Sporting CP Pertimbangkan Cristiano Ronaldo Jadi Nama Stadion

Saat ini, kandang Sporting diberi nama Stadion Jose Alvalade

Jakarta, IDN Times - Cristiano Ronaldo semakin menegaskan bahwa ia bukan hanya pesepakbola biasa. Rumor terbaru seperti yang diembuskan oleh Tuttosport, nama eks penyerang Manchester United ini dipertimbangkan untuk jadi nama stadion milik Sporting CP, klub junior sang megabintang dahulu.

Untuk diketahui sebelumnya, pemain berjuluk CR7 ini memang produk akademi Sporting CP. Ia catatkan 31 penampilan di tim senior pada usia muda, sebelum ditebus Manchester United pada tahun 2003.

Dikatakan oleh Presiden Sporting, Federico Varandas, ia mengaku bahwa kemungkinan nama CR7 jadi nama stadion Sporting bukan isapan jempol belaka.

"Itu (nama Ronaldo sebagai nama stadion) ide yang tidak dapat kami sangkal dan ia adalah seorang yang sangat kami banggakan. Kami sangat bangga berasosiasi dengan Cristiano Ronaldo dan nama pemain terbaik dunia itu melekat bersama Sporting," ucap Presiden Sporting Federico Varandas, dikutip dari Tuttosport.

Nama Cristiano Ronaldo sendiri sudah jadi salah satu megabintang dunia di era millenium ini. Di sepanjang kariernya, ia sudah memenangi semua penghargaan elite baik individu mau pun kolektif.

Selain di level klub, ia juga berjaya di Timnas Portugal. Sebagai kapten tim, ia memimpin negaranya menjuarai Piala Eropa 2016 di Prancis dan UEFA Nations League 2019.

Baca Juga: Kiss-tiano! Kecup Manis Cristiano Ronaldo untuk Paulo Dybala

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya