5 Pemain Spanyol yang Paling Sering Tampil di Piala Dunia

Salah satunya juga masih bermain di Piala Dunia 2022

Spanyol adalah salah satu negara berprestasi di dunia sepak bola. Timnas Spanyol pernah jadi yang terbaik di Eropa, bahkan pernah pula menjuarai Piala Dunia. Beberapa pemain La Furia Roja pun memiliki catatan spesial di Piala Dunia.

Dalam hal jumlah penampilan di Piala Dunia, lima pemain Spanyol berikut ini adalah yang teratas. Salah satunya turut bermain di Piala Dunia 2022 Qatar yang belum lama ini digelar. 

1. Iker Casillas (17 penampilan)

5 Pemain Spanyol yang Paling Sering Tampil di Piala DuniaIker Casillas (fifa.com)

Ada tiga pemain Spanyol yang saat ini memiliki jumlah penampilan terbanyak di Piala Dunia. Yang pertama adalah Iker Casillas, kiper legendaris Spanyol dan Real Madrid. Casillas adalah kiper utama Timnas Spanyol di Piala Dunia sejak edisi 2002 hingga 2014.

Bahkan, Casillas menjabat sebagai kapten Spanyol saat menjuarai Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Total penampilan Casillas di Piala Dunia pun mencapai 17 laga. Dari jumlah tersebut, ia kebobolan 18 kali dan menorehkan 7 clean sheet.

2. Sergio Ramos (17 penampilan)

5 Pemain Spanyol yang Paling Sering Tampil di Piala DuniaSergio Ramos (fifa.com)

Sama dengan Casillas, Sergio Ramos juga pernah tampil 17 kali di Piala Dunia. Ramos mulai bermain di Piala Dunia pada edisi 2006 yang digelar di Jerman. Sejak itu, ia terus jadi andalan hingga penampilan terakhirnya di Piala Dunia 2018 Rusia.

Ramos sebenarnya sempat diprediksi bakal masuk skuad Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022 Qatar. Sayangnya, ia ternyata batal dipanggil meski sedang tampil apik di level klub. Sudah berusia 36 tahun, kemungkinan besar peluang Ramos untuk tampil lagi di Piala Dunia sudah habis.

Baca Juga: 5 Kekalahan Terakhir yang Diderita Timnas Spanyol di Piala Dunia

3. Sergio Busquets (17 penampilan)

5 Pemain Spanyol yang Paling Sering Tampil di Piala DuniaSergio Busquets (instagram.com/5sergiob)

Di Piala Dunia 2022, Spanyol membawa beberapa pemain senior. Salah satunya adalah Sergio Busquets, kapten sekaligus jenderal lapangan tengah La Furia Roja. Busquets tampil empat kali di Piala Dunia 2022, tetapi gagal membawa Spanyol melaju lebih jauh dari babak 16 besar.

Meski demikian, 4 penampilan di Qatar membuat Busquets mengoleksi total 17 laga di Piala Dunia. Sebelumnya, ia sudah bermain di Piala Dunia 2010, 2014, dan 2018. Setelah tersingkir dari Piala Dunia 2022, Busquets pun menyatakan pensiun dari timnas.

4. Andoni Zubizarreta (16 penampilan)

5 Pemain Spanyol yang Paling Sering Tampil di Piala DuniaAndoni Zubizarreta (fifa.com)

Berikutnya, ada pemain Spanyol yang mengoleksi 16 penampilan di Piala Dunia. Ia adalah Andoni Zubizarreta, penjaga gawang yang melegenda bersama Barcelona. Zubizarreta membela Spanyol dalam empat edisi Piala Dunia, yaitu sejak Piala Dunia 1986 hingga Piala Dunia 1998.

Zubizarreta juga sempat menjadi kapten Spanyol di Piala Dunia 1998. Namun, prestasi terbaik Zubizarreta di Piala Dunia hanya sampai babak perempat final. Secara keseluruhan, Zubizarreta mengoleksi 126 caps bersama Timnas Spanyol selama berkarier.

5. Xavi Hernandez (15 penampilan)

5 Pemain Spanyol yang Paling Sering Tampil di Piala DuniaXavi Hernandez (twitter.com/SEFutbol)

Xavi Hernandez adalah salah satu gelandang terbaik yang pernah dimiliki Spanyol. Tak heran jika Xavi juga hampir selalu jadi andalan timnas saat masih bermain. Total 133 caps ditorehkan Xavi sehingga ia jadi pemain dengan penampilan terbanyak keempat bersama Timnas Spanyol.

Sebanyak 15 penampilan di antaranya dicatatkan Xavi di Piala Dunia. Saat Spanyol juara Piala Dunia 2010, Xavi jadi salah satu pemain kunci. Ia tampil dalam seluruh laga Spanyol di edisi tersebut dan menyumbang dua assist krusial dalam perjalanan ke final.

Skuad Timnas Spanyol saat ini diisi banyak pemain muda potensial. Mereka adalah bagian masa depan Spanyol di berbagai ajang, termasuk Piala Dunia. Bukan mustahil, para pemain muda tersebut akan memecahkan rekor penampilan terbanyak di Piala Dunia.

Baca Juga: Track Record Adu Penalti Timnas Spanyol di Ajang PIala Dunia

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya