Hebat! Lucas Moura Samai Torehan Ronaldo & Del Piero di Liga Champions

Lucas Moura memang layak disebut pahlawan Tottenham!

Jakarta, IDN Times - Tottenham Hotspur berhasil menyingkirkan Ajax Amsterdam dengan dramatis pada babak semifinal Liga Champions 2018/2019 pada Kamis (9/5) dini hari tadi. Bertandang ke Johan Cruyff Arena, Christian Eriksen dan kolega berhasil menang dengan skor 2-3.

Skuat The Lilywhites, julukan Tottenham, sebetulnya hampir terlempar dari kompetisi antar klub paling elite se-Benua Biru ini. Sebab, mereka harus bertekuk lutut 0-1 di leg pertama saat bertindak sebagai tuan rumah dalam laga yang dilangsungkan di Tottenham Hotspur Stadium, London.

1. Sempat tertinggal 2-0 di babak pertama, trigol Lucas Moura langsung ubah keadaan

Hebat! Lucas Moura Samai Torehan Ronaldo & Del Piero di Liga Championsexpressmirror.uk

Mengejar defisit gol di kandang Ajax di duel kedua, Tottenham justru secara dramatis bisa menang 2-3 lewat laga yang berlangsung panas itu. Kenapa dikatakan dramatis? Karena mereka berhasil membalikan kedudukan usai tertinggal terlebih dahulu 2-0 di babak pertama.

Lucas Moura-lah yang jadi sosok protagonis di balik kesuksesan Tottenham melaju ke babak final. Pemain berpaspor Brasil itu mampu menciptakan tiga gol di Johan Cruyff Arena untuk memaksakan laga dimenangkan timnya.

Walau secara agregat kedua tim bermain imbang 3-3 dalam dua leg yang dihelat, Tottenham berhak mendapatkan satu tiket ke Madrid karena berdasarkan peraturan, mereka lebih produktif dalam gol tandang.

Baca Juga: Tottenham Hadapi Liverpool di Final UCL, Ini 5 Fakta Menariknya!

2. Moura samai rekor empat pemain lain di Liga Champions

Hebat! Lucas Moura Samai Torehan Ronaldo & Del Piero di Liga Championseurosport.com

Hat-trick itu pula yang mengantarkan Moura berhasil menyamai rekor beberapa pemain bintang yang pernah tampil di Liga Champions. Maklum, tak banyak pemain yang bisa menciptakan tiga gol dalam satu laga di babak semifinal kompetisi ini. Sebagaimana diketahui, dilansir dari Opta, tercatat ada empat pemain yang sebelumnya berhasil melakukan hal yang sama.

Pemain seperti Cristiano Ronaldo, Alessandro Del Piero, Ivica Olic, dan Robert Lewandowski, adalah sederet nama yang pernah catatakan tiga gol tersebut dalam babak semifinal. Tak pelak, performa eks pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu patut disejajarkan dengan empat pemain di atas.

3. Moura bahagia atas hasil yang diraih Tottenham di babak semifinal

Hebat! Lucas Moura Samai Torehan Ronaldo & Del Piero di Liga Championspressfrom.info

Pemain berusia 26 tahun itu pun semringah dengan apa yang telah ia tunjukan di laga tadi malam. Menurut dia, sulit menggambarkan apa yang dirasakan usai tampil fantastis bersama tim.

"Saya sangat bahagia. Kami memberikan segalanya dan pantas mendapatkan momen ini. Kami adalah keluarga," kata Moura menggambarkan kebahagiaannya kepada awak media dilansir laman resmi UEFA.

4. Moura tak mau dianggap sebagai pahlawan

Hebat! Lucas Moura Samai Torehan Ronaldo & Del Piero di Liga ChampionsTwitter/@SkySportsStatto

Namun, ia enggan disebut pemain yang paling berjasa atas lolosnya Tottenham ke babak final di Liga Champions edisi kali ini. "Saya selalu percaya kepada rekan satu tim. Saya harus berterima kasih kepada mereka," tukas dia.

Baca Juga: Lucas Moura Gemilang, Tottenham Hotspur Wujudkan All English Final!

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya