[BREAKING] Timnas Indonesia Bikin Keok Myanmar dengan Skor Telak 4-1

Timnas Indonesia tancap gas menekan Myanmar hingga keok

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia tampil impresif dalam laga uji coba keduanya di Turki. Berhadapan dengan Myanmar, anak asuh Shin Tae Yong mampu menang dengan skor telak 4-1 dalam duel yang digelar di Emirhan Sports Complex, Antalya, Turki, Kamis (25/11/2021). 

Timnas Indonesia langsung tancap gas menekan Myanmar pada awal babak pertama. Hal itu berdampak positif, karena tim besutan Shin Tae Yong berhasil menciptakan gol cepat lewat tandukan Ricky Kambuaya saat laga baru berjalan lima menit, memanfaatkan umpan matang dari Ezra Walian.

Unggul satu gol membuat skuad Garuda tampil lebih lepas. Mereka terus memberikan tekanan kepada Myanmar. Hanya sesekali saja kubu lawan bisa menekan dan memberi ancaman kepada lini belakang Timnas Indonesia.

Memasuki menit 12, Timnas Indonesia kembali mencetak gol. Kali ini, Irfan Jaya berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Lolos dari jebakan offside, pemain PS Sleman itu mampu dengan tenang mengeksekusi umpan matang Alfeandra Dewangga.

Usai unggul dua gol, Timnas Indonesia menurunkan tempo permainan. hal itu membuat Myanmar lebih berani memainkan bola di lini tengah. Hanya saja, mereka masih kesulitan menembus pertahanan skuad merah putih yang tampil disiplin.

Timnas Indonesia malah mampu memperlebar keunggulan menjadi 3-0 saat laga berjalan 30 menit. Giliran Witan Sulaiman yang kali ini bisa mencetak gol dengan sontekan, menerima umpan tarik dari Ezra Walian di sisi kiri pertahanan Myanmar.

Myanmar praktis tak bisa melakukan apapun di sisa waktu babak pertama. Mereka terlihat tampil sangat terburu-buru saat mencoba memasuki pertahanan Indonesia. Hingga waktu babak pertama usai, skor tak berubah untuk keunggulan Timnas Indonesia 3-0.

Usai turun minum, Timnas Indonesia kembali mengambil inisiatif serangan. Tak jarang, kiper Myanmar harus jatuh bangun menghadapi gempuran dari Irfan Jaya dan kolega. Beruntung, hingga memasuki menit 50 mereka tak kembali kebobolan untuk keempat kalinya.

Hanya saja, rapuhnya lini belakang Myanmar kembali mampu dimanfaatkan Timnas Indonesia. Mendapatkan hadiah penalti, Ezra dipercaya jadi algojo sepakan 12 itu. Dengan sangat mudah, pemain Persib itu mampu melepaskan sepakan yang mampu mengelabui kiper Myanmar.

Tertinggal empat gol membuat Myanmar tampil semakin kacau. Hal itu ternyata membuat para pemain Timnas Indonesia semakin mudah mengeksploitasi pertahanan lawan yang sudah rapuh. Namun, tak ada peluang lagi yang berhasil dikonversi menjadi gol.

Memasuki menit 72, Myanmar akhirnya bisa memperkecil kedudukan menjadi 4-1. Memanfaatkan kegagapan pemain Timnas Indonesia dalam menghadapi sepak bebas, Myanmar mampu menjaringkan bola lewat sundulan penyerangnya yang tak bisa ditangkap Muhammad Riyandi.

Pada sisa waktu babak kedua, Timnas Indonesia maupun Myanmar, terus berusaha kembali mencetak gol. Hanya saja, hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, skor tak berubah. Timnas Indonesia pun akhirnya meraih kemenangan atas Myanmar dalam laga uji coba ini 4-1.

Baca Juga: Timnas Indonesia Ingin Bantai Myanmar Sebagai Modal ke Piala AFF

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya