Seolah Tak Jera, Pemain Tottenham Kembali Langgar Social Distancing

Sebelumnya Mourinho sempat melakukan pelanggaran serupa

Jakarta, IDN Times - Lagi-lagi pemain Tottenham Hotspur melakukan pelanggaran karena tak mengindahkan aturan social distancing dari pemerintah Inggris. Kali ini bek kanan Serge Aurier dan gelandang Moussa Sissoko, melanggar peraturan karena menggelar latihan saat London memberlakukan lockdown.

Hal tersebut diketahui usai keduanya yang mengunggah sendiri kegiatan latihan melalui akun Instagram pribadinya. Hal itu merupakan pengulangan pelanggaran serupa yang sempat dilakukan beberapa penggawa dan manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho.

1. Aurier dan Sissoko menyesal telah melakukan tindakan tak terpuji di saat social distancing

Seolah Tak Jera, Pemain Tottenham Kembali Langgar Social DistancingTwitter.com/SpursOfficial

Namun demikian, tak lama mereka mengonfirmasi menyesal dengan tindakan tak terpuji yang dilakukan di tengah pandemik virus corona yang terus meluas di Inggris. Aurier dan Sissoko meminta maaf sekaligus memberikan donasi ke NHS demi menebus kesalahan atas perbuatannya itu.

"Kita sadar, sebagai pemain sepak bola profesional, kita punya tanggung jawab untuk jadi panutan. Segala tindakan pun harus diperhitungkan, terlebih kali ini kita sedang dalam periode yang tak menentu yang membuat semua orang di seluruh dunia kesulitan," kata keduanya dalam pernyataan resmi yang dikeluarkan.

Baca Juga: Tinggalkan Liverpool, Adam Lallana Bakal Gabung Tottenham?

2. Aurier dan Sissoko memastikan bakal memberikan donasi kepada NHS

Seolah Tak Jera, Pemain Tottenham Kembali Langgar Social Distancingskysports.com

Mereka pun meminta maaf kepada publik lantaran perilakunya tak memberikan contoh yang baik bagi khalayak. Menurut mereka, seharusnya semua orang harus mematuhi aturan pemerintah guna memprioritaskan keselamatan dan kesehatan semua orang di tengah wabah virus corona.

"Tak cukup rasanya bagi kita berterima kasih saja kepada staf NHS lantaran mereka jadi garda terdepan untuk melawan virus corona dan yang tak kenal lelah untuk menyelamatkan semuanya. Sehingga, kini kami berdua akan memberikan sumbangan keuangan untuk menunjukkan dukungan kami atas upaya mereka," ujar keduanya lagi.

3. Sebelumnya, Mourinho dan beberapa pemain Tottenham juga melakukan pelanggaran

Seolah Tak Jera, Pemain Tottenham Kembali Langgar Social DistancingPemain Tottenahm tengah mejalani instruksi dari Jose Mourinho saat latihan. (sportbible.com).

Sebelumnya, Jose Mourinho dan sejumlah pemain Tottenham tak mengindahkan aturan social distancing dari pemerintah Inggris. Di tengah ancaman virus corona, mereka justru berlatih besama di Taman Hadley, London, Selasa (7/4).

Padahal hal itu jelas dilarang karena seharusnya mereka melakukan isolasi secara mandiri dan menghindari interaksi. Namun, skuat Tottenham tak merasa takut dan cuek memilih latihan.

Kegiatan yang dilakukan beberapa pemain dan pelatih Tottenham itu terekam langsung lewat video yang beredar. Dalam video terlihat Mourinho memberikan instruksi dari jarak agak jauh kepada Serge Aurier, Tanguy Ndombele, dll.

"Seluruh pemain sudah diinstruksikan untuk menjalankan peraturan social distancing, termasuk dalam latihan yang dilakukan di lapangan tersebut. Dan, kami akan terus menerapkan imbauan ini," kata juru bicara Tottenham dikutip dari Sky Sport.

Baca Juga: Sedang Mencari Kiper Baru, Tottenham Hotspur Incar Pierluigi Gollini

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya