PSSI Gelar Kongres di Bandung, Bahas Kepastian Liga 1?

PSSI bakal paparkan program untuk 2022

Jakarta, IDN Times - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dipastikan bakal menggelar Kongres Biasa 2022 di Hotel Trans Luxury, Bandung pada Senin (30/5/2022). Bakal ada dua agenda yang dibahas dalam kongres kali ini.

Agenda pertama akan membahas soal pengesahan laporan aktivitas serta Keuangan 2021. Sementara, agenda kedua PSSI adalah soal rencana program serta anggaran 2022.

“Agenda Kongres yakni pengesahan laporan aktivitas serta Keuangan 2021 dan rencana program serta anggaran 2022," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dalam rilis resmi PSSI.

1. Sebanyak 87 voters anggota PSSI bakal hadiri kongres

PSSI Gelar Kongres di Bandung, Bahas Kepastian Liga 1?Ilyas Listianto Mujib/IDN Times

Menurut rencana, Ketum PSSI akan didampingi Komite Eksekutif hingga Sekretaris Jenderal dalam Kongres Biasa PSSI 2022 ini. Tak hanya itu, sebanyak 87 voters dari anggota PSSI juga dipastikan bakal ambil bagian dalam acara tersebut.

“Kongres ini akan diikuti 87 delegasi yang mempunyai hak suara,” ujar pria yang kerap disapa Iwan Bule tersebut. 

Baca Juga: PSSI Jadi Bulan-bulanan Usai Gagal Booking Lapangan Buat Timnas

2. Menpora hingga delegasi FIFA akan hadiri Kongres PSSI

PSSI Gelar Kongres di Bandung, Bahas Kepastian Liga 1?IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Kongres Biasa PSSI 2022 juga bakal dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, perwakilan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia dan Komite Olimpiade Indonesia, perwakilan FIFA, AFF, hingga AFC. 

“Semoga Kongres 2022 di Bandung ini berjalan aman, sukses, lancar, dan semuanya dapat menjalankan hasil Kongres. Saya juga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh delegasi dan sejumlah undangan lainnya yang berkenan hadir,” beber eks Plt Gubernur Jawa Barat ini.

3. Kongres bakal bahas soal kepastian Liga 1?

PSSI Gelar Kongres di Bandung, Bahas Kepastian Liga 1?Logo BRI Liga 1 2021/22 (Dok. PT Liga Indonesia Baru)

Terlepas dari dua agenda utama yang akan dibicarakan, Kongres Biasa PSSI 2022 ini juga berpotensi membahas soal kejelasan kompetisi, mulai dari Liga saru hingga level-level di bawahnya. 

PSSI sejauh ini belum menentukan kepastian soal sepak mula Liga 1 2022/23. Namun demikian, mereka hampir memastikan bakal mengganti format kompetisi dengan sistem bubble yang diterapkan musim sebelumnya dan kembali ke format home-away.

Wakil delegasi dan voters anggota PSSI yang akan hadir dalam Kongres Biasa PSSI 2022, dijadwalkan melaksanakan proses registrasi pada mulai Minggu (29/5) besok.

Baca Juga: PSSI Ultah ke-92, Iwan Bule: Liga 1 Digelar 27 Juli 2022

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya