5 Mantan Striker Top Premier League yang Kini Jadi Pelatih

Bisakah mereka sesukses saat jadi pemain?

Dalam dunia sepak bola, pelatih atau manager sebuah tim biasanya adalah seorang mantan pemain. Hal itu masuk akal karena yang paling mengerti cara meracik strategi di lapangan tentu adalah orang yang sudah berpengalaman bermain. Maka tak heran, jika kebanyakan pelatih yang berkarier saat ini merupakan mantan pemain.

Beberapa pelatih yang aktif berkarier saat ini juga ternyata merupakan mantan striker top Premier League. Terkenal ganas di depan gawang lawan semasa bermain dulu, kini mereka alih profesi jadi juru taktik yang harus membimbing timnya dari luar lapangan. Ini dia 5 pelatih yang merupakan mantan striker top Premier League.

1. Ole Gunnar Solskjaer

5 Mantan Striker Top Premier League yang Kini Jadi PelatihOle Gunnar Solskjaer (vbetnews.com)

Pertama tentu ada Ole Gunnar Solskjaer, striker legendaris Manchester United yang saat ini menjadi pelatih mantan klubnya itu. Semasa bermain membela United, Solskjaer memang lebih banyak jadi pelapis. Namun Solskjaer sering tampil tajam ketika diturunkan, sehingga ia mendapat predikat supersub bagi United.

Solskjaer bermain untuk United selama total 11 musim dari 1996 hingga 2007, dan mencetak 126 gol dari 365 laga di semua ajang. Sebagai pelatih, Solskjaer mulai menangani MU sejak 2018, dan sejauh ini ia belum bisa mempersembahkan trofi. Namun performa United di bawah asuhannya terus meningkat, dan bukan mustahil musim depan ia bisa membawa United meraih gelar.

2. Wayne Rooney

5 Mantan Striker Top Premier League yang Kini Jadi PelatihWayne Rooney kini jadi pelatih Derby County (theathletic.com)

Mantan striker MU lain yang saat ini menjadi pelatih adalah Wayne Rooney. Ia adalah salah satu striker terbaik yang pernah dimiliki MU. Rooney bahkan berstatus pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Setan Merah, dengan koleksi 253 gol. Rooney juga sukses mempersembahkan 16 trofi bagi MU, termasuk 5 Premier League dan 1 Liga Champions.

Rooney mulai menjabat sebagai pelatih pada November 2020. Ia ditunjuk untuk menangani klub yang saat itu dibelanya yaitu Derby County yang bermain di divisi Championship. Awalnya ia menjadi player-manager, namun belakangan ia memutuskan pensiun supaya bisa berkonsentrasi penuh sebagai manager Derby.

Misi pertama Rooney sebagai pelatih adalah menyelamatkan Derby dari ancaman degradasi yang kala itu menghantui. Pada akhirnya, Rooney berhasil melakukan itu dengan membawa Derby finis di posisi 21, hanya unggul 1 poin dari zona degradasi. Musim depan, Rooney harus berusaha lebih keras untuk membawa Derby meraih hasil lebih baik.

Baca Juga: 5 Pelatih Termuda yang Pernah Menjadi Juru Taktik Klub Premier League

3. Thierry Henry

5 Mantan Striker Top Premier League yang Kini Jadi PelatihThierry Henry adalah asisten pelatih Timnas Belgia di Piala Eropa 2020. (eurosport.com)

Thierry Henry tak diragukan lagi adalah salah satu striker terhebat yang pernah bermain di Premier League. Selama 8 musim membela Arsenal dari 1999 hingga 2007, Henry benar-benar menunjukkan kelasnya. Ia mencetak total 228 gol bagi Arsenal, 175 di antaranya di Premier League sehingga menempati posisi ke-6 top skor sepanjang masa Premier League.

Henry pensiun pada 2014, dan ia mulai menjadi pelatih pada 2016, awalnya sebagai asisten pelatih timnas Belgia. Henry turut membantu Belgia finis di posisi ketiga Piala Dunia 2018. Setelah itu ia sempat jadi pelatih kepala di dua klub, yaitu AS Monaco di Ligue 1 Prancis dan Montreal Impact di MLS Amerika Serikat.

Sayangnya, Henry tak meraih prestasi menonjol bersama kedua klub tersebut, bahkan sempat dipecat Monaco karena mereka berada di zona degradasi. Pada Mei 2021, Henry memutuskan untuk kembali ke jabatan asisten pelatih timnas Belgia, dan saat ini ia sedang bersama timnas Belgia yang tampil di Piala Eropa 2020.

4. Gianfranco Zola

5 Mantan Striker Top Premier League yang Kini Jadi PelatihGianfranco Zola saat jadi asisten pelatih Chelsea (eurosport.com)

Chelsea juga punya mantan striker top yang kini jadi pelatih. Ia adalah Gianfranco Zola, striker asal Italia yang membela Chelsea selama 7 musim dari 1996 hingga 2003. Zola bermain dalam 301 pertandingan bagi The Blues di semua ajang dan mencetak 75 gol. Ia juga dua kali terpilih jadi pemain terbaik Chelsea pada 1999 dan 2003.

Selepas pensiun pada 2005, Zola alih profesi menjadi pelatih dan mulai menangani West Ham United pada 2008. Ia juga pernah menjadi pelatih Watford, Cagliari, dan Birmingham City. Jabatan terakhirnya adalah sebagai asisten pelatih Maurizio Sarri di Chelsea pada musim 2018/19. Setelah itu ia mundur dan hingga kini belum melatih lagi.

5. Robbie Fowler

5 Mantan Striker Top Premier League yang Kini Jadi PelatihRobbie Fowler jadi pelatih East Bengal saat ini (goal.com)

Satu lagi mantan striker top Premier League yang kini jadi pelatih adalah Robbie Fowler. Penyerang legendaris Liverpool itu berkarier di Premier League selama sekitar 14 tahun. The Reds jadi klub yang paling lama ia bela yaitu selama total 9 musim. Ia bermain 266 kali bagi Liverpool dan mencetak 128 gol.

Fowler pensiun di klub Thailand bernama Muangthong United dan sempat menjadi player-manager di sana. Setelah itu, Fowler sempat vakum dan baru mulai melatih lagi pada tahun 2019 dengan menangani klub Australia, Brisbane Roar. Kini, ia sedang menangani East Bengal di Liga India sejak Oktober 2020.

 

Itulah 5 mantan striker top Premier League yang saat ini sudah menjadi pelatih. Meski luar biasa sebagai pemain, sejauh ini mereka belum begitu sukses sebagai pelatih. Namun tentu mereka masih punya banyak waktu untuk membuktikan diri di tahun-tahun mendatang.

Baca Juga: 5 Pelatih Terhebat dalam Sejarah Premier League, Deretan Nama Top!

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya