawan, Vendry Mofu.

Arema FC (4-3-3): Kartika Ajie; Alfin Tuasalamony, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Ricky Ohrella; Smolyachenko, Makan Konate, Jayus Hariono; Dendi Santoso, Robert Lima, Riky Kayame.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya