5 Pemain Spurs yang Pakai Nomor Punggung 10 sebelum Harry Kane

Pemegang nomor 10 terbaik dalam sejarah Spurs?

Meskipun belum pernah sama sekali memberikan trofi bagi Tottenham Hotspur, Harry Kane sudah pantas disebut sebagai legenda. Melihat performa dan torehan pribadinya, mungkin tak ada lagi pemain Spurs yang lebih baik darinya.

Bahkan, mungkin tak ada striker murni lain yang melebihi Harry Kane di EPL saat ini. Perlu diingat bahwa Harry Kane berjuang dari titik 0. Ia sering dipinjamkan dan pernah menggunakan nomor punggung dengan angka besar, seperti 37 dan 18 pada awal perjalanannya di Spurs.

Ia memutuskan untuk mengganti nomor punggung menjadi 10 pada musim 2015/2016. Hingga sekarang, nomor punggung 10 sangat lekat dengannya. Siapa saja pemain Tottenham yang pernah menggunakan nomor punggung 10 sebelum Kane? Berikut kami sajikan 5 di antaranya!

1. Teddy Sheringham

5 Pemain Spurs yang Pakai Nomor Punggung 10 sebelum Harry KaneTeddy Sheringham (skysports.com)

Nama yang pertama ialah pemain berkebangsaan Inggris yang juga berposisi sama dengan Harry Kane, yakni Teddy Sheringham. Terdapat dua masa berbeda Sheringham membela Tottenham Hotspur. Kesempatan pertama terjadi dari tahun 1992 hingga 1997.

Sempat bergabung dengan Manchester United selama empat musim, Sheringham kembali ke Spurs pada tahun 2001 dan bertahan di sana selama dua musim lagi. Selama berseragam Spurs, Sheringham selalu menggunakan nomor punggung 10.

Selama berseragam The Lilywhites, Sheringham berhasil torehkan 113 gol dan 35 assists dari 264 pertandingan. Torehan tersebut juga pernah membawanya menjadi top skor EPL pada musim 1992/1993.

2. Robbie Keane

5 Pemain Spurs yang Pakai Nomor Punggung 10 sebelum Harry Kanepotret Robbie Keane di Tottenham (twitter.com/SpursOfficial)

Robbie mungkin menjadi striker paling ikonik yang dimiliki Totteham Hotspur sebelum Harry Kane. Striker berkebangsaan Republik Irlandia tersebut pertama kali datang pada paruh kedua musim 2002/2003. Saat itu ia datang dari Leeds United dan langsung menggunakan nomor punggung 22. Pada musim selanjutnya, Robbie Keane mulai menggunakan nomor punggung 10.

Nama Robbie Keane benar-benar sangat melekat dengan Spurs. Selama 8 musim masa baktinya, Keane berhasil mencetak 122 gol dan 26 assists dari 306 pertandingan untuk Spurs. Selain itu, Keane juga berhasil membawa Spurs menjadi juara Piala Liga tahun 2008 yang merupakan trofi terakhir The Lilywhites hingga tahun 2022.

Baca Juga: 5 Pemain yang Setia Berseragam Tottenham Hotspur meski Seret Prestasi

3. Darren Bent

5 Pemain Spurs yang Pakai Nomor Punggung 10 sebelum Harry KaneDarren Bent (skysports.com)

Robbie Keane pernah bergabung dengan Liverpool pada musim 2008/2009 selama setengah musim. Melihat adanya kekosongan nomor punggung 10, Darren Bent akhirnya memberanikan diri untuk mewarisi sementara nomor tersebut.

Musim itu adalah musim keduanya bersama Spurs dan sempat menggunakan nomor punggung 23 sebelumnya. Namun sayang, musim 2008/2009 merupakan musim terakhirnya bersama The Lilywhites. Pasalnya, Darren Bent harus dijual ke Sunderland pada akhir musim.

4. Emmanuel Adebayor

5 Pemain Spurs yang Pakai Nomor Punggung 10 sebelum Harry KaneEmmanuel Adebayor (skysports.com)

Nama selanjutnya ialah Emmanuel Adebayor, striker asal togo yang datang dari Mancheseter City pada paruh kedua musim 2011/2012. Adebayor berada di Spurs selama 3,5 musim dan pernah menggunakan nomor punggung 10 dan 25.

Di antara dua nomor tersebut, nomor punggung 10 merupakan yang paling sering digunakan Adebayor. Selama berseragam Spurs, Adebayor bisa dikatakan cukup tajam. Ia mampu mencetak 42 gol dan 20 assists dari 113 pertandingan.

5. Rafael van der Vaart

5 Pemain Spurs yang Pakai Nomor Punggung 10 sebelum Harry KaneRafael van der Vaart (twitter.com/TheSpursExpress)

Rafael van der Vaart menjadi pemain terakhir Tottenham Hotspur yang menggunakan nomor punggung 10 sebelum Harry Kane. Pemain berkebangsaan Belanda tersebut datang ke Spurs pada musim 2010/2011 dari Real Madrid.

Pada dua musim pertamanya, ia sempat menggunakan nomor punggung 11. Namun, pada paruh awal musim 2012/2013, van der Vaart pernah meminta nomor punggung 10 yang saat itu digunakan Emmanuel Adebayor.

Striker asal Togo tersebut akhirnya mengabulkannya dan mengalah kemudian menggunakan nomor punggung 25. Akan tetapi, nomor tersebut hanya bertahan dalam dua laga saja karena tepat pada deadline transfer musim panas 2012, van der Vaart kembali diboyong oleh klub lamanya, Hamburg SV.

 

Harry Kane dan nomor punggung 10 telah sangat melekat di skuad Tottenham Hotspur. Dalam tiga musim terakhir, Kane dirumorkan akan pindah ke Manchester City. Pertanyannya, akankah Kane benar-benar pindah atau ia lebih memilih untuk bertahan dan menjadi legenda di klub yang bermarkas di London Utara tersebut.

Baca Juga: Nasib Nahas Mantan Bek Andalan Spurs yang Kian Tak Terpakai

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya