5 Pemain Amerika Serikat yang Bermain di Serie A Italia Sebelum Dest

Ada yang sudah meraih trofi bersama klub Serie A

Sergino Dest tengah dipinjamkan Barcelona ke AC Milan pada 2022/2023. Bek sayap berusia 21 tahun ini sebenarnya cukup sering bermain bersama Barca musim lalu. Namun, Dest mengaku setuju dipinjamkan demi menjamin dirinya dapat banyak menit bermain jelang Piala Dunia 2022.

Dest pun menjadi salah satu pemain asal Amerika Serikat yang bermain di Serie A Italia pada 2022/2023. Secara keseluruhan, memang tidak banyak pemain asal Negeri Paman Sam yang pernah membela klub Serie A.

Inilah lima pemain Amerika Serikat yang bermain di Serie A Italia sebelum Dest.

1. Michael Bradley

5 Pemain Amerika Serikat yang Bermain di Serie A Italia Sebelum DestMichael Bradley (skysports.com)

Michael Bradley adalah gelandang Amerika Serikat yang pernah membela dua klub Serie A Italia. Ia berseragam Chievo Verona pada 2011/2012 sebelum ganti membela AS Roma pada 2012–2014. Selama 2,5 musim, Bradley mengoleksi 76 penampilan di Serie A dengan sumbangan 3 gol dan 3 assists.

Meski begitu, Bradley gagal menghiasi kariernya di Italia dengan trofi. Ia sempat membawa Roma melangkah ke final Coppa Italia 2012/2013, tetapi kalah dari Lazio. Saat ini, Bradley yang sudah berusia 35 tahun masih bermain di Major League Soccer (MLS) bersama Toronto FC.

2. Bryan Reynolds

5 Pemain Amerika Serikat yang Bermain di Serie A Italia Sebelum DestBryan Reynolds (asroma.com)

Berikutnya, ada Bryan Reynolds, bek kanan Amerika Serikat yang baru berusia 21 tahun. Reynolds sedang membela KVC Westerlo di Liga Belgia sebagai pinjaman dari AS Roma.

Reynolds sendiri sudah menjadi pemain Roma sejak 2021. Awalnya sebagai pinjaman, lalu dipermanenkan.

Bersama Roma, Reynolds sempat bermain delapan kali di semua ajang sebelum akhirnya dipinjamkan. Ia juga turut mengangkat trofi UEFA Europa Conference League (UECL) yang dimenangi Roma musim lalu. Meski masih sangat muda, Reynolds juga sudah dapat dua kesempatan bermain bersama Timnas Amerika Serikat.

Baca Juga: 5 Rekrutan Terakhir AC Milan di Sektor Bek Kanan, Ada Sergino Dest!

3. Weston McKennie

5 Pemain Amerika Serikat yang Bermain di Serie A Italia Sebelum DestWeston McKennie (instagram.com/west.mckennie)

Weston McKennie tengah membela klub Serie A Italia saat ini, yaitu Juventus. McKennie mulai jadi bagian Bianconeri pada 2020/2021.

Awalnya, ia dipinjam dari Schalke 04, lalu dipermanenkan setelah tampil apik. Oleh Juve, McKennie cukup diandalkan di lini tengah hingga saat ini.

McKennie sudah mengemas 83 penampilan dengan 11 gol di semua ajang bersama Juventus. Trofi Coppa Italia dan Piala Super Italia sempat ia angkat bareng Juve. McKennie juga jadi andalan negaranya dengan raihan 35 caps serta 1 trofi sejauh ini.

4. Gianluca Busio

5 Pemain Amerika Serikat yang Bermain di Serie A Italia Sebelum DestGianluca Busio (instagram.com/_gianlucabusio)

Berikutnya, ada dua pemain Amerika Serikat yang musim lalu bermain di Serie A bersama Venezia. Yang pertama adalah Gianluca Busio, gelandang yang baru berusia 20 tahun.

Busio mulai membela Venezia pada musim panas 2021 setelah dibeli dari Kansas City dengan harga 6 juta euro atau Rp89 miliar. Jumlah itu membuat Busio tercatat sebagai pembelian termahal dalam sejarah Venezia.

Sepanjang 2021/2022, Busio bermain 29 kali di Serie A. Namun, ia gagal mencegah klubnya terdegradasi pada akhir musim. Saat ini, Busio masih setia membela Venezia yang tengah bermain di Serie B.

5. Tanner Tessmann

5 Pemain Amerika Serikat yang Bermain di Serie A Italia Sebelum DestTanner Tessmann (instagram.com/frantanjam5)

Tanner Tessmann juga merupakan gelandang muda Amerika Serikat yang baru didatangkan Venezia pada awal musim lalu. Tessmann tampil cukup banyak sepanjang 2021/2022, tepatnya 23 kali di semua ajang. Namun, ia lebih sering turun sebagai pengganti.

Seperti Busio, Tessmann masih bertahan di Venezia musim ini meski telah terdegradasi ke Serie B. Venezia saat ini memiliki total lima pemain asal Amerika Serikat. Salah satu penyebabnya adalah karena Venezia dimiliki pemilik yang berasal dari negara tersebut.

Meski tak banyak, para pemain Amerika Serikat telah mewarnai Serie A Italia sebelum kedatangan Sergino Dest. Beberapa di antara mereka bahkan memenangi trofi bersama klub Serie A.

Baca Juga: 7 Pemain Amerika Serikat di Premier League 2022/2023, Invasi!  

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya