Grealish Bisa Bikin Keseimbangan ManCity Bisa Goyah?

Grealish memecahkan rekor transfer tertinggi Inggris

Jakarta, IDN Times - Jack Grealish segera diresmikan sebagai pemain anyar Manchester City. Namun demikian banyak yang menilai jika pemain yang dibajak dari Aston Villa ini bakal merusak keseimbangan skuat The Citizen.

Jurnalis Italia sekaligus pakar transfer, Fabrizio Romano, menyebut kan Aston Villa dan ManCity sudah menjalin kesepakatan terkait transfer Grealish. Konon, ManCity harus menebus sang pemain dengan mahar 100 juta poundsterling atau Rp2 triliun pada bursa transfer musim panas ini.

Grealish rencananya bakal diikat kontrak berdurasi lima tahun oleh ManCity. Ia akan menjalani tes kesehatan pada Kamis (5/8/2021) malam, sebelum diperkenalkan kepada publik.

1. Legenda Liverpool komentari transfer Grealish

Grealish Bisa Bikin Keseimbangan ManCity Bisa Goyah?potret Jack Grealish di Timnas Inggris(news.sky.com)

Legenda Liverpool, John Barnes mengatakan opini pribadinya, kedatangan Grealish bisa merusak keseimbangan tim. Menurut dia, banyak pemain ManCity yang masih dalam performa terbaiknya saat ini dan tak perlu diganti Grealish. Tak pelak, ia menyebut jika ManCity harus siap dengan konsekuensinya.

“Di tim manapun, keseimbangan tim adalah hal utama. Mungkinkah Grealish menyingkirkan Kevin de Bruyne di posisi gelandang utama? tentu sulit. Jadi apa peran apa yang tepat untuknya? Itu jadi penyebab Grealish tak mendapatkan tempat utama di Timnas Inggris,” kata Barnes dikutip Manchester Evening News.

Baca Juga: Manchester City Siapkan Dana Rp2 Triliun Buat Membajak Jack Grealish

2. Harusnya ManCity lebih prioritaskan Harry Kane

Grealish Bisa Bikin Keseimbangan ManCity Bisa Goyah?thestatesman.com

Tak dipungkiri, kedalama skuat ManCity memang lebih kuat musim ini. Namun, Barnes merasa hal itu tak terlalu efektif. Sebab, tim besutan Pep Guardiola itu saat ini lebih membutuhkan penyerang. Mereka tak punya pemain berposisi nomor sembilan usai kehilangan Sergio Aguero.

Ia pun menyebut jika ManCity seharusnya memprioritaskan Harry Kane untuk masuk. Melihat sepak terjangnya, menjadi topskor dan raja gol sekaligus di Premier League musim lalu, Barnes menilai sang penyerang bakal jadi pembelian bagus untuk membuat ManCity lebih bringas.

“Kane lebih rasional saat Aguero sudah tak ada. Ia merupakan penyerang istimewa. Namun, saya juga tak bisa menjamin itu membuat ManCity lebih baik,” bebernya.

3. Transfer Grealish pecahkan rekor di Premier League

Grealish Bisa Bikin Keseimbangan ManCity Bisa Goyah?thisisfutbol.com

Transfer Grealish bakal menjadi rekor transfer termahal dalam sejarah sepak bola Inggris. Sejauh ini, rekor tersebut masih dipegang Paul Pogba ketika Manchester United membelinya dengan mahar 89,3 juta poundsterling dari Juventus lima tahun silam.

Terlepas dari harganya yang tinggi, Grealish memang punya kemampuan mumpuni untuk menjadi gelandang terbaik. Musim lalu, ia tampil memukau bersama Aston Villa dengan mencetak enam gol plus tujuh assist dalam 26 penampilannya. Walhasil, ia dipercaya Gareth Southgate menjadi bagian dari skuat Inggris di Piala Eropa 2020.

Penampilan konsistennya itu juga membuat Guardiola kepincut. Ia merasa Grealish bisa jadi pilihan pas untuk melengkapi Kevin De Bruyne di lini tengah.

Dengan hadirnya Grealish, Guardiola bisa bebas mengutak-atik lini tengah. Fernandinho yang makin tua, perannya bisa diisi Ilkay Guendogan atau Rodri dan Grealish bisa main lebih ke depan, membantu De Bruyne.

Baca Juga: Manchester City Dihajar Manchester United 0-2, O. Solskjær Puji Pemain

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya