Ide Gila Presiden Barcelona Duetkan Ronaldo dan Messi

Alam krisis keuangan, Barcelona kok malah belanja pemain

Jakarta, IDN Times - Barcelona mencetuskan ide gila yang bisa bikin dunia gempar. Manajemen Blaurgana berniat untuk menduetkan ikon tim, Lionel Messi, dengan rivalnya Cristiano Ronaldo di musim depan.

AS menyebut, ide gila itu lahir dari Presiden Barcelona, Joan Laporta. Dia bahkan disebut siap menebus Ronaldo dari Juventus dengan skema add-ons, memberikan sejumlah uang tunai plus memilih salah satu pemain di antara Antoine Griezmann, Philippe Coutinho, hingga Sergio Roberto.

Tentu, jadi kabar paling mengejutkan pada tengah pekan ini. Maklum, Barcelona sebelumnya sempat menyatakan diri tengah dilanda krisis keuangan. Mereka bahkan siap melego Messi agar neraca keuangan klub kembali stabil.

Baca Juga: [BREAKING] Memphis Depay Resmi Berseragam Barcelona 

1. Barcelona mau lepas bintang demi Ronaldo

Ide Gila Presiden Barcelona Duetkan Ronaldo dan Messitwitter.com/AntoGriezmann

Apakah keinginan Laporta di tengah Barcelona yang sedang krisis ini dianggap main-main? Kenyataannya tidak. Barcelona sudah menemukan formula untuk mendatangkan CR7. Rencananya, mereka mau meminjam Ronaldo terlebih dulu.

Mengenai gaji selangit pemain asal Portugal tersebut, Laporta pun sudah memikirkan cara membayarnya. Salah satunya adalah mengorbankan Griezmann dan Coutinho yang beban gajinya terbilang tinggi. Dengan cara itu, beban gaji Barcelona setidaknya jadi lebih rendah.

Kedatangan Ronaldo juga bakal menguntungkan klub, karena bisa menambah pundi-pundi dari sponsor. Tak hanya itu, penjualan jersey pemain berusia 36 tahun itu juga terbilang menjanjikan untuk menambah kas Barcelona.

2. Ronaldo flop atau klop?

Ide Gila Presiden Barcelona Duetkan Ronaldo dan Messitwitter/championsleague

Ambisi Laporta mendatangkan Ronaldo sejatinya lebih kental dengan aroma bisnis. Apalagi, mereka sedang berusaha mencari cara untuk keluar dari krisis keuangan. Namun, di luar itu semua, mendatangkan Ronaldo sebenarnya masih menguntungkan secara teknis bagi skuad besutan Ronald Koeman. Sebab, secara performa, Ronaldo masih berada dalam level teratas, meski sudah dimakan usia.

Lihat torehan gol Ronaldo di Serie A musim lalu, yang masih berada di kisaran dua digit, bahkan lebih dari 20. Total, selama Serie A musim 2020/21, Ronaldo sukses membukukan 29 gol.

"Saya telah bermain di level tertinggi selama bertahun-tahun, ini tidak mengganggu sama sekali," kata Ronaldo dikutip Manchester Evening News.

3. Diisukan juga kembali ke Manchester United

Ide Gila Presiden Barcelona Duetkan Ronaldo dan Messibleacherreport.com

Juventus tak keberatan Ronaldo pergi dari Turin. Terlebih, Si Nyonya Tua tengah melakukan peremajaan tim agar diperkuat beberapa talenta muda berkualitas. Hanya saja, mereka pasti menawarkan CR7 dengan banderol yang cukup tinggi.

Akhir-akhir ini, Ronaldo juga dispekulasikan kembali ke Manchester United, klub yang telah membesarkan namanya. Isu kepindahan itu makin santer usai Ronaldo mengaku tak masalah masuk daftar jual Juventus. 

MU memang lebih berpotensi mendapatkan Ronaldo. Sebab, mereka siap membuka opsi menukar Ronaldo dengan Pogba agar tak ada biaya lebih yang dikeluarkan kedua kubu.

Namun, itu semua tetaplah sebuah rumor. Ronaldo bisa saja dibajak Barcelona. Masalahnya, apa mungkin Ronaldo mau pindah ke Barcelona, klub yang notabene jadi rival mantan klubnya Real Madrid? Tentu hanya Ronaldo ya bisa menjawab. Sejauh ini, dia juga masih belum menentukan masa depannya karena masih fokus membela Portugal di Piala Eropa 2020.

Baca Juga: Tak Mau Kalah dari Ronaldo, Messi Juga Panen Rekor Baru

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya