5 Klub yang Paling Sering Menjadi Korban Keganasan Sadio Mane

Ada tiga klub raksasa Premier League

Sadio Mane termasuk dalam jajaran penyerang paling mematikan di dunia. Performanya begitu mengesankan di lini depan Liverpool. Selain The Reds, ia juga sempat menjadi ujung tombak klub Eropa lainnya, yakni FC Metz, RB Salzburg, dan Southampton.

Winger kiri asal Senegal berusia 29 tahun ini terkenal agresif dan berbahaya ketika berada di depan gawang lawan. Hal itu terbukti dengan koleksi 169 gol dalam 403 laga yang dilakoninya di level klub. Dari gol sebanyak itu, kira-kira, tim mana saja yang paling sering jadi korban keganasan Sadio Mane? Berikut ulasannya!

1. Crystal Palace (12 gol)

5 Klub yang Paling Sering Menjadi Korban Keganasan Sadio ManeSadio Mane di Southampton (skysports.com)

Crystal Palace menjadi klub yang paling sering dibobol oleh Sadio Mane. Ia pernah bertemu Palace sebanyak 14 kali di semua ajang bersama Southampton dan Liverpool. Mane berhasil menciptakan 12 gol dan 3 assist.

Terakhir kali Mane mencetak gol ke gawang Palace adalah pada 23 Mei 2021 dalam laga pekan ke-38 Premier League musim 2020/2021. Bagi timnya, dari 14 laga yang dilakoni mampu mencatatkan 12 kemenangan dan hanya 2 kali kalah.

2. Aston Villa (8 gol)

5 Klub yang Paling Sering Menjadi Korban Keganasan Sadio ManeSadio Mane saat berjumpa Aston Villa (theguardian.com)

Klub langganan kedua Sadio Mane untuk menciptakan gol adalah Aston Villa. Ia pernah bertanding melawan Aston Villa dalam 8 laga di semua kompetisi bersama Southampton dan Liverpool. Ia sukses mengemas 8 gol dan 2 assist.

Sadio Mane terakhir kali merobek jala gawang Aston Villa pada 8 Januari 2021 dalam laga putaran ketiga Piala FA musim 2020/2021. Torehan impresif juga diraih timnya yang membukukan 6 kemenangan dan 2 hasil imbang.

Baca Juga: 6 Pemain Manchester United yang Dibeli dari Aston Villa, Siapa Saja?

3. Chelsea (7 gol)

5 Klub yang Paling Sering Menjadi Korban Keganasan Sadio ManeSadio Mane saat berjumpa Chelsea (liverpoolfc.com)

Chelsea tentu bukanlah tim yang mudah dikalahkan. Namun, nyatanya The Blues menjadi tim ketiga yang menjadi lumbung gol Sadio Mane. Ia pernah bertarung melawan Chelsea dalam 17 laga bersama Southampton dan Liverpool. Mane mampu menciptakan 7 gol dan 2 assist

Chelsea terakhir kali kebobolan oleh Sadio Mane pada 20 September 2020 dalam laga pekan ke-2 Premier League musim 2020/2021. Dari 17 pertandingan yang dijalani, Southampton dan Liverpool mengumpulkan 7 kemenangan, 5 hasil imbang, dan 5 kekalahan.

4. Arsenal (7 gol)

5 Klub yang Paling Sering Menjadi Korban Keganasan Sadio ManeSadio Mane saat membela Southampton (timescolonist.com)

Selain Chelsea, Arsenal juga merupakan tim besar yang gawangnya sering dibobol Sadio Mane. Ia sudah mengoleksi 7 gol dan 4 assist dalam 16 pertemuan dengan Arsenal. Catatan tersebut dicetak bersama Southampton dan Liverpool. 

Mane terakhir kali menyarangkan gol ke gawang Arsenal pada 28 September 2020 dalam laga pekan ke-3 Premier League musim 2020/2021. Sementara bagi timnya, mereka mampu meraih 10 kemenangan, 3 hasil imbang, dan 3 kekalahan.

5. Manchester City (6 gol)

5 Klub yang Paling Sering Menjadi Korban Keganasan Sadio ManeSadio Mane saat berlaga kontra Manchester City (skysports.com)

Klub kelima yang paling sering menjadi korban keganasan Sadio Mane juga termasuk tim elite Premier League, yakni Manchester City. Ia sudah 16 kali berlaga kontra Southampton bersama Southampton dan Liverpool. Ia mampu mengemas 6 gol dan 2 assist.

Terakhir kali Manchester City merasakan keganasan Sadio Mane adalah pada 10 November 2019 dalam laga pekan ke-12 Premier League musim 2019/2020. Namun, tim yang dibelanya menorehkan hasil yang kurang memuaskan, meliputi 6 kemenangan, 3 hasil imbang, dan 7 kekalahan.

 

Kiprah Sadio Mane bersama Liverpool diprediksi akan terus berlanjut mengingat kontraknya masih tersisa hingga Juni 2023. Di usianya yang semakin matang dan diiringi performa yang masih moncer, bukan tidak mungkin bakal ada klub favorit baru bagi Mane untuk mencetak gol.

Baca Juga: Aksi Inspiratif Sadio Mane Bangun Desa Jadi Lebih Modern

Nur Romli Photo Verified Writer Nur Romli

Coba aja dulu...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya