5 Didikan Akademi Racing Club Terbaik yang Pernah Main di Serie A 

Lautaro paling bersinar saat ini

Dengan statusnya saat ini, Racing Club cukup layak dikategorikan sebagai tim raksasa Argentina. Catatan 18 gelar juara Liga Argentina, 1 Copa Libertadores, dan 1 Piala Intercontinental jadi prestasi hebat mereka.

Selain mempunyai reputasi baik, Racing Club juga memiliki akademi yang hebat. Didikan mereka berhasil menjadi pemain hebat kala memasuki usia senior.

Beberapa di antaranya pernah bermain di Serie A Italia. Itu termasuk Lautaro Martinez yang bermain Inter Milan.

1. Rodrigo De Paul

5 Didikan Akademi Racing Club Terbaik yang Pernah Main di Serie A Rodrigo De Paul (twitter.com/rodridepaul)

Rodrigo De Paul pernah memiliki karier yang sangat baik kala bermain di Serie A. Berseragam Udinese selama 5 tahun (2016—2021), ia menjelma sebagai gelandang yang berkualitas.

De Paul sukses mencetak 33 gol dan 33 assist dari 177 pertandingan untuk Udinese. Jauh sebelum itu, ia sendiri pernah dididik selama 10 tahun (2002—2012) di akademi Racing Club.

2. Albano Bizzarri

5 Didikan Akademi Racing Club Terbaik yang Pernah Main di Serie A Albano Bizzarri (twitter.com/ACChievoVerona)

Nama kedua ialah Albano Bizzarri, kiper yang telah memutuskan gantung sepatu sejak 2019. Selama aktif bermain, ia lama bermain untuk tim-tim Italia.

Bizzarri pernah membela Catania, Lazio, Genoa, Chievo Verona, Pescara, Udinese, Perugia, dan Foggia di Italia. Tak heran jika ia bisa mencatatkan 176 pertandingan di Serie A.

Baca Juga: 10 Potret Rodrigo de Paul, Bintang Baru Atletico Madrid

3. Lautaro Martinez

5 Didikan Akademi Racing Club Terbaik yang Pernah Main di Serie A Lautaro Martinez (inter.it)

Lautaro Martinez merupakan salah satu penyerang hebat di Serie A 2022/2023. Insting mencetak golnya luar biasa.

Lautaro telah mencetak 72 gol dan 23 assist dari 162 pertandingan bersama Inter Milan per 2 April 2023. Sebelum dikenal karena kehebatannya saat ini, ia sendiri pernah menjadi didikan akademi Racing Club selama setahun (2014—2015).

4. Juan Musso

5 Didikan Akademi Racing Club Terbaik yang Pernah Main di Serie A Juan Musso (twitter.com/musso_juan)

Juan Musso juga masih aktif berkarier di Serie A pada 2022/2023 ini. Kiper berkebangsaan Italia tersebut telah mencatatkan 156 pertandingan untuk 2 klub per 2 April 2023.

Musso sendiri pertama kali datang ke Serie A pada awal musim 2018/2019 untuk bergabung dengan Udinese. Menampilkan permainan sangat apik, ia dibajak Atalanta Bergamo pada 2021 menggantikan Pierluigi Gollini.

5. Claudio Lopez

5 Didikan Akademi Racing Club Terbaik yang Pernah Main di Serie A Claudio Lopez (twitter.com/officialsslazio)

Claudio Lopez hanya setengah tahun di akademi Racing Club. Momen tersebut terjadi pada Juli 1992 ketika pindah dari akademi Estudiantes La Plata. Ia pun promosi ke tim utama Racing Club pada Januari 1993.

Kala berlaga di Italia, Lazio menjadi klub yang dibela Claudio Lopez pada masa keemasannya sebagai pesepak bola profesional. Bermain pada 2000—2004, Lopez sukses mencatat 29 gol dan 26 assist dari 106 laga di Serie A.

Nama-nama di atas cukup hebat karena bisa mencatatkan lebih dari seratus laga di Serie A. Selain 5 nama di atas, terdapat 5 pemain sepak bola hasil didikan Racing Club lain yang pernah berkarier di Serie A.

Baca Juga: 5 Pemain Mahal yang Membela Inter Milan Saat Ini, Lautaro Tertinggi!

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya