Liga Champions: Liverpool dan Tottenham Lolos ke Babak 16 Besar

Inter Milan dan Napoli harus bermain di Liga Europa

Jakarta, IDN TimesMatchday ke-6 bagi Grup A-D di Liga Champions 2018/2019 resmi berakhir sudah. Empat grup tersebut sudah menentukan masing-masing dua klub yang akan bertarung di fase 16 besar pada Februari 2019 nanti.

Selain beberapa klub yang memang sudah memastikan nasibnya dari jauh-jauh hari, dini hari tadi ada beberapa tim dengan nama besar yang dipaksa harus gigit jari dan gagal lolos. Lalu, ada juga tim yang terpeleset dan akhirnya melepas peluang lolos sebagai juara grup.

Apa saja rangkuman hasil dari pertandingan Liga Champions semalam? Berikut laporannya.

1. Tottenham Hotspur 'berdarah-darah' di Camp Nou

Liga Champions: Liverpool dan Tottenham Lolos ke Babak 16 BesarTwitter/@SpursOfficial

Seperti sudah bisa ditebak, Barcelona yang sudah lolos dan memastikan status sebagai juara Grup B, menjamu Tottenham Hotspur dengan skuat lapis kedua. Ernesto Valverde memainkan Juan Miranda Gonzalez sebagai bek kiri, juga Carles Alena dan Munir El Haddadi sejak menit pertama. Lionel Messi dan Sergio Busquets menyusul masuk di babak kedua.

Tertinggal lewat gol brilian dari Ousmane Dembele, Spurs yang secara mengejutkan mendominasi permainan di Camp Nou, sukses menyamakan skor di menit ke-85 lewat gol Lucas Moura. Skor 1-1 sudah cukup membawa skuat asuhan Mauricio Pochettino lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Beberapa Kondisi yang Tentukan Nasib Liverpool di Grup C

2. Inter Milan gagal manfaatkan hasil imbang Tottenham

Liga Champions: Liverpool dan Tottenham Lolos ke Babak 16 BesarTwitter/@PSV

'Hanya' menghadapi PSV Eindhoven yang sudah pasti tersingkir dari persaingan lolos, Inter Milan justru bernasib buruk. Mendominasi laga di sepanjang 90 menit, Mauro Icardi dan kawan-kawan malah tertahan di kandang sendiri. Hirving Lozano bawa tim tamu unggul di menit ke-13, sementara gol penyama kedudukan yang dicetak Icardi pada menit ke-73 hanya sanggup bawa satu poin bagi Inter. La Beneamata kalah head-to-head dengan Spurs dan terlempar ke Liga Europa.

3. Liverpool lolos dari lubang jarum

Liga Champions: Liverpool dan Tottenham Lolos ke Babak 16 BesarTwitter/@LFC

Menjamu pemuncak klasemen Grup C, Napoli, Liverpool dituntut untuk bisa menang, setidaknya dengan skor 1-0 atau dengan selisih dua gol. Gol tunggal sang protagonis utama, Mohamed Salah, di menit ke-34, sudah cukup antar The Reds lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up Grup C. Sial bagi Napoli, mereka yang sebelum matchday ini adalah pemuncak grup, kini harus terlempar ke Liga Europa.

4. Neymar pertajam rekor dan antar Paris Saint-Germain jadi juara Grup C

Liga Champions: Liverpool dan Tottenham Lolos ke Babak 16 BesarTwitter/@KMbappe

Bertandang ke Stadion Rajko Mitic, markas Crvena Zvezda, Paris Saint-Germain (PSG) sebenarnya dibayangi mimpi buruk. Dua tim lain di Grup C, Napoli dan Liverpool, tidak ada yang sanggup curi kemenangan di kandang angker ini. Namun, Neymar dan kolega justru berpesta gol dengan skor akhir 1-4.

Dengan hasil ini, PSG lolos dari Grup C dengan status sebagai juara grup. Sementara bagi sang megabintang, Neymar, laga ini juga ajang ia pertajam rekor. Satu gol yang ia cetak membuatnya total mencetak 32 gol di Liga Champions. Jumlah ini sudah makin memantapkan statusnya sebagai pemain Brasil tersubur di kompetisi elite Benua Biru ini.

5. Borussia Dortmund curi status juara grup dari Atletico Madrid

Liga Champions: Liverpool dan Tottenham Lolos ke Babak 16 BesarTwitter/@BVB

Sebelum matchday ke-6, Atletico tengah memimpin Grup A dengan keunggulan dua poin atas Dortmund, meski keduanya sama-sama sudah pastikan tiket lolos. Tapi tak disangka, Los Rojiblancos yang tertahan 0-0 di kandang Club Brugge, dimanfaatkan betul oleh Dortmund.

Bertamu ke markas AS Monaco, meski tanpa sang kapten, Marco Reus, brace dari Raphael Guerreiro sudah cukup bawa kemenangan 0-2 bagi tim tamu sekaligus kunci status lolos dari Grup A sebagai juara grup.

Baca Juga: Ketat, Laga 'Hidup Mati' di Matchday Terakhir Fase Grup Liga Champions

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria
  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya