Shin Tae-yong Segera ke Indonesia Bawa Road Map Baru untuk PSSI

Shin Tae-yong tak akan kesulitan masuk ke Indonesia

Jakarta, IDN Times - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dipastikan bakal segera kembali ke Indonesia. Hal itu terungkap dalam surat yang disampaikan pelatih asal Korea Selatan itu kepada Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan.

Bahkan, Shin Tae-yong sudah meminta kepada PSSI menyiapkan prosedur kesehatan yang jelas saat dirinya dan beberapa asisten dari Korsel datang. Selain itu, dia juga meminta beberapa rincian mengenai hal-hal teknis untuk pemusatan latihan (TC) Timnas U-19.

"Kami ingin informasi yang akurat tentang jadwal dan persiapan TC Timnas U-19 di Korea Selatan. Jadwal saya dan tim pelatih dari Korea Selatan ke Indonesia, lalu periode isolasi, tempat isolasi, dan jadwal selama periode isolasi," kata Shin Tae-yong dalam rilis resmi, Jumat (10/7).

1. Shin Tae-yong bakal bawa road map baru untuk Timnas Indonesia

Shin Tae-yong Segera ke Indonesia Bawa Road Map Baru untuk PSSIPelatih Tim Nasional Indonesia, Shin Tae-yong (IDN Times/ Herka Yanis)

Terkait road map Timnas U-19 yang telah dicanangkan beberapa waktu lalu, dipastikan bakal berubah. Shin Tae-yong bakal membuat road map anyar untuk mengejar keterlambatan persiapan skuat Garuda Muda, karena tak ada kegiatan yang dilakukan pemain akibat pandemik COVID-19.

Pelatih Timnas Korsel di Piala Dunia 2018 ini memastikan jika target yang dicanangkannya bersama Timnas Indonesia selama empat tahun tak berubah. Selain memberikan prestasi terbaik, dirinya ingin meningkatkan landasan sepak bola dan meletakkan dasar bagi sepak bola Tanah Air agar bisa bersaing di level yang lebih tinggi.

"Tak ada pelatih yang tidak bertujuan untuk meraih kemenangan. Tapi sekarang saatnya untuk menginvestasikan waktu dan upaya untuk hasil di masa depan. Tolong bantu saya untuk ini dengan semua orang di PSSI dan semua media yang peduli tentang sepak bola Indonesia," ujar pelatih berusia 51 tahun tersebut.

Baca Juga: Lupakan Polemik, Pesan Ketum PSSI ke Shin Tae-yong: Kamu Itu Adik Saya

2. Shin Tae-yong punya target untuk bawa Timnas Indonesia di semua level berprestasi

Shin Tae-yong Segera ke Indonesia Bawa Road Map Baru untuk PSSIPelatih asal Korea Selatan saat memimpin latihan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (IDN Times/Herka Yanis)

Yang pasti, tujuan utama Shin adalah membawa Timnas Indonesia menjadi juara di beberapa ajang seperti Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang, Piala AFF U-22. Namun, hal itu harus dibangun dengan penampilan yang meyakinkan di Piala AFC U-19 2020 dan Piala AFF 2020 yang bakal dihelat tahun ini.

"Saya ingin mendapat dukungan semua pihak, sehingga kami dapat memberikan harapan kepada semua orang Indonesia melalui sepak bola selama masa sulit ini. Sekali lagi saya ingin bertemu Ketua Umum PSSI di Indonesia sesegera mungkin dan membahas tentang rencana kami," bebernya.

3. PSSI sudah pelajari road map anyar Shin Tae-yong

Shin Tae-yong Segera ke Indonesia Bawa Road Map Baru untuk PSSIPelatih Tim Nasional Indonesia, Shin Tae-yong (IDN Times/ Herka Yanis)

Di sisi lain, Ketum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule mengaku sudah mempelajari road map anyar yang diajukan oleh Shin Tae-yong. Dia ingin segera bersua dengan Shin untuk membahas road map yang sudah diajukan kepada PSSI tersebut.

Kini, PSSI pun mengaku terus berkoordinasi dengan sang pelatih yang kini masih berada di Negeri Ginseng.

Iwan Bule pun memastikan jika kedatangan Shin Tae-yong ke Indonesia tak akan bermasalah. Menurut dia, Shin bisa mendapatkan izin masuk lantaran tak melanggar peraturan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) yang mengeluarkan peraturan Nomor 11 Tahun 2020 tentang larangan warga asing datang ke Indonesia.

4. Shin Tae-yong tak akan punya kendala kembali ke Indonesia

Shin Tae-yong Segera ke Indonesia Bawa Road Map Baru untuk PSSIPelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (IDN Times/Ilyas Listianto Mujib

Dengan catatan, dirinya telah memenuhi syarat yang ditentukan, seperti mengantongi surat keterangan sehat dalam bahasa Inggris dari otoritas kesehatan di masing-masing negara, telah berada 14 (empat belas) hari di wilayah/negara yang bebas virus COVID-19, dan menyatakan bersedia masuk karantina selama 14 (empat belas) hari yang dilaksanakan oleh pemerintah Indonesia.

"Shin Tae-yong saya kira tidak menemui hambatan masuk ke Indonesia saat ini, karena ia termasuk orang asing yang akan bekerja pada proyek strategis. Kami juga akan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk proses ia kembali ke Indonesia," tukas Iwan Bule.

Baca Juga: Perseteruan Kelar, Shin Tae-yong Diminta Iwan Bule Balik ke Indonesia

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya