Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Selasa 29 November 2022

Iran bakal bentrok dengan Amerika Serikat

Jakarta, IDN Times - Babak penyisihan Piala Dunia 2022 sudah memasuki fase akhir. Alhasil, bakal ada laga penentuan yang dipastikan bakal berjalan sengit. Termasuk duel-duel Grup A dan B yang akan berlansung pada Selasa (29/11/2022) hingga Rabu dini hari WIB.

Salah satu laga yang patut ditunggu adalah duel Ekuador melawan Senegal dan Belanda kontrak Qatar dari Grup A. Kemudian, dilanjutkan duel yang tak kalah panas antara Iran melawan Amerika Serikat dan Wales bersua Inggris.

Berikut adalah jadwal siaran langsung Piala Dunia, Selasa 29 November 2022.

1. Laga penghakiman Ekuador melawan Senegal

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Selasa 29 November 2022Pemain Belanda, Jurrien Timber, coba melewati adangan pemain Ekaudor, Enner Valencia, dalam laga lanjutan Grup A Piala Dunia 2022. (Twitter/@@OnsOranje)

Ekuador bakal menjalani laga hidup mati melawan Senegal. Kedua kesebelasan masih berpeluang lolos ke fase gugur. Tak ayal, duel di tengah lapangan yang digelar pukul 22.00 WIB dipastikan bakal berjalan ketat.

Walau skuad El Tri hanya membutuhkan hasil imbang untuk bisa melaju ke babak 16 besar, mereka dipastikan tak akan memberi Senegal kesempatan untuk berkembang di lapangan. Sebab, kekalahan bisa membuat kans besar mereka lolos tertutup.

Sementara, Belanda juga bakal menghadapi duel penentuan melawan Qatar. Skuad De Oranje tentu harus mewaspadai motivasi tuan rumah. Sebab, mereka dipastikan bakal tampil all out usai dipastikan tersingkir dari ajang empat tahunan ini.

Baca Juga: 3 Catatan Unik dari Kemenangan Iran Atas Wales

2. Duel berbumbu politik antara Iran vs Amerika Serikat

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Selasa 29 November 2022Pemain Timnas Inggris, Raheem Sterling, tengah berusaha mengejar bola yang dikuasai pemain Amerika Serikat. Dalam laga ini, Inggris harus b=puas ditahan imbang AS 0-0 dalam duel Grup B Piala Dunia 2022. (Twitter/@WorldCup2022)

Pertandingan yang menyita perhatian tentu terjadi di Grup B. Sebab, akan ada duel panas yang mempertemukan Iran melawan Amerika Serikat. 

Duel beraroma politik ini sudah pasti berjalan panas. Selain masalah politik yang menjadi bumbu persaingan, kedua negara ini juga membutuhkan kemenangan, karena sama-sama punya peluang lolos ke babak gugur.

Sementara, Inggris yang kini kokoh dipuncak klasemen Grup B Piala Dunia 2022, bakal menghadapi lawan lebih ringan, yakni Wales untuk menutup fase penyisihan. Tentu kemenangan jadi target skuad The Three Lions agar bisa menyegel tempat sebagai juara grup.

3. Jadwal lengkap Piala Dunia 2022 hari ini

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Selasa 29 November 2022Gelandang Inggris, Jude Bellingham, merayakan gol ke gawang Iran (Twitter @FIFAWorldCup)

Berikut jadwal Piala Dunia 2022 hari ini, yang disiarkan langsung Vidio, SCTV, dan Moji TV:

Selasa (29/11/2022)
22.00 WIB - Ekuador vs Senegal
22.00 WIB - Belanda vs Qatar

Rabu (30/11/2022)
02.00 WIB - Iran vs Amerika Serikat
02.00 WIB - Wales vs Inggris

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, 28 November 2022

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya