[BREAKING] Prancis Dipaksa Bermain Imbang 1-1 oleh Hungaria

Prancis sempat tertinggal 1-0 di babak pertama

Jakarta, IDN Times - Prancis secara mengejutkan gagal meraih kemenangan dalam laga keduanya di Piala Eropa 2020. Sempat tertinggal satu gol di babak pertama, Les Blues dipaksa bermain imbang oleh tuan rumah Hungaria di Puskas Arena, Budapest, Sabtu (19/6/2021).

Attila Fiola sempat membungkam publik Prancis melalui serangan balik cepat jelang babak pertama berakhir. Beruntung, Antoine Griezmann mampu menyamakan kedudukan di babak kedua.

Sejak laga dimulai, Prancis langsung mendominasi jalannya pertandingan. Beberapa ancaman sudah diberikan oleh skuat Didier Deschamps ke gawang Hungaria hingga laga berjalan 20 menit. Sayang, tak ada satupun yang berhasil dikonversi menjadi gol.

Total ada tujuh percobaan dari Kylian Mbappe dan kolega yang dilakukan sepanjang babak pertama. Salah satunya didapatkan Antoine Griezmann yang menafaatkan kemelut di depan gawang Hungaria. Namun, kiper Peter Gulacsi masih tampil gemilang di bawah mistar gawang Hungaria.

Hungaria hanya sesekali saja melakukan serangan balik cepat. Mereka memanfaatkan celah yang ditinggalkan para pemain Les Blues yang sedang membantu serangan. Beberapa kali Prancis pun dibuat repot oleh serangan-serangan mereka.

Bencana bagi Prancis datang saat laga tinggal menyisakan beberapa menit saja. Memanfaatkan serangan balik, Attila Fiola berhasil membobol gawang Hugo Lloris di injuri time sebelum turun minum. Gol itu membuat Prancis tertinggal satu gol di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Prancis tampil lebih agresif. Mereka bahkan membuat Hungaria bermain di pertahanannya sendiri. Hal itu membuat Prancis dengan mudah membombardir lini belakang Hungaria.

Akhirnya gol yang ditunggu Prancis tiba. Berawal dari aksi Benzema yang melakukan aksi individu di dalam kotak penalti, kemudian berhasil mengirimkan umpan datar ke mulut gawang Hungaria. Sempat tersentuh pemain belakang, Bola liar mampu disambar Griezmann dengan sepakan keras yang menghujam keras gawang Gulasci.

Usai menyamakan kedudukan menjadi 1-1, Prancis terus menekan Hungaria. Para pemain tuan rumah bahkan kesulitan untuk menguasai bola karena Mbappe cs. terus melakukan pressing ketat.

Walau banyak menekan, Prancis masih kesulitan menembus rapatnya pertahanan Hungaria. Walhasil, hanya beberapa peluang saja yang bisa diciptakan Prancis di sisa laga. Itu pun tak ada yang berhasil dimanfaatkan menjadi gol.

Skor 1-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Hasil ini membuat Prancis untuk sementara naik ke peringkat pertama Grup F Piala Eropa 2020 dengan mengoleksi empat poin. Hanya saja, posisi mereka rawan tergeser lantaran Portugal masih belum melangsungkan laga melawan Jerman.

Topik:

  • Hana Adi Perdana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya