PSG Tawar Hector Bellerin, Arsenal Siap Lepas?

PSG jadikan Hector Bellerin target utama musim ini

Jakarta, IDN Times - Geliat Paris Saint-Germain (PSG) untuk menyongsong musim baru kini menggebu. Usai kalah dari Bayern Munich di babak final Liga Champions, PSG langsung berbenah. Yang terbaru, mereka dilaporkan oleh Guardian telah melayangkan tawaran resmi untuk memboyong bek kanan Arsenal asal Spanyol, Hector Bellerin.

1. PSG berikan tawaran £25 juta untuk Hector Bellerin

PSG Tawar Hector Bellerin, Arsenal Siap Lepas?goal.com

PSG sendiri dikabarkan sudah memasukkan tawaran sebesar £25 juta plus £5 juta sebagai klausul bonus. Walau begitu, Arsenal belum memberikan respons apa pun soal tawaran PSG untuk bek yang sudah 9 musim bergabung bersama The Gunners ini.

Meski demikian, Arsenal memang butuh untuk menjual pemain, mengingat mnereka sudah mengeluarkan £41 juta di musim panas ini untuk mempermanenkan Pablo Mari dan memboyong Gabriel Magalhaes dari Lille.

Baca Juga: 9 Potret Memesona Hector Bellerin, Bek Arsenal yang Pawai Bergaya

2. Arsenal tidak dalam posisi tertekan untuk menjual Bellerin

PSG Tawar Hector Bellerin, Arsenal Siap Lepas?fourfourtwo.com

Menilik kondisi Arsenal sendiri, mereka sejatinya tidak dalam kondisi terjepit sehingga harus menjual Hector Bellerin. Selain kontrak Bellerin yang masih tersisa hingga 3 tahun ke depan, Arsenal juga lebih terbuka untuk menjual bek tengah karena stoknya yang melimpah.

Saat ini, ditambah dengan kedatangan Gabriel Magalhaes, Arsenal total memiliki 8 bek tengah. Dibanding harus melepas Bellerin, Arsenal lebih terdesak untuk segera menjual 2 sampai 3 bek tengahnya demi menyeimbangkan skuat dan melonggarkan bujet gaji.

3. 3 klub Eropa pantau Bellerin

PSG Tawar Hector Bellerin, Arsenal Siap Lepas?Instagram/hectorbellerin

Hector Bellerin sendiri tak hanya diinginkan oleh PSG semata. Dari laporan Guardian, setidaknya ada 3 klub Eropa yang menginginkan Bellerin datang ke timnya.

Selain PSG yang sudah kehilangan Thomas Meunier, ada Bayern Munich dan Juventus yang disebut-sebut ingin datangkan pemain berusia 25 tahun itu. Bayern misalnya, terpaksa memakai Joshua Kimmich di pos bek kanan karena Benjamin Pavard cedera dan Alvaro Odriozola sudah kembali ke Real Madrid.

Sementara Juventus butuh bek kanan baru untuk penyegaran skuat karena selama musim lalu, Si Nyonya Tua sering memakai Juan Cuadrado di pos tersebut.

Baca Juga: Kurang Menit Bermain, Hector Bellerin Dikaitkan dengan 3 Tim La Liga

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya