Susunan Pemain Iran vs AS, Timothy Weah Tebar Ancaman

Iran kembali mengandalkan Mehdi Taremi

Jakarta, IDN Times - Berikut susunan pemain Iran melawan Amerika Serikat dalam duel di Piala Dunia 2022. Skuad Melli dipastikan tampil dengan kekuatan penuh. Mehdi Teremi kembali bakal diandalkan untuk jadi ujung tombak.

Iran vs Amerika Serikat menjadi laga Grup B yang digelar di Stadion Al Tumama, Rabu (30/11/2022).

Usai memenangkan laga melawan Wales sebelumnya, Iran termotivasi untuk bisa kembali meraih kemenangan di laga terakhir ini. Maklum, cum itu peluang satu-satunya mereka untuk melaju ke babak 16 besar.

Teremi dalam laga ini akan ditopang pemain-pemain lain seperti Ali Gholizadeh dan Sardar Azmoun. katiganya bakal jadi trisula maut yang bakal diandalkan untuk bisa meraih kemenangan dalam duel ini.

Sementara, AS yang tampil cukup percaya diri sejak laga pertama, bakal menggunakan formasi 4-3- demi menahan gempuran Iran. Pelatih AS, Gregg Berhalter dalam laga ini mengandalkan Timothy Weah hingga pemain Chelsea Christian Pulisic untuk bisa membobol gawang lawan.

 

Susunan pemain

Iran (4-3-3): Alireza Beiranvand; Ramin Rezaeian, Majid Hosseini, Morteza Pouraliganji, Milad Mohammadi; Ahmad Nourollahi, Saeid Ezatolahi, Ehsan Haji Safi; Ali Gholizadeh, Sardar Azmoun, Mehdi Taremi.

Amerika Serikat (4-3-3): Matt Turner; Sergino Dest, Cameron Carter-Vickers, Tim Ream, Antonee Robinson; Weston McKennie, Tyler Adams, Yunus Musah; Timothy Weah, Josh Sargent, Christian Pulisic.

Baca Juga: Jelang Iran Vs Amerika Serikat: Duel Sengit Demi Tiket 16 Besar

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya