Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Sabtu 17 Desember 2022

Kroasia bakal kembali bentrok dengan Maroko

Jakarta, IDN Times - Pesta sepak bola akbar se-jagat kini memasuki fase akhir. Berikut jadwal perebutan juara tiga Piala Dunia 2022 yang digelar pada Sabtu (17/12/2022).

Kroasia bakal ditantang Maroko dalam duel yang bakal dilangsungkan di Stadion Internasional Khalifa, Qatar pukul 22.00 WIB. 

Menarik jika memantau kiprah kedua kesebelasan di Piala Dunia 2022. Terlebih, mereka merupakan tim kejutan yang sempat berada dalam satu grup yang sama di babak penyisihan.

1. Tampil memukau, tapi akhirnya dihentikan Argentina

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Sabtu 17 Desember 2022Duel Argentina vs Kroasia di laga semifinal Piala Dunia 2022. (Twitter/@WorldCup2022).

Kroasia yang datang dengan kekuatan baru, ternyata masih bertaji di ajang ini. Tampil di babak penyisihan, skuad Vetrani tampil konsisten hingga bisa lolos dengan status runner-up Grup F.

Menariknya, Kroasia langsung bersua Jepang di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Sempat dibuat kerepotan, mereka akhirnya bisa menang melalui drama adu penalti dan lolos ke babak perempat final.

Brasil jadi tembok besar yang diprediksi mustahil dihancurkan Kroasia di babak perempat final. Namun, prediksi itu sirna. Kroasia mampu menahan Selecao 1-1 dalam laga yang berlangsung 120 menit. Punya statu sebagai “Raja Penalti,” mereka pun memulangkan Neymar dkk. Sekaligus melaju ke semifinal.

Sayang, hoki mereka terhenti sebelum laga final. Luka Modric dan kolega harus menyerah di tangan Argentina dengan skor 3-0.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Final Piala Dunia 2022: Argentina Vs Prancis

2. Kegemilangan Maroko terhenti oleh Prancis

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Sabtu 17 Desember 2022Duel sengit Prancis melawan Maroko di laga semifinal Piala Dunia 2022. (fifa.com)

Sementara, Maroko jadi perhatian publik karena tampil memukau sejak memulai kampanyenya di Piala Dunia 2022. Tak diunggulkan, mereka mampu menaham Kroasia (0-0), mengalahkan im favorit Belgia (2-0), sebelum kembali menang atas Kanada (2-1) di babak penyisihan.

Maroko melaju sebagai juara Grup F ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 sehingga harus bertemu Spanyol yang jadi runner-up Grup E. Hasilnya kembali mengejutkan, karena mereka menang dalam laga itu melalui drama adu penalti.

Selanjutnya, Portugal dibuat mati kutu oleh Hakim Ziyech dan kolega di babak perempat final. Gol semata wayang Youssef En-Nesyri sudah cukup memulangkan tim Selecao das Quinas di gelaran akbar ini.

Langkah mereka baru bisa dihentikan Prancis dalam laga sengit di semifinal beberapa hari lalu. Kalah dua gol tanpa balas, skuad Atlas Lions sebetulnya memberikan perlawanan sengit dan membuat banyak peluang.

3. Jadwal perebutan juara tiga Piala Dunia 2022 hari ini

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Sabtu 17 Desember 2022Kroasia dan Maroko bakal memperebutkan juara ketiga Piala Dunia 2022. (fifa.com)

Kini, Kroasia dan Maroko kembali bertemu untuk kedua kalinya setelah sebelumnya bermain imbang 0-0 di babak penyisihan. Bedannya, kali ini laga harus diakhiri dengan kemenangan dari salah satunya untuk menentukan juara tiga Piala Dunia 2022.

Berikut jadwal peerebutan juara tiga Piala Dunia 2022 hari ini, yang disiarkan langsung Vidio, SCTV, dan Moji TV:

Sabtu (17/12/2022)

22.00 WIB - Kroasia vs Maroko

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Piala Dunia Qatar 2022 hingga Partai Final

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya