5 Final Kompetisi Eropa yang Pernah Dicapai Jose Mourinho

Mourinho terbukti sebagai The Special One

Jose Mourinho adalah pelatih asal Portugal yang memiliki julukan The Special One. Julukan itu sebenarnya ia buat sendiri untuk dirinya, tetapi tampaknya ia memang cocok menyandang predikat spesial. Pada musim 2021/2022 ini Mourinho kembali membuktikan keistimewaannya.

Sempat dianggap menurun dalam beberapa musim terakhir, Mou membuktikan dirinya belum habis dengan membawa AS Roma mencapai final Europa Conference League 2021/2022. Entah nantinya sukses meraih trofi atau tidak, yang jelas Mou sudah pernah mencapai lima final kompetisi Eropa selama melatih.

1. Final Piala UEFA 2002/2003 bersama FC Porto

5 Final Kompetisi Eropa yang Pernah Dicapai Jose MourinhoFC Porto menjuarai Piala UEFA 2002/2003. (twitter.com/FCPorto)

Jose Mourinho memulai karier sebagai pelatih pada tahun 2000. Hanya dalam 2 tahun, ia langsung dipercaya menjadi pelatih FC Porto, salah satu klub terbesar di Portugal. Kepercayaan Porto pada Mourinho terbayar tuntas karena sang pelatih langsung sukses membawa Porto meraih tiga gelar pada musim penuh pertamanya.

Porto memenangi Liga Portugal, Piala Portugal, serta Piala UEFA musim 2002/2003. Piala UEFA sendiri mereka raih setelah mengalahkan Celtic FC di final. Melalui perpanjangan waktu, Porto menang 3-2 atas wakil Skotlandia tersebut. Itu adalah final sekaligus trofi Eropa pertama yang pernah diraih Mourinho.

2. Final Liga Champions 2003/2004 bersama FC Porto

5 Final Kompetisi Eropa yang Pernah Dicapai Jose MourinhoJose Mourinho membawa FC Porto juara Liga Champions 2003/2004. (uefa.com)

Mourinho berhasil membuktikan bahwa sukses musim 2002/2003 bukanlah kebetulan semata. Pada musim 2003/2004, Porto kembali dibawanya ke final kejuaraan Eropa. Bahkan, kali itu final yang dicapai adalah final Liga Champions. Dalam perjalanan ke final pun Porto sempat menyisihkan Manchester United di babak enam belas besar.

Liga Champions 2003/2004 sendiri memang penuh kejutan. Lawan Porto di final saat itu adalah sesama tim yang tidak diunggulkan, yaitu AS Monaco. Porto sukses memenangi laga tersebut dengan skor telak 3-0. Itu adalah trofi Liga Champions kedua bagi Porto, sekaligus yang pertama bagi Mourinho.

Baca Juga: 5 Pemain Sepak Bola Terhebat yang Pernah Dilatih Jose Mourinho

3. Final Liga Champions 2009/2010 bersama Inter Milan

5 Final Kompetisi Eropa yang Pernah Dicapai Jose MourinhoJose Mourinho dan Massimo Moratti memakai medali juara Liga Champions 2009/2010. (sempreinter.com)

Setelah sukses bersama FC Porto, Mourinho juga sempat meraih banyak trofi kala melatih Chelsea. Namun, The Blues gagal dibawanya berjaya di Eropa. Mourinho baru bisa mencapai final kejuaraan Eropa lagi saat melatih Inter Milan pada musim 2009/2010.

Saat itu Nerazzurri dibawanya menembus final Liga Champions. Inter bahkan sempat menyingkirkan Chelsea dan Barcelona dan akhirnya mengalahkan Bayern Munich 2-0 di partai puncak.

Tak hanya Liga Champions, Inter juga sukses dibawa Mourinho memenangi Serie A dan Coppa Italia musim tersebut. Inter pun menjadi klub Italia pertama yang pernah memenangi treble winners.

4. Final Europa League 2016/2017 bersama Manchester United

5 Final Kompetisi Eropa yang Pernah Dicapai Jose MourinhoManchester United melawan Inter Milan di final Europa League 2016/2017. (skysports.com)

Pada awal musim 2016/2017, Mourinho ditunjuk sebagai pelatih Manchester United. Ia diharapkan bisa mengangkat kembali United ke kejayaan, khususnya di Premier League. Pada akhirnya Mourinho memang gagal melakukan itu. Namun, ia sukses mempersembahkan trofi Europa League 2016/2017 bagi Setan Merah.

Di partai final, Manchester United mengalahkan Ajax Amsterdam dengan skor 2-0. United pun sukses memenangi Europa League untuk pertama kalinya sepanjang sejarah mereka. Sementara bagi Mourinho, sukses tersebut berarti ia sudah punya koleksi 2 trofi Liga Champions dan 2 trofi Europa League selama melatih.

5. Final Europa Conference League 2021/2022 bersama AS Roma

5 Final Kompetisi Eropa yang Pernah Dicapai Jose Mourinhoekspresi kegembiraan Jose Mourinho setelah membawa AS Roma ke final Europa Conference League 2021/2022 (instagram.com/officialasroma)

Jose Mourinho sukses mencapai final kejuaraan Eropa untuk kelima kalinya pada musim 2021/2022 ini. AS Roma dibawanya mencapai final Europa Conference League setelah menyisihkan Leicester City di semifinal. Bagi Roma, ini adalah kesempatan emas untuk meraih trofi Eropa pertama.

Mourinho pun mencatat sejarah sebagai pelatih pertama yang pernah mencapai final Liga Champions, Europa League, dan Conference League. Jika nanti menang di final, ia pun bakal jadi pelatih pertama yang pernah menjuarai ketiga kompetisi tersebut. Mampukah Mourinho melakukannya?

 

Mencapai lima final dalam tiga kompetisi Eropa menjadi bukti kualitas Jose Mourinho. Apalagi jika nanti ia berhasil membawa Roma jadi juara Conference League 2021/2022. Ia benar-benar pantas disebut The Special One!

Baca Juga: Roma ke Final Conference League, Jose Mourinho Catat Rekor

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya