5 Penjaga Gawang yang Sudah Pindah Klub di Bursa Transfer 2021/2022

Ada yang kembali ke klub lamanya

Piala Eropa 2020 dan Copa America 2021 telah berakhir. Sekarang, perhatian para pencinta sepak bola pun kembali beralih pada musim kompetisi baru yang semakin mendekat. Geliat klub-klub Eropa di bursa transfer pun semakin memanas. Mereka harus secepat mungkin mendapatkan pemain incaran supaya bisa segera mempersiapkan diri untuk musim depan.

Penjaga gawang menjadi salah satu posisi yang disoroti oleh klub-klub Eropa untuk diperkuat. Sejumlah kiper pun sudah resmi berganti klub dan beberapa di antaranya melibatkan klub-klub besar Eropa. Inilah 5 kiper yang sudah pindah klub di bursa transfer musim panas 2021/22.

1. Gianluigi Donnarumma (AC Milan ke Paris Saint-Germain)

5 Penjaga Gawang yang Sudah Pindah Klub di Bursa Transfer 2021/2022Gianluigi Donnarumma saat berseragam AC Milan (rossoneriblog.com)

Gianluigi Donnarumma adalah kiper top yang paling banyak dibicarakan musim panas ini. Selain karena berhasil membawa Italia juara dan menjadi pemain terbaik Piala Eropa 2020, Donnarumma juga menarik perhatian karena kepindahannya dari AC Milan ke Paris Saint-Germain. Ya, kiper 22 tahun ini sudah dipastikan akan mulai memperkuat PSG musim depan.

Kepergian Donnarumma tentu menjadi pukulan tersendiri bagi AC Milan, klub yang sudah ia bela sejak 2015. Keinginan untuk meraih trofi mungkin jadi salah satu alasan Donnarumma pergi karena selama berbaju Milan ia hanya sempat meraih 1 trofi pada 2016. Selain itu, di PSG ia juga berkesempatan bermain bersama lebih banyak pemain kelas dunia.

Sementara itu, bagi PSG, mendapatkan kiper sekelas Donnarumma adalah keuntungan besar. Apalagi, mereka tak perlu merogoh kocek karena Donnarumma memang sudah habis kontrak dengan AC Milan. Sky Sports menyebut bahwa Donnarumma mendapat kontrak 5 tahun bersama PSG. Namun, ia masih harus bersaing dengan Keylor Navas sebelum mengamankan posisi kiper utama.

2. Mike Maignan (Lille ke AC Milan)

5 Penjaga Gawang yang Sudah Pindah Klub di Bursa Transfer 2021/2022Mike Maignan jadi pengganti Donnarumma di AC Milan (acmilan.com)

Karena kehilangan Donnarumma, AC Milan tentu harus mencari kiper yang tak kalah berkualitas untuk menjadi penjaga gawang utama mereka. Pilihan pun jatuh kepada Mike Maignan, kiper asal Prancis yang musim lalu turut membawa Lille juara Ligue 1. Maignan juga termasuk ke dalam skuad Prancis di Piala Eropa 2020 meski tak sempat bermain.

Laman Goal menyebutkan bahwa biaya transfer Maignan berkisar di angka 15 juta euro atau sekitar Rp256 miliar. Maignan dikontrak selama 5 tahun alias hingga tahun 2026. Menarik ditunggu apakah Maignan bisa menggantikan posisi Donnarumma di Milan dan membawa Rossoneri berprestasi.

Baca Juga: Saktinya Mike Maignan, Si Elang Ajaib Kiper Baru AC Milan

3. Rui Patricio (Wolverhampton Wanderers ke AS Roma)

5 Penjaga Gawang yang Sudah Pindah Klub di Bursa Transfer 2021/2022Rui Patricio resmi bergabung dengan AS Roma (chiesaditotti.com)

Pelatih baru AS Roma, Jose Mourinho, akhirnya mendapatkan pemain rekrutan pertamanya sejak dipilih melatih tim ibu kota Italia tersebut. Pemain itu adalah Rui Patrico, kiper utama Timnas Portugal yang sebelumnya membela Wolverhampton Wanderers di Premier League sejak 2018.

Rui Patricio didatangkan dengan nilai transfer yang tidak disebutkan, namun diperkirakan berkisar 10 juta pounds atau sekitar Rp200 miliar. AS Roma memberinya nomor punggung 1 yang artinya ia diproyeksikan menjadi penjaga gawang utama. Bersama pelatih yang juga berasal dari Portugal, besar kemungkinan Rui Patricio bisa sukses di AS Roma.

4. Gianluigi Buffon (Juventus ke Parma)

5 Penjaga Gawang yang Sudah Pindah Klub di Bursa Transfer 2021/2022Gianluigi Buffon saat berseragam Juventus (beinsports.com)

Tidak hanya klub-klub besar Eropa yang berusaha membenahi skuad mereka untuk musim depan. Parma yang baru saja terdegradasi ke Serie B pun tak mau diam saja. Mereka kini sudah mendapatkan kiper baru, yaitu Gianluigi Buffon yang hengkang dari Juventus setelah kontraknya habis.

Parma bukanlah klub yang asing bagi Buffon karena kiper 43 tahun itu mengawali kariernya di Parma. Meski sudah tua, Buffon masih bisa jadi pemain yang berharga bagi Parma karena kualitasnya tak perlu diragukan. Buffon mendapat kontrak dua tahun di Parma yang artinya ia masih akan bermain hingga berusia 45 tahun. Luar biasa!

5. Tom Heaton (Aston Villa ke Manchester United)

5 Penjaga Gawang yang Sudah Pindah Klub di Bursa Transfer 2021/2022Tom Heaton bergabung kembali dengan Manchester United (manutd.com)

Penjaga gawang yang memutuskan untuk kembali ke klub lamanya tak hanya Buffon. Tom Heaton pun melakukannya dengan kembali ke Manchester United. Kiper Inggris berusia 35 tahun ini adalah lulusan akademi MU dan ia sempat membela tim senior Setan Merah sejak 2005 hingga 2010. Kini, ia kembali lagi ke Old Trafford setelah kontraknya habis dengan Aston Villa.

Heaton membela Aston Villa selama 2 musim terakhir, namun musim lalu ia tak dapat kesempatan tampil karena Emiliano Martinez tampil hebat mengawal gawang Villa. Kini, Heaton mendapat kontrak 2 tahun di MU, namun kemungkinan besar ia pun hanya akan jadi kiper ketiga MU setelah David de Gea dan Dean Henderson.

 

Itulah 5 kiper yang sudah berpindah klub di bursa transfer 2021/22 sejauh ini. Kalau menurutmu, bisakah mereka sukses bersama klub barunya musim depan?

Baca Juga: 5 Kiper Terbaik di LaLiga Musim 2020/2021, Salah Satunya Kiper Sevilla

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya