10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?

Ada yang sukses, ada pula yang gagal

Pemain asal Afrika makin mendapat tempat di Premier League dalam beberapa dekade terakhir. Mereka bukan lagi jadi sekadar pelengkap, melainkan sering kali menjadi bagian inti skuad tim yang berperan penting dalam strategi tim. Bahkan, tak jarang ada yang punya peran besar dalam kesuksesan meraih gelar juara.

Salah satu tim yang mengandalkan pemain-pemain asal Afrika dalam beberapa tahun terakhir adalah Liverpool. Bahkan, The Reds sebenarnya sudah cukup sering memakai jasa pemain Afrika sejak dulu. Inilah 10 pemain Afrika yang pernah membela Liverpool. Apakah mereka sukses jadi andalan atau justru sebaliknya?

1. Bruce Grobbelaar 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?dailystar.co.uk

Liverpool rupanya sudah sejak lama mulai memakai jasa pemain Afrika. Pada 1981 hingga 1994 mereka memiliki Bruce Grobbelaar, kiper top asal Afrika Selatan yang jadi andalan The Reds. Grobbelaar bermain 609 kali bagi Liverpool di semua ajang dan sukses merebut 18 trofi bersama The Reds yang mencakup 6 trofi liga, 3 Piala FA, dan 1 Liga Champions.

2. Rigobert Song 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?telegraph.co.uk

Dari barisan bek, ada Rigobert Song, pemain Kamerun pertama yang membela Liverpool sepanjang sejarah. Ia bermain untuk Liverpool semusim saja yaitu musim 1999/2000. Awalnya, Song sempat menjadi andalan di lini belakang The Reds, namun belakangan ia kehilangan tempat di tim inti dan dijual ke West Ham United awal musim 2000/2001.

3. Djimi Traore 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?sportsjoe.ie

Ada Djimi Traore, bek asal Mali yang juga bergabung dengan Liverpool pada 1999. Namun, tak seperti Song, karier Traore di Liverpool bertahan lebih lama, tepatnya 7 musim hingga 2006. Traore total memainkan 141 laga dengan The Reds dan turut berjasa membawa Liverpool memenangi 5 trofi, termasuk Liga Champions 2004/2005 yang legendaris.

4. El Hadji Diouf 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?liverpoolcore.com

El Hadji Diouf adalah penyerang asal Senegal yang namanya melejit usai tampil bagus bersama negaranya di Piala Dunia 2002. Karena aksinya kala itu, Liverpool pun tertarik dan mendatangkan Diouf ke Anfield. Sayang, Diouf tumpul bersama The Reds dan hanya mencetak 6 gol dalam 80 pertandingan sehingga akhirnya ia hanya 2 musim bertahan di Liverpool.

Baca Juga: Tak Hanya Mane, Ini 5 Pemain Senegal yang Membela Klub Premier League

5. Mohamed Sissoko 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?liverpoolfc.com

Liverpool lagi-lagi mendatangkan pemain asal Mali pada 2005. Kali ini ada Mohamed Sissoko yang berposisi gelandang bertahan. Sissoko jadi bagian cukup penting bagi Liverpool selama 3 musim. Ia bermain 87 kali di semua ajang dengan sumbangan 1 gol dan 2 assist. Pemain yang pernah bermain di Indonesia pada 2017 ini juga sukses membawa Liverpool memenangkan 4 trofi.

6. Kolo Toure 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?thenationalnews.com

Berikutnya ada Kolo Toure, bek tengah yang merupakan kakak dari Yaya Toure. Setelah membela Arsenal selama 7 musim dan Manchester City selama 4 musim, Toure bergabung dengan Liverpool sejak 2013 hingga 2016. Toure bermain 71 kali bagi Liverpool di semua ajang, namun gagal membawa The Reds memenangi trofi apa pun.

7. Joel Matip 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?thisisanfield.com

Pada 2016, Livepool kembali mendatangkan bek asal Kamerun, yaitu Joel Matip. Ia masih bermain untuk Liverpool hingga kini, namun masalah cedera yang sering menghampiri memang cukup mengganggu kariernya di Liverpool. Sejauh ini Matip sudah bermain 123 kali bagi The Reds di semua ajang dan turut jadi bagian sukses Liverpool beberapa musim terakhir.

8. Naby Keita 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?liverpoolfc.com

Naby Keita adalah gelandang asal Guinea yang mulai membela Liverpool sejak 2018. Keita memang lebih sering jadi pelapis dan sejauh ini baru bermain 76 kali di semua ajang. Namun, Keita pun adalah bagian tim Liverpool yang sukses menguasai Eropa dan Inggris dalam beberapa musim terakhir.

9. Sadio Mane 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?premierleague.com

Sadio Mane nyaris tak tergantikan di lini depan Liverpool dalam beberapa tahun belakangan. Striker asal Senegal ini punya kecepatan dan ketajaman yang membuatnya mengoleksi 93 gol dan 41 assist dalam 209 laga bersama Liverpool sejak 2016. Perannya bagi kesuksesan Liverpool sejauh ini sangat vital!

10. Mohamed Salah 

10 Pemain Afrika yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Selain Salah?liverpoolfc.com

Ini adalah pemain yang sering disebut-sebut sebagai pemain terbaik Liverpool saat ini. Mohamed Salah adalah andalan utama di lini depan Liverpool dan hal itu tak mengherankan mengingat striker asal Mesir ini selalu bisa tampil tajam sejak didatangkan pada 2017. Di musim pertamanya dengan Liverpool, ia sudah langsung menjadi top skor Premier League.

Sukses itu diulanginya lagi di musim kedua dan ada kemungkinan ia akan jadi top skor lagi musim ini. Koleksi golnya bersama Liverpool sejauh ini berumlah 121 gol dari 194 laga, plus ia juga sudah membuat 45 assist. Tak diragukan bahwa Salah adalah pemain asal Afrika terbaik yang pernah bermain untuk Liverpool.

 

Itulah 10 pemain asal Afrika yang pernah membela Liverpool. Ada yang tidak berhasil tampil bagus, ada pula yang meraih sukses luar biasa. Siapa di antara mereka yang paling kamu kagumi?

Baca Juga: 10 Pemain Afrika Paling Berharga Saat Ini, Mohamed Salah Teratas!

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya