5 Pemain yang Pakai Nomor 20 Manchester City sebelum Bernardo Silva

Bernardo layak disebut sebagai yang terbaik

Bernardo Silva menjadi pemain lain yang saat ini diburu Barcelona. Gelandang asal Portugal ini memang tampil sangat baik selama berseragam Manchester City. Tak heran jika banyak klub besar, termasuk Barcelona, kepincut mendatangkannya.

Sejak datang dari AS Monaco pada awal 2017/2018, pemain yang memakai nomor punggung 20 ini telah mencatat 48 gol dan 50 assist dari 249 laga. Ini catatan yang cukup baik bagi seorang gelandang serang.

Jika dibandingkan dengan pengguna nomor punggung 20 di Manchester City lainnya, Bernardo bisa disebut lebih unggul. Coba intip pemain yang pakai nomor 20 Manchester City sebelum Bernardo Silva berikut ini!

1. Hussein Yasser

5 Pemain yang Pakai Nomor 20 Manchester City sebelum Bernardo SilvaHussein Yasser (planetfootball.com)

Tak banyak penggemar Manchester City yang ingat kiprah Hussein Yasser di klub kesayangannya. Pemain asal Qatar ini bergabung dengan Manchester City pada Agustus 2005 dari Al-Sadd. Ia menggunakan nomor 20 ketika berseragam Manchester City.

Sayangnya, kiprah Hussein Yasser bersama Manchester City tak bertahan lama. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini hanya bermain dalam satu laga di kompetisi Piala Liga. Lima bulan setelah kedatangannya, ia pulang ke Al-Sadd.

2. Georgios Samaras

5 Pemain yang Pakai Nomor 20 Manchester City sebelum Bernardo SilvaGeorgios Samaras (mancity.com)

Pada pertengahan musim 2005/2006, Manchester City mendatangkan seorang winger muda potensial dari SC Heerenveen. Sosok tersebut adalah Georgio Samaras, pemain asal Yunani yang menetap di Manchester City selama 1,5 musim.

Selama berseragam Manchester City, Samaras selalu menggunakan nomor punggung 20. Untuk Manchester City, Samaras sukses menceatk 12 gol dan 6 assist dari 64 laga, sebelum pindah ke Glasgow Celtics.

Baca Juga: 10 Fakta Bernardo Silva, Gelandang Andalan Manchester City

3. Felipe Caicedo

5 Pemain yang Pakai Nomor 20 Manchester City sebelum Bernardo SilvaFelipe Caicedo (inter.it)

Selepas kepergian Georgios Samaras, nomor punggung 20 di Manchester City kemudian diwariskan kepada Felipe Caicedo. Penyerang asal Ekuador tersebut di datangkan dari FC Basel pada awal 2008.

Sayangnya, karier Caicedo di Manchester City tak berjalan dengan baik. Ia terhitung aktif bermain selama 1,5 musim dari 3,5 musim kebersamaannya bersama The Cityzens. Dalam kurun waktu 1,5 musim, Caicedo hanya mencatat 35 laga dengan sumbangan 7 gol.

4. Owen Hargreaves

5 Pemain yang Pakai Nomor 20 Manchester City sebelum Bernardo SilvaOwen Hargreaves (mancity.com)

Nama selanjutnya ialah Owen Hargreaves, gelandang yang didatangkan Manchester City dari Manchester United pada awal 2011/2012. Hargreaves merupakan seorang gelandang hebat. Namun, kariernya hancur akibat cedera kambuhan yang ia derita.

Manchester City merupakan klub terakhir yang dibela Hargreaves sebelum pensiun sebagai pemain sepak bola profesional pada akhir 2011/2012. Selama setahun berseragam The Cityzens, Hargreaves hanya mencatat 4 laga dengan sumbangan 1 gol.

5. Eliaquim Mangala

5 Pemain yang Pakai Nomor 20 Manchester City sebelum Bernardo SilvaEliaquim Mangala (id.mancity.com)

Eliaquim Mangala merupakan salah satu bek mahal yang pernah dibeli Manchester City. Saat awal kedatangannya, ia sempat menggunakan nomor punggung 20 selama 2,5 musim. Sayangnya, penampilan Mangala bersama Manchester City tak konsisten.

Hal tersebut membuat ia sempat dipinjamkan ke Valencia dan Everton. Ia pun kehilangan nomor punggung 20. Selama berseragam Manchester City, Mangala bermain dalam 79 laga dengan sumbangan 2 assist.

Jika dibandingkan dengan nama-nama dalam daftar ini, Bernardo Silva layak disebut sebagai pemilik nomor 20 terbaik dalam sejarah Manchester City. Menurutmu, akankah Bernardo hengkang dari Manchester pada musim panas 2022?

Baca Juga: 5 Pemain yang Pakai Nomor 17 Manchester City sebelum Kevin de Bruyne 

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya