Rating Pemain Terbaik dan Terburuk di Duel Liverpool vs Real Madrid

Casemiro menyulitkan Liverpool

Jakarta, IDN Times - Real Madrid akhirnya mengakhiri laga di perempat final Liga Champions 2020/21 dengan hasil memuaskan. Bertandang ke Anfield Stadium, mereka mampu menahan imbang tuan rumah Liverpool 0-0, Kamis (15/4/2020). 

Secara keseluruhan, Madrid menang agregat atas The Reds. Pada laga perempat final leg pertama pekan lalu, mereka mampu membuat Liverpool kalah 3-1. Walhasil, secara keseluruhan mereka unggul dengan skor serupa.

Hasil yang diraih di Anfield tak lepas dari kerja keras para pemain Real Madrid. Mereka tampil disiplin dan menjukkan kerja keras luar biasa untuk bisa menghindari Madrid dari kebobolan.

Sebaliknya, pemain Liverpool juga sudah menunjukkan usahanya. Hanya saja, selain percobaan yang tergesa-gesa, dewi fotuna juga tak berpihak pada anak asuh Juergen Klopp ini. Sehingga, tak ada satupun gol yang bisa dihasilkan di laga tadi malam.

Berikut adalah rating pemain di laga Liverpool melawan Real Madrid

1. Casemiro (9)

Rating Pemain Terbaik dan Terburuk di Duel Liverpool vs Real MadridPemain Real Madrid Vinicius Junior (kanan) melakukan selebrasi dengan rekan setimnya usai membobol gawang Liverpool pada pertandingan babak perempat final leg pertama Liga Champions di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid, Spanyol, Selasa (6/4/2021) waktu setempat. Real Madrid berhasil menjegal Liverpool 3-1 pada pertemuan pertama tersebut. ANTARA FOTO/REUTERS/Susana Vera

Seberapa penting peran Casemiro bagi Real Madrid? Jelas krusial, terutama di laga melawan Liverpool. Ia tampil sebagai gelandang yang tak kenal lelah. Setiap jengkal lapangan panas oleh telapak kakinya.

Statistik menunjukkan, pemain asal Brasil itu berhasil menyelesaikan 13 ball recoveries (terbaik dalam pertandingan), lima kali tackle, 100 persen memenangkan duel udara, 86 sentuhan, dan sembilan kal melakukan umpan panjang akurat. Catatan itu begitu dominan.

Ia seolah tak pernah berhenti berlari sepanjang laga. Ia tak pernah ciut melakukan duel fisik hingga mengorbankan tubuhnya demi memotong serangan Liverpool. Walhasil, ia layak dinobatkan sebagai man of the match.

Baca Juga: Ditahan Imbang Real Madrid, Liverpool Tersingkir dari Liga Champions

2. Frederico Valverde (8,5)

Rating Pemain Terbaik dan Terburuk di Duel Liverpool vs Real Madridinstagram.com/fedeevalverde

Absennya Dani Carvajal dan Lucas Vazquez, membuat Zinadine Zidane pusing. Posisi bek kanan bakal jadi masalah bagi timnya jelang duel di kandang Liverpool. Beruntung Federico Valverde mampu mengemban tugasnya dengan baik.

Pemain berusia 22 tahun itu sempat grogi saat laga baru dimulai. Namun, kondisinya berubah usai laga berjalan lima menit. Ia perlahan mampu menyatu dalam permainan. Bahkan, bisa menunjukkan potensi luar biasa.

Sebanyak delapan intersep, 94 sentuhan, tujuh kali menang duel berhasil dilakukan. Ia juga mampu membantu penyerangan dengan menciptakan dua kesempatan.

3. Trent Alexander-Arnold (8)

Rating Pemain Terbaik dan Terburuk di Duel Liverpool vs Real Madridinstagram.com/trentarnorld66

Energi dan tekanan yang besar, kunci serangan Liverpool ini membuat Real Madrid berpikir dua kali menyerang melalui sisi kiri. Trent Alexander-Arnold mampu bertahan dan membantu serangan dengan sangat baik.

Boleh dibilang, Trent merupakan pemain yang tampil paling menonjol saat melawan Real Madrid. Selain berhasil melakukan 104 sentuhan, 17 umpan silang, 10 kali melakukan recovery bola, dan enam kali menciptakan enam peluang.

Namun hasil tak berpihak kepadanya. Liverpool tetap harus tersingkir dari Liga Champions.

4. Sadio Mane (5)

Rating Pemain Terbaik dan Terburuk di Duel Liverpool vs Real Madridtwitter/LFC

Pemain yang tampil di bawah performa terbaiknya adalah Sadio Mane. Ia beberapa kali bermain ceroboh dan membuat serangan Liverpool terputus. Beberapa peluang pun ia lepaskan begitu saja.

Selain melakukan kesalahan dengan memberikan pelanggaran kepada lawan. ia juga acap kali terperangkap dalam posisi offside. Hal itu semakin menasbihkannya jadi pemain yang tampil begitu buruk.

Baca Juga: Terulang Lagi, Sadio Mane Kesal saat Diganti Mohamed Salah

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya