Mengenang Ian St John, Pahlawan Tak Dikenal Liverpool

Nama St John kalah mentereng dari Ian Rush

Jakarta, IDN Times - Liverpool kehilangan salah satu legenda terbaiknya, Ian St John. Bintang The Reds medio 1960-70 mengembuskan napas terakhir pada usia 82 tahun karena komplikasi penyakit.

"Liverpool bersedih. Kami mendapat kabar lan St John meninggal dunia di usia 82 tahun," tulis pernyataan Liverpool melalui laman resminya pada 2 Maret 2021.

Terang saja, ini jadi pukulan telak bagi Liverpool. Mereka harus kehilangan salah satu legenda yang membesarkan klub Merseyside itu, saat performa sedang anjlok.

1. Memulai debut bersama Liverpool di derby Merseyside

Mengenang Ian St John, Pahlawan Tak Dikenal LiverpoolIan St John, legenda Liverpool. (theathletic.com).

Liverpool tentu sangat bersedih atas kepergian Ian St John. Maklum, banyak sekali kontribusi yang diberikannya untuk Liverpool sejak pertama kali datang, salah satunya membawa Liverpool promosi ke Divisi Satu, yakni kompetisi kasta tertinggi di Inggris sebelum Premier League muncul.

Didatangkan dari Motherwell, Liverpool memecahkan rekor transfer termahal saat mendatangkan St John. Bagaimana tidak, manajemen mesti merogoh kocek £37,5 ribu kala itu. Jumlah duit yang digunakan untuk mewujudkan transfer tersebut terbilang besar saat di era 1960-an.

Menariknya, St John pertama kali mentas bareng Liverpool dalam duel bertajuk derby Merseyside kontra Everton. Walau bentrok kedua tim belum sepanas empat dekade terakhir, debutnya boleh dibilang memalukan, karena Liverpool kalah.

Baca Juga: Jadwal Duel Akbar Premier League: Liverpool Vs Chelsea 

2. Persembahkan gelar bergengsi di kompetisi domestik

Mengenang Ian St John, Pahlawan Tak Dikenal LiverpoolIan St John, legenda Liverpool. (liverpoolecho.co.uk).

Usai menjalani debut yang tak diinginkan, St John perlahan menunjukkan sinarnya. Berduet dengan Ron Yeats di lini depan, serangan Liverpool yang kala itu ditangani manajer karismatik Bill Shankly, berhasil menjelma jadi klub yang ditakuti lawan.

Usai membawa promosi, St John membawa Liverpool jadi kampiun di kompetisi divisi utama edisi 1964 dan 1966. Dia juga mempersembahkan satu gelar Charity Shield 1964. Terakhir, gol yang diciptakan ke gawang Leeds United membawanya meraih gelar pertama Piala FA 1965.

Namun, kejayaan St John tak berlangsung lama. Memasuki kepala tiga, performanya perlahan menurun. Hingga, dia harus terusir dari tim utama dan berpindah-pindah klub, mulai dari Hellenic, klub asal Afrika Selatan, kembali ke Inggris membela Coventry, Tranmere Rovers, sampai akhirnya gantung sepatu.

3. Ian St John menderita sakit bertahun-tahun sebelum wafat

Mengenang Ian St John, Pahlawan Tak Dikenal LiverpoolIan St John, legenda Liverpool. (liverpoo.com).

Memasuki usia 75 tahun, St John memang menderita sakit. Tujuh tahun silam, dia divonis kanker. Namun, dia masih bisa berjuang beberapa tahun sebelum komplikasi menggerogotinya, hingga meninggal dunia.

"Dia meninggal dalam damai di samping keluarganya," tulis pernyataan Liverpool.

"Kami berterima kasih kepada staf di Rumah Sakit Arrowe Park yang sudah berusaha merawat dengan baik St John di masa-masa sulit," lanjut pernyataan itu.

Walau namanya tak sebesar Ian Rush atau Kenny Dalglish, apa yang sudah diberikan St John untuk klub sangat besar. Hal itu membuat pendukung The Reds begitu bersedih atas kehilangan pemain yang paling berpengaruh dalam perjalanan Liverpool.

Baca Juga: Rekor Buruk Hantui Liverpool di Anfield Jelang Lawan Chelsea

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya