5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Belgia di Skuad Piala Dunia 2022

Lukaku memimpin jauh

Generasi emas Belgia berisi pemain bintang, seperti Kevin De Bruyne, Eden Hazard, hingga Romelu Lukaku, belum dapat menghadirkan trofi. Pada gelaran Piala Dunia 2018 Rusia, Timnas Belgia kandas dari Timnas Prancis pada babak semifinal. Mereka harus puas berada di tempat ketiga.

Begitu pula saat Piala Eropa 2020. Skuad Red Devils tersingkir karena kalah melawan Timnas Italia pada perempat final.

Piala Dunia 2022 Qatar bisa jadi kesempatan terakhir Timnas Belgia generasi ini untuk memenangi trofi 4 tahunan. Mereka memiliki para pemain depan produktif yang bisa mewujudkan hal tersebut.

Inilah pencetak gol terbanyak Timnas Belgia di skuad Piala Dunia 2022.

1. Romelu Lukaku

5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Belgia di Skuad Piala Dunia 2022Romelu Lukaku selebrasi usai berhasil mencetak gol. (twitter.com/euro2024)

Romelu Lukaku saat ini menyandang gelar sebagai pencetak gol terbanyak Timnas Belgia sepanjang masa. Striker Inter Milan ini telah mencetak 68 gol dari 102 laga yang dijalaninya. Jumlah tersebut termasuk empat gol yang ia lesatkan di Piala Dunia 2018.

Sayangnya, saat ini Romelu Lukaku sedang tidak berada dalam bentuk terbaiknya. Pada 2022/2023, pemain 29 tahun tersebut baru mencetak 2 gol dan 1 assist. Ia juga terancam absen di dua laga awal karena cedera yang dialaminya.

2. Eden Hazard

5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Belgia di Skuad Piala Dunia 2022Eden Hazard persiapan menuju Qatar. (twitter.com/belreddevils)

Eden Hazard merupakan top skor terbanyak kedua setelah Romelu Lukaku dengan 33 gol. Mantan bintang Chelsea ini memang telah lama menjadi andalan Timnas Belgia. Pada Piala Dunia 2018, ia bahkan dianugerahi penghargaan Silver Ball sebagai pemain terbaik kedua turnamen dunia tersebut.

Sama seperti Lukaku, Eden Hazard juga tidak dalam kondisi terbaiknya. Ia hanya menjadi starter bagi Real Madrid sebanyak 7 kali dari 18 pertandingan yang dilakoninya bersama Real Madrid.

Meski begitu, dalam wawancaranya bersama FIFA, Hazard berharap dapat bermain tanpa masalah apa pun serta kembali ke performa terbaiknya. Ia juga berharap Belgia datang ke Qatar untuk memenangi Piala Dunia ini.

Baca Juga: 6 Bintang Inter Milan yang Bertarung di Piala Dunia 2022, Ada Lukaku

3. Michy Batshuayi

5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Belgia di Skuad Piala Dunia 2022Michy Batshuayi melakukan selebrsi bersama rekan-rekannya. (twitter.com/euro2024)

Nama satu ini mungkin sudah mulai jarang terdengar di kompetisi elite Eropa. Michy Batshuayi memiliki catatan 27 gol bersama Timnas Belgia. Ia berada di peringkat ketujuh sebagai pencetak skor terbanyak Red Devils sepanjang masa.

Michy Batshuayi memiliki catatan yang cukup bagus pada 2022/2023 bersama klub Turki, Fenerbahce. Sejauh ini, ia telah membuat 8 gol dari 13 laga di Super Lig dan Europa League. Tak heran jika Roberto Martinez masih memanggilnya ke Timnas Belgia.

4. Kevin De Bruyne

5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Belgia di Skuad Piala Dunia 2022Kevin De Bruyne siap menjadi andalan Timnas Belgia. (twitter.com/euro2024)

Kevin De Bruyne telah melesatkan 25 gol bersama Timnas Belgia sejauh ini. Bukan hanya itu, ia juga merupakan pembuat assist terbanyak dengan 46 assist, mengungungguli catatan Eden Hazard yang berada di angka 36.

De Bruyne mungkin akan menjadi andalan bagi Timnas Belgia di Piala Dunia 2022 ini. Playmaker Manchester City tersebut sedang berada di performa terbaiknya. Ia bahkan berada di peringkat ketiga Ballon d’Or 2022.

5. Dries Mertens

5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Belgia di Skuad Piala Dunia 2022Dries Mertens dengan seragam Timnas Belgia. (twitter.com/belreddevils)

Terakhir, ada Dries Mertens yang telah menyarangkan 21 gol bagi Timnas Belgia. Piala Dunia 2022 ini kemungkinan besar akan menjadi kesempatan terakhir bagi pemain berusia 35 tahun tersebut.

Mertens musim ini bermain untuk Galatasaray setelah kontraknya bersama Napoli habis pada Juli 2022. Secara statistik, ia hanya mencetak 2 gol dari 12 laga bersama klub Turki tersebut.

Belgia masih merupakan tim yang harus disegani di Piala Dunia 2022. Para pemain produktif di atas siap meneror pertahanan tiap lawan yang dihadapinya.

Baca Juga: Pemain yang Cocok Gantikan Romelu Lukaku di Piala Dunia 2022

MUHAMMAD LUKMAN FATHONI Photo Verified Writer MUHAMMAD LUKMAN FATHONI

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya