5 Jebolan Akademi Glasgow Celtic Terbaik yang Pernah Bermain di EPL

Shay Given paling ikonik

Bicara soal sepak bola Skotlandia, nama Glasgow Celtic dan Glasgow Rangers tentu menjadi top of mind para penggemar sepak bola. Tak mengherankan memang. Kedua klub asal kota Glasgow ini paling mendominasi di Skotlandia.

Celtic sendiri telah mendominasi Liga Skotlandia dalam sedekade terakhir. Mereka sukses mengakhiri musim dengan sembilan gelar juara. Dilihat dari kualitas pemain, Celtic selalu punya kualitas yang unggul, baik dari tim akademi maupun hasil beli.

Faktanya, banyak jebolan akademi Glasgow Celtic terbaik yang pernah bermain di English Premier League (EPL). Kebetulan Inggris jadi tetangga dekat Skotlandia.

1. Shay Given

5 Jebolan Akademi Glasgow Celtic Terbaik yang Pernah Bermain di EPLShay Given (avfc.co.uk)

Jebolan akademi Glasgow Celtic dengan jumlah pertandingan terbanyak di Premier League dipegang oleh Shay Given. Kiper asal Republik Irlandia ini sukses menorehkan 451 pertandingan dengan catatan 116 clean sheet.

Hal ini wajar karena Given cukup lama berkarier di EPL dan jadi andalan bagi beberapa tim. Blackburn Rovers, Newcastle United, Manchester City, Aston Villa, dan Stoke City merupakan deretan klub yang pernah dibela Given di EPL.

2. James McCarthy

5 Jebolan Akademi Glasgow Celtic Terbaik yang Pernah Bermain di EPLJames McCarthy (premierleague.com)

Sama seperti Shay Given, James McCarthy juga merupakan pemain berkebangsaan Republik Irlandia yang meniti karier bersama Glasgow Celtic. Tim akademi Glasgow Celtic menjadi tim muda pertama yang dibela McCarthy sebelum terjun ke sepak bola profesional.

Gelandang berusia 31 tahun ini memulai kariernya di EPL bersama Wigan Athletic (2009—2013). Seiring terdegradasinya Wigan ke Championship, McCarthy pun melanjutkan karier bersama Everton (2013—2019) dan Crystal Palace (2019—2021).

Dalam kurun waktu tersebut, James McCarthy sukses menorehkan 13 gol dan 18 assist dari 272 laga. Sejak awal musim 2021/2022, James McCarthy telah pulang ke Skotlandia untuk membela Glasgow Celtic.

Baca Juga: 7 Pemain Rekrutan Glasgow Rangers pada 2021/2022

3. Shaun Maloney

5 Jebolan Akademi Glasgow Celtic Terbaik yang Pernah Bermain di EPLShaun Maloney (premierleague.com)

Shaun Maloney merupakan gelandang serang kelahiran Malaysia yang memiliki kewarganegaraan Skotlandia. Saat masih muda, Maloney pernah setahun (2000—2001) menimba ilmu di tim akademi Glasgow Celtic.

Shaun Maloney pernah berkarier di liga Inggris bersama tiga tim berbeda. Mereka adalah Aston Villa (2007—2008), Wigan (2011—2015), dan Hull City (2015—2017). Dari ketiga klub tersebut, Maloney hanya mencatat 88 laga dengan sumbangan 15 gol dan 14 assist.

4. Barry Bannan

5 Jebolan Akademi Glasgow Celtic Terbaik yang Pernah Bermain di EPLBarry Bannan (avfc.co.uk)

Nama selanjutnya ialah Barry Bannan, gelandang asal Skotlandia yang saat ini menjadi kapten dari Sheffield Wednesday di kasta ketiga Liga Inggris. Bannan sempat menimba ilmu di tim akademi Glasgow Celtic sebelum pindah ke tim akademi Aston Villa pada 2004.

Oleh karena itu, penampilan terbanyaknya di Premier League terjadi ketika ia membela Aston Villa. Ia juga pernah membela Crystal Palace di EPL. Untuk dua klub tersebut, Bannan catatkan 2 gol dan 7 assist dari 85 pertandingan.

5. Kieran Tierney

5 Jebolan Akademi Glasgow Celtic Terbaik yang Pernah Bermain di EPLKieran Tierney (twitter.com/Arsenal)

Satu-satunya pemain yang masih aktif berkarier di Premier League dalam daftar ini adalah Kieran Tierney. Pemain yang berposisi sebagai bek kiri ini cukup lama mengabdi bersama Glasgow Celtic. Ia dididik di tim akademi selama 11 tahun (2005—2016) dan 3 musim (2016—2019) di tim  utama.

Permainan apiknya membuat Arsenal akhirnya mendatangkan Kieran Tierney pada awal musim 2019/2020. Memasuki musim keempatnya di EPL, Tierney telah mencetak 3 gol dan 8 assist dari 71 pertandingan.

Termasuk 5 nama di atas, terdapat 22 pemain jebolan akademi Glasgow Celtic yang pernah berkarier di English Premier League. Namun, tak semuanya sukses dan catatkan banyak penampilan ketika berkarier di negara tetangga.

Baca Juga: 5 Eks Pemain Glasgow Celtic yang Berhasil Dijual Mahal ke Klub Lain

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya