Setelah Luka Jovic, Real Madrid Siap Resmikan Bek Kiri Baru dari Lyon

Kedua transfer ini menyedot dana 110 juta euro bagi Madrid

Jakarta, IDN Times - Baru beberapa jam saja usai dikabarkan sudah resmi mendatangkan Luka Jovic dari Eintracht Frankfurt, geliat transfer Real Madrid di musim panas 2019 belum berhenti dan terus melaju kencang. Per Senin (4/6) malam ini, seperti dikabarkan oleh media Prancis, L'Equipe, Los Blancos sudah selangkah lagi akan mendapatkan bek kiri Olympique Lyon, Ferland Mendy.

Bek berusia 23 tahun ini sendiri kini tengah ada di Clairefontaine bersama skuat timnas Prancis. Dikutip dari media yang sama, tes medis sendiri tengah dijalani Mendy di pusat latihan timnas Prancis dan harga transfer untuk eks bek Le Havre ini sendiri kabarnya mencapai angka 50 juta euro.

Bila benar akan segera lolos tes medis dan diresmikan, Mendy akan jadi rekrutan ketiga Madrid jelang musim 2019/2020. Sebelumnya, Florentino Perez sudah memboyong Eder Militao dari Porto, Jovic dari Frankfurt, lalu Mendy yang akan segera jadi rekrutan ketiga. Untuk Jovic dan Mendy sendiri, Madrid dikabarkan total akan menggelontorkan dana sebesar 110 juta euro.

Setelah ketiga pemain ini, mungkinkah pemain rekrutan selanjutnya adalah Eden Hazard?

Baca Juga: [BREAKING] Luka Jovic Resmi Berlabuh ke Real Madrid

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya