Crystal Palace dan Valencia Adu Sikut Demi Rekrut Van De Beek dari MU

Belum pasti kemana van de Beek akan dipinjamkan

Jakarta, IDN Times - Crystal Palace dan Valencia adu sikut demi mendaratkan kayu mati Manchester United, Donny van de Beek. Keduanya mengaku ingin menyelamatkan karier Van de Beek yang tiba-tiba mandek bersama MU.

Manajemen MU sebenarnya masih tarik ulur terkait nasib Van de Beek. Manajer MU, Ralf Rangnick, enggan melepas Van de Beek ke klub lain.

Namun, pemain asal Belanda itu meminta agar segera dilepas demi mendapatkan menit bermain yang lebih tinggi. Jadi, hingga sekarang belum ada keputusan pasti ke mana Van de Beek bakal cabut.

1. Van de Beek cuma mau main

Crystal Palace dan Valencia Adu Sikut Demi Rekrut Van De Beek dari MUGoal.com

The Guardian melansir, Van de Beek terus meminta kepada manajemen MU buat melepasnya. Sebab, dia ingin mendapatkan menit bermain dan mengembangkan kemampuannya demi mengamankan tempat di Timnas Belanda.

Sayangnya, kubu MU malah keras kepala. Mereka mempertahankan Van de Beek dengan alasan aset di masa depan. Namun, tetap saja Van de Beek tak dimainkan hingga sekarang, sampai membuatnya frustrasi.

Baca Juga: Kayu Mati MU Susah Cari Klub Akibat Jarang Main, Kasihan

2. Van de Beek gagal di MU

Crystal Palace dan Valencia Adu Sikut Demi Rekrut Van De Beek dari MUgoal.com

Keputusan Van de Beek meninggalkan Ajax Amsterdam dan bergabung dengan Setan Merah ternyata menjadi petaka. Van de Beek kini terbenam.

Kariernya yang sempat meledak, mendadak redup karena tak sering dimainkan oleh para manajer MU. Saat main pun, Van de Beek terlihat kesulitan beradaptasi dengan gaya MU yang berubah-ubah akibat sering ganti manajer.

3. Vieira intip potensi Van de Beek

Crystal Palace dan Valencia Adu Sikut Demi Rekrut Van De Beek dari MUPatrick Vieira (skysports.com)

Manajer Crystal Palace, Patrick Vieira, melihat ada potensi terpendam dari Van de Beek. Vieira menilai gaya main Van de Beek cocok buat Palace.

Apalagi, Vieira merasa kalau pengalaman Van de Beek tampil di pentas Eropa, bisa mengangkat performa Palace.

Baca Juga: Kayu Mati MU Tak Jelas Nasibnya, Kasihan!

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya