5 Pemain asal Benua Amerika yang Juara EPL Bersama Man City Musim Ini

Ederson Moraes hingga Kun Aguero

Manchester City sukses menjadi jawara di English Premier League (EPL) musim 2020/2021. Kepastian itu didapat setelah pesaing terdekat, Manchester United, takluk dari Leicester City dengan skor 1-2 di pekan ke-36 pada 12 Mei 2021. Perolehan poin City (80 poin) tak mungkin terkejar oleh Manchester United (70 poin) meski kompetisi masih menyisakan tiga pekan bagi kedua klub Kota Manchester tersebut.

Pantas memang jika The Citizens mampu merengkuh trofi Premier League musim ini. Mereka tampil begitu solid walau sempat terseok-seok di awal musim. City memiliki deretan pemain dengan kualitas yang merata. Para pemain tersebut berasal dari berbagai negara, bahkan lintas benua, seperti Benua Amerika. Berikut lima pemain asal Benua Amerika yang juara Premier League bersama Manchester City di musim ini.

1. Ederson Moraes

5 Pemain asal Benua Amerika yang Juara EPL Bersama Man City Musim IniEderson Moraes (skysports.com)

Ederson Moraes merupakan kiper andalan Manchester City saat ini. Kiper berdarah Brasil tersebut didatangkan City dari Benfica pada musim 2017/2018. The Citizens kala itu harus mengeluarkan dana sebesar €40 juta atau Rp695 miliar.

Nilai transfer yang tinggi tersebut bisa dibilang sesuai dengan kualitas dari Ederson. Hingga kini ia telah diberi kesempatan bermain dalam 143 laga di Premier League dengan catatan 72 clean sheet. Ia juga telah mencicipi 3 gelar Premier League termasuk musim ini. Kiper berumur 27 tahun tersebut memiliki kontrak hingga Juni 2025.

Baca Juga: 9 Potret Kiper Manchester City Ederson Moraes dan Keluarganya, Cute!

2. Zack Steffen

5 Pemain asal Benua Amerika yang Juara EPL Bersama Man City Musim IniZack Steffen (skysports.com)

Selanjutnya ada Zack Steffen, kiper berkebangsaan Amerika Serikat. Ia direkrut Manchester City dari Columbus Crew pada musim 2019/2020. Perlu waktu baginya untuk bisa menjadi kiper utama Manchester City. Hal itu bukan tanpa alasan mengingat kini The Citizens masih mengandalkan Ederson. 

Di awal kedatangannya, Steffen langsung dipinjamkan ke Fortuna Düsseldorf. Sejak kembali dari masa peminjaman musim ini, ia baru mencicipi satu penampilan di Premier League. Zack pun baru sekali meraih trofi Premier League. Kiper berusia 26 tahun tersebut masih memiliki durasi kontrak hingga Juni 2023.

3. Fernandinho

5 Pemain asal Benua Amerika yang Juara EPL Bersama Man City Musim IniFernandinho (goal.com)

Fernandinho merupakan gelandang bertahan asal Brasil yang sudah berpengalaman di Premier League. Ia telah berkiprah bersama Manchester City sejak musim 2013/2014. Kala itu The Citizens memboyongnya dari klub Ukraina, Shakhtar Donetsk. 

Fernandinho hingga kini telah bermain dalam 243 laga di Premier League dengan menorehkan 18 gol dan 19 assist. Ia juga sukses meraih 4 gelar Premier League termasuk musim ini. Gelandang berusia 35 tahun tersebut memiliki sisa kontrak hingga Juni 2021.

4. Gabriel Jesus

5 Pemain asal Benua Amerika yang Juara EPL Bersama Man City Musim IniGabriel Jesus (skysports.com)

Selain Ederson dan Fernandinho, Gabriel Jesus juga merupakan pemain asal Brasil yang kini dimiliki Manchester City. Ia dipinang City dari Palmeiras pada pertengahan musim 2016/2017. The Citizens harus merogoh kocek sebesar €32 juta atau Rp556 miliar. 

Sebagai seorang striker, Jesus telah diandalkan City dalam 128 laga di Premier League dengan torehan 49 gol dan 22 assist. Ia juga berhasil meraih 3 gelar Premier League termasuk musim ini. Striker berusia 24 tahun tersebut memiliki masa bakti hingga Juni 2023.

5. Sergio Aguero

5 Pemain asal Benua Amerika yang Juara EPL Bersama Man City Musim IniSergio Aguero (skysports.com)

Terakhir ada sosok striker legendaris Manchester City asal Argentina, Sergio Aguero. Ia telah berkarier di Etihad Stadium sejak musim 2011/2012. City mendapatkan tanda tangan Aguero dari Atletico Madrid dengan nilai transfer €40 juta atau Rp695 miliar. 

Secara keseluruhan, Aguero telah turun dalam 274 laga di Premier League dengan mengemas 182 gol dan 55 assist. Ia juga telah mempersembahkan 5 gelar Premier League, termasuk musim ini. Sementara untuk prestasi individu, ia pernah menjadi top skor Premier League musim 2014/2015.

Di sisi lain, kisah mengesankan Aguero dan Manchester City dipastikan akan berakhir musim ini. Striker berumur 32 tahun tersebut tak akan mendapat kontrak baru di Etihad Stadium.

 

Itulah lima pemain dari benua Amerika yang sukses juara Premier League bersama Manchester City musim ini. Dari kelima pemain di atas, ada pemain favoritmu?

Baca Juga: Pengakuan Dosa Sergio Aguero Usai Komedi Penalti ManCity

Nur Romli Photo Verified Writer Nur Romli

Coba aja dulu...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya