Turki Diguncang Gempa, Semua Kegiatan Olahraga Ditangguhkan 

Eks pemain Newcastle jadi korban gempa

Jakarta, IDN Times - Menteri Pemuda dan Olahraga Turki, Mehmet Muharrem Kasapoglu, menghentikan kegiatan olahraga nasional termasuk Liga Turki. Aktivitas itu terpaksa dihentikan lantaran dampak gempa berkekuatan 7,8 M yang sudah memporak-porandakan negara tersebut.

Melalui akun Twitter pribadinya, Kasapoglu memutuskan untuk membuat kebijakan yang fokus pada penanganan pasca-bencana.

"Semua kegiatan olahraga nasional yang akan diadakan di negara kita ditangguhkan hingga pemberitahuan lebih lanjut," cuit dia dalam media sosial.

1. Sudah 3 ribu orang tewas akibat gempa

Gempa besar yang terjadi sudah menelan korban tewas sebanyak 3.452 orang hingga Selasa (7/2/2023). Sebanyak 2.316 orang jadi korban di Turki, dan total korban tewas di Suriah naik menjadi 1.136 orang.

Jumlah orang yang terluka pun melonjak naik menjadi 15.762 orang. Rinciannya, korban luka di Turki 13.293 orang dan Suriah 2.469 orang.

Jumlah tersebut kemungkinan bakal terus bertambah, mengingat sampai saat ini proses evakuasi terus dilakukan.

Baca Juga: Gempa 7,8 M Guncang Turki, Terasa Sampai Israel! 

2. Eks pemain Newcastle jadi korban

Turki Diguncang Gempa, Semua Kegiatan Olahraga Ditangguhkan potret Christian Atsu bersama Newcastle United (skysports.com)

Salah satu korban gempa yang masih dicari adalah Christian Atsu, eks pemain Newcastle United yang kini membela Hatayspor. Menurut Presiden Kehormatan Hatayspor, sampai saat ini, dia belum bisa diselamatkan dari reruntuhan. Sehingga, kondisinya masih belum diketahui. 

Sehari sebelum bencana besar itu terjadi, Atsu menjalani pertandingan bersama Hatayspor saat bersua Kasimpasa dalam lanjutan Liga Turki 2022/23 di New Hatay Stadium. Dia bahkan jadi pahlawan kemenangan tim dengan mencetak satu-satunya fol pada menit 97.

3. Kiper Turki masih tertimbun reruntuhan

Turki Diguncang Gempa, Semua Kegiatan Olahraga Ditangguhkan Ilustrasi gempa (IDN Times/Arief Rahmat)

Sementara, penjaga gawang klub Yeni Malatyaspor, Eyup Turkaslan, dilaporkan juga hilang karena tertimbun reruntuhan gempa. Laporan Haber Global menyebut, sang pemain kemungkinan tertimbun reruntuhan karena mereka tinggal di hotel yang hancur setelah gempat.

Selain itu, istri dari manajer Hatayspor, Volkan Demirel, membagikan pesan melalui media sosialnya: "Hatay dalam kondisi yang sangat buruk."

Selain korban tewas dan luka, setidaknya 5.606 bangunan juga runtuh, menurut data dari Badan Penanggulangan Bencana dan Darurat Turki atau AFAD.

Total, terdapat 19.574 personel penyelamat bekerja di wilayah gempa untuk menyelamatkan korban yang dikhawatirkan tertimbun bangunan runtuh.

Baca Juga: Korban Tewas Gempa Turki Jadi 3.452 Orang, Kondisi Suriah Mengerikan

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya