5 Pemain yang Pensiun di Bundesliga pada Akhir Musim 2020/2021

Deretan legenda sepak bola Jerman!

Pensiun merupakan salah satu fase akhir seorang pesepak bola profesional dalam kariernya. Akhir musim biasanya menjadi waktu terbaik bagi para pesepak bola untuk berpisah dan pensiun dari dunia sepak bola.

Hal ini berlaku di liga mana saja, termasuk Bundesliga yang tergolong sebagai kompetisi sepak bola domestik terbaik yang ada di dunia. Dan pada akhir musim ini, setidaknya ada 5 pesepak bola yang memutuskan untuk gantung sepatu di Bundesliga. Lantas, siapa sajakah mereka? Berikut kami sajikan daftarnya, check this out!

1. Klaas Jan Huntelaar

5 Pemain yang Pensiun di Bundesliga pada Akhir Musim 2020/2021bundesliga.com

Dalam sebuah wawancara bersama goal.com di tahun 2013, Klass Jan Huntelaar sempat mengatakan akan mengakhiri kariernya bersama Schalke 04. Walaupun sempat kembali lagi ke Ajax Amsterdam pada tahun 2017, namun Huntelaar akhirnya menepati janjinya tersebut dengan kembali lagi ke Schalke 04 pada pertengahan musim dan pensiun pada akhir musim ini.

Salah satu misi kembalinya Huntelaar ke Schalke ialah untuk menyelamatkan The Royal Blues dari zona degradasi. Namun sayang, misinya tersebut gagal dan Schalke terpaksa untuk degradasi dan menjadi juru kunci di Bundesliga musim 2020/2021.

Selama kariernya, Huntelaar berhasil memenangkan banyak gelar juara, baik saat membela Ajax Amsterdam, Schalke 04, PSV Eindhoven ataupun timnas Belanda. Untuk torehan gelar individu Ia juga sempat menjadi top skor di Eredivisie sebanyak 2 kali dan menjadi top skor di Bundesliga pada musim 2011/2012.

2. Sven Bender

5 Pemain yang Pensiun di Bundesliga pada Akhir Musim 2020/2021Sven Bender (bayer04.de)

Kabar mengejutkan datang dari Bender bersaudara yang memutuskan akan pensiun pada akhir musim ini. Statement tersebut keluar dari kakak-beradik ini pada bulan Desember tahun lalu. Kebugaran serta keinginan mereka untuk berisitirahat adalah alasan yang membuat mereka memutuskan gantung sepatu bersama Bayer Leverkusen di akhir musim ini.

Secara prestasi Sven Bender yang berposisi sebagai bek tengah lebih memiliki banyak trofi ketimbang sang adik, Lars Bender. Sebelum bergabung bersama Bayer Leverkusen, Sven Bender sempat menghabiskan 8 musim kariernya bersama Borussia Dortmund.

Masa tersebutlah yang membedakan Sven dan Lars dalam kerier sepak bola mereka. Bersama Borussia Dortmund, Sven Bender berhasil mempersembahkan 2 gelar juara Bundesliga, 2 kali gelar juara DFB Pokal dan 2 gelar German Super Cup, sebelum akhirnya bergabung bersama sang adik di Bayer Leverkusen pada tahun 2017.

Baca Juga: 5 Pemain Jerman dengan Masa Bakti Terlama di Bundesliga Hingga Kini

3. Lars Bender

5 Pemain yang Pensiun di Bundesliga pada Akhir Musim 2020/2021Lars Bender (bulinews.com)

Bersamaan dengan sang kakak, Lars Bender juga memutuskan untuk pensiun dari sepak bola pada musim ini. Sebetulnya banyak sekali pihak yang menyayangkan keputusan mereka berdua. Pasalnya Lars dan Sven masih sangat prima untuk ukuran pesepak bola yang usianya baru menginjak 32 tahun saat ini.

Namun sepertinya keputusan ini sudah bulat dan tidak bisa diganggu gugat. Mereka akhirnya memutuskan untuk pensiun bersama Bayer Leverkusen pada akhir musim ini.

Lars Bender yang berposisi sebagai bek kanan terlebih dahulu bergabung bersama Bayer Leverkusen di tahun 2009 ketimbang sang kakak, Sven Bender yang baru bergabung pada tahun 2017. Walaupun tidak pernah memberikan gelar juara untuk Leverkusen, namun Sven selalu bisa menjadi andalan tim dan membawa Leverkusen konsisten di papan atas klasemen Bundesliga setiap tahunnya.

4. Sami Khedira

5 Pemain yang Pensiun di Bundesliga pada Akhir Musim 2020/2021Sami Khedira (augsburger-allgemeine.de)

Melalui akun media sosialnya, Sami Khedira mengumumkan bahwa dirinya akan pensiun dari dunia sepak bola pada akhir musim ini. Hal tersebut semakin dipertegas dengan statement dari klub terakhirnya, Hertha Berlin yang juga mengumumkan hal yang serupa.

Selama berkarier di sepak bola, Khedira sempat membela beberapa klub besar seperti Real Madrid dan juga Juventus. Dari kedua klub tersebutlah torehan gelar juara Khedira kebanyakan berasal. Pemain keturunan Tunisia ini juga merupakan salah satu punggawa penting timnas Jerman dalam meraih gelar juara Piala Dunia 2014.

Pada laga terakhirnya kontra Hoffenheim, Khedira diberikan kehormatan untuk menjadi kapten di laga tersebut. Ia pun memainkan total 75 menit sebelum akhirnya digantikan dan mendapatkan applause dari para penonton dan pemain yang menghadiri laga terakhir Hertha Berlin di musim ini.

5. Julian Schieber

5 Pemain yang Pensiun di Bundesliga pada Akhir Musim 2020/2021Julain Schieber (sportbild.bild.de)

Sama seperti Bender bersaudara, Julian Schieber juga memutuskan untuk gantung sepatu di umurnya yang baru menginjak 32 tahun. Julain Schieber merupakan striker yang telah lama berkelana di berbagai tim Bundesliga seperti, Vfb Stuttgart, FC Nurnberg, Borussia Dortmund, Hertha Berlin dan klub terakhirnya, FC Ausburg.

Masalah cedera menjadi alasan terbesar Schieber mengakhiri kariernya di sepak bola. Sejak musim lalu, Ia hanya mampu memainkan 3 laga dan tidak memainkan satu pun laga pada musim ini. Secara prestasi, Schieber hanya memiliki 1 gelar juara German Super Cup bersama Borussia Dortmund kala dilatih oleh Jurgen Klopp.

 

Itulah 5 pesepak bola yang pensiun di Bundesliga pada akhir musim ini. Jika diteliti secara lebih mendalam, kebanyakan pesepak bola Jerman memutuskan untuk pensiun di usia muda. Hal ini menjadi salah satu persiapan mereka agar bisa belajar dan memiliki waktu untuk transisi sebagai pelatih di masa yang akan datang. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: 7 Pemain Paling Setia yang Membela Klub Bundesliga Hingga Saat Ini

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya