Indonesia Patut Waspada, Laos Punya Jebolan Liga Prancis

Laos tak punya prestasi metereng di sepak bola ASEAN

Jakarta, IDN Times - Laos akan jadi salah satu lawan Timnas Indonesia di babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020. Walau tak diunggulkan, tim berjuluk Thimisad ini bakal berusaha keras untuk bisa mengejutkan lawan-lawannya pada ajang dua tahunan edisi kali ini.

Mereka memang tak punya prestasi mentereng di kancah Asia Tenggara. Sepanjang sejarah Piala AFF, Laos juga tak bisa berbicara banyak dan selalu terhenti di fase grup. Hal itu bahkan bertahan hingga satu dekade terakhir.

Pada perhelatan Piala AFF dua edisi sebelumnya, tepatnya pada 2016 saja, Laos gagal tampil di ajang ini. Hal itu terjadi lantaran mereka kalah dalam fase playoff.

1. Ditangani pelatih Singapura

Indonesia Patut Waspada, Laos Punya Jebolan Liga PrancisLaos jadi salah satu lawan Timnas Indonesia di babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020. (sports247.my).

Walau masih dianggap sebagai pelengkap, Laos tetap tak bisa dipandang sebelah mata. Apalagi, mereka saat ini ditangani pelatih asal Singapura, V Selvaraj. Dia merupakan pelatih yang berpengalaman menangani klub di negaranya, seperti Warriors FC hingga Garena Young Lions.

Meski tak memiliki prestasi mentereng, dia dipercaya untuk membangun sepak bola Laos dalam beberapa tahun terakhir. Memulai jadi pelatih Laos di level U-15 sampai U-23, Selvaraj pun didapuk sebagai pelatih tim senior.

Tentu, dia sudah tahu betul dengan kekuatan timnya. Tampil menjalani debut menangani Laos di Piala AFF, dia bakal berusaha keras agar timnya bisa jadi kuda hitam. Apalagi, kekuatan mereka jarang terpantau. Bisa jadi itu membuat kekuatan mereka sulit diprediksi oleh lawan lainnya di Grup B.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Fase Grup Piala AFF 2020

2. Laos punya jebolan Liga Prancis

Indonesia Patut Waspada, Laos Punya Jebolan Liga PrancisLaos bakal diperkuat pemain naturalisasi yang tampil di Liga Prancis, Billy Ketkeophomphone dalam ajang Piala AFF 2020. (deltafm.fr).

Menariknya, Laos bakal diperkuat pemain yang sempat mentas kompetisi Prancis, Ligue 2. Dia adalah Billy Ketkeophomphone, pemain yang sudah menyelesaikan proses naturalisasinya dan bakal menjalani debut bersama negara barunya di Piala AFF.

Kemampuan pemain USL Dunkerque ini tentu bakal jadi poros kekuatan utama Laos kali ini. Selain itu, pengalamannya berkarier di Prancis selama 10 tahun membuat rekan-rekannya dipastikan punya motivasi lebih untuk mengeluarkan kemampuan yang terbaik.

Tak hanya dia, Laos juga bakal diperkuat beberapa pemain yang banyak berkarier di Liga Thailand, seperti Bounpachan Boungkong (Port FC) hingga Soukaphone Vongchiengkham (Udon Thani FC). Dengan materi pemain terbaiknya, Laos bisa dipastikan bakal jadi kekuatan misterius yang harus diwaspadai Timnas Indonesia.

3. Daftar lengkap pemain Laos yang dibawa ke Piala AFF

Indonesia Patut Waspada, Laos Punya Jebolan Liga PrancisLaos jadi salah satu lawan Timnas Indonesia di babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020. (affsuzukicup.com).

Kiper
Xaysavath Souvannasok, Solasak Thilavong, Keo Oudone Souvannasangso, Seeamphone Sengsavang

Bek
Chitpasong Latthachack, Kaharin Phetsivilay, Thipphachanh Inthavong, Longleuang Keophouvong, Anantaza Siphongphan, Aphixay Thanakhanty, Nalongsit Chanhthalangsy, Phouttavong Sangvilay, Sengdaovy Hanthavong, Xeedee Pomsavanh

Gelandang
Bounphachan Bounkong, Mitsada Saitaifah, Sisawad Dalavong, Vongphachan Phouttavong, Phoutthasay Khochalern, Chanthavixay Khounthoumphone, Phathana Phommathep, Phoutthalak Thongsanith, Manolom Phetphakdy, Kydavone Souvanny.

Penyerang
Billy Ketkeophomphone, Soukaphone Vongchiengkham, Vannasone Douangmaity, Somxay Keohanam, Chony Wenpaserth, Visith Bounpaserth.

Baca Juga: Shin Tae Yong Jawab Tantangan Bawa Indonesia Juara Piala AFF

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya