5 Pemain Korea Selatan dengan Penampilan Terbanyak di Piala Dunia

Semuanya sudah gantung sepatu

Korea Selatan adalah negara Asia yang paling sering tampil di Piala Dunia. Mereka selalu lolos ke Piala Dunia dalam sepuluh edisi terakhir, termasuk Piala Dunia 2022 Qatar. Tak sekadar jadi pelengkap, Taegeuk Warriors juga pernah melaju cukup jauh.

Alhasil, ada beberapa pemain Timnas Korea Selatan yang mencatat banyak penampilan di Piala Dunia. Inilah lima nama teratas, yang semuanya sudah cukup lama pensiun.

1. Hong Myung Bo (16 penampilan)

5 Pemain Korea Selatan dengan Penampilan Terbanyak di Piala DuniaHong Myung Bo (fifa.com)

Hong Myung Bo adalah pemain Korea Selatan dengan penampilan terbanyak sepanjang sejarah. Pemain berposisi sweeper ini mengoleksi 136 caps selama membela timnas pada 1990–2002. Itu termasuk 16 penampilan yang ia torehkan dalam 4 edisi Piala Dunia.

Hong membela negaranya di Piala Dunia sejak Piala Dunia 1990 Italia hingga edisi 2002 di Korea/Jepang. Ia selalu tampil dalam seluruh pertandingan Korea Selatan di empat edisi tersebut. Hong bahkan menjadi kapten Korea Selatan ketika merebut posisi keempat di Piala Dunia 2002.

2. Park Ji Sung (14 penampilan)

5 Pemain Korea Selatan dengan Penampilan Terbanyak di Piala DuniaPark Ji Sung (fifa.com)

Park Ji Sung bermain di Piala Dunia dalam tiga edisi. Debutnya adalah pada edisi 2002, lalu ia terus bermain hingga Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Total penampilan Park dalam tiga edisi tersebut adalah 14 penampilan dengan sumbangan 3 gol.

Torehan tiga gol membuat Park menjadi salah satu top skor Korea Selatan di Piala Dunia saat ini. Jumlah itu setara dengan koleksi Ahn Jung Hwan dan Son Heung Min. Secara keseluruhan, Park Ji Sung bermain 100 kali dan mencetak 13 gol bagi negaranya selama berkarier.

Baca Juga: Momen Jungkook BTS Bertemu Timnas Korea Selatan di Qatar, Beri Support

3. Lee Young Pyo (12 penampilan)

5 Pemain Korea Selatan dengan Penampilan Terbanyak di Piala DuniaLee Young Pyo (twitter.com/theKFA)

Berikutnya, ada Lee Young Pyo, eks bek kiri yang pernah membela Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund. Lee bermain dalam tiga edisi Piala Dunia yang sama dengan Park Ji Sung. Namun, jumlah penampilannya lebih sedikit, yaitu 12 kali.

Lee juga tak mencetak gol di Piala Dunia, tetapi sempat menyumbang dua assist. Total penampilan Lee Young Pyo bersama timnas sendiri mencapai 127 laga. Itu membuatnya jadi pemain Korea Selatan dengan caps terbanyak keempat.

4. Lee Woon Jae (11 penampilan)

5 Pemain Korea Selatan dengan Penampilan Terbanyak di Piala DuniaLee Woon Jae (twitter.com/theKFA)

Pemain Korea Selatan dengan caps terbanyak ketiga adalah Lee Woon Jae. Ia adalah penjaga gawang yang punya koleksi 133 penampilan bersama Taegeuk Warriors. Lee Won Jae tampil di Piala Dunia 1994, Piala Dunia 2002, dan Piala Dunia 2006.

Lee juga sebenarnya dibawa Korea Selatan ke Piala Dunia 2010, tetapi hanya duduk di bangku cadangan. Total penampilan Lee Won Jae di Piala Dunia adalah sebelas laga. Statistiknya pun cukup apik, yaitu 4 clean sheets dan hanya kebobolan 10 gol.

5. Kim Nam Il (11 penampilan)

5 Pemain Korea Selatan dengan Penampilan Terbanyak di Piala DuniaKim Nam Il berebut bola dengan Zinedine Zidane di Piala Dunia 2006. (the-afc.com)

Satu lagi pemain Korea Selatan dengan penampilan terbanyak di Piala Dunia. Ia adalah Kim Nam Il. Sejajar dengan Lee Won Jae, Kim juga pernah bermain sebelas kali di Piala Dunia. Eks gelandang bertahan ini melakoninya di Piala Dunia 2002, 2006, dan 2010.

Sementara, total penampilan Kim Nam Il bersama timnas dalah 98 laga. Kim bermain hingga 2015, lalu alih profesi menjadi pelatih. Saat ini, ia menjabat sebagai pelatih Seongham FC di divisi kedua Liga Korea Selatan.

Pemain aktif Korea Selatan dengan caps terbanyak di Piala Dunia saat ini adalah Son Heung Min dan Kim Young Gon. Mereka berdua sudah mengoleksi delapan penampilan di Piala Dunia, termasuk edisi 2022. Keduanya berpeluang menyalip catatan lima pemain di atas suatu saat nanti.

Baca Juga: 5 Pemain Aktif dengan Caps Terbanyak di Timnas Korea Selatan

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya