5 Pemain Top yang Pernah Bela Banyak Klub Premier League, Ada Anelka

Mereka memang sering berpindah-pindah klub

Bagi seorang pemain sepak bola, berpindah klub adalah hal yang wajar dilakukan. Umumnya seorang pemain akan berpindah klub 3--4 kali sepanjang kariernya. Namun, ada pula beberapa pemain yang tergolong sering berpindah-pindah klub karena berbagai alasan.

Hal itu dilakukan oleh beberapa pemain top yang pernah bermain di Premier League. Mereka sering berpindah-pindah klub sehingga pernah membela cukup banyak klub Premier League. Inilah 5 pemain top yang pernah membela banyak klub Premier League di sepanjang kariernya.

1. Robbie Keane (6 klub Premier League)

5 Pemain Top yang Pernah Bela Banyak Klub Premier League, Ada AnelkaRobbie Keane (football.london)

Robbie Keane adalah penyerang asal Republik Irlandia yang terkenal sebagai legenda Tottenham Hotspur. Keane memang cukup lama membela Spurs, tepatnya selama 8 musim, dengan catatan 122 gol dalam 305 penampilan di semua ajang. Namun, selain membela The Lilywhites, Keane juga pernah membela 5 klub Premier League lain.

Kelima klub tersebut adalah Liverpool, Leeds United, West Ham United, Aston Villa, dan Coventry City. Di ajang Premier League, Keane bermain 349 kali bersama 6 klub yang pernah ia bela. Selain itu, Keane juga pernah membela 5 klub lain di luar Premier League sehingga secara total pernah membela 11 klub sepanjang kariernya.

2. Nicolas Anelka (6 klub Premier League)

5 Pemain Top yang Pernah Bela Banyak Klub Premier League, Ada AnelkaNicolas Anelka (chelsea-news.co)

Nicolas Anelka pernah membela 12 klub sepanjang kariernya dan 6 di antaranya klub Premier League. Itu termasuk 4 klub besar Premier League, yaitu Arsenal, Liverpool, Manchester City, dan Chelsea. The Blues menjadi klub terlama sekaligus tersukses yang pernah ia bela. Selama 4 musim membela Chelsea, Anelka meraih 4 trofi.

Dua klub Premier League lain yang pernah dibela Anelka adalah Bolton Wanderers dan West Bromwich Albion. Penyerang asal Prancis ini memang tampaknya senang berpetualang sampai-sampai ia juga pernah bermain di Tiongkok dan India. Sepanjang kariernya di level klub, Anelka bermain 665 kali dan mencetak 209 gol.

Baca Juga: Kisah Petualangan Nicolas Anelka, Bintang Prancis dengan Banyak Klub

3. Craig Bellamy (7 klub Premier League)

5 Pemain Top yang Pernah Bela Banyak Klub Premier League, Ada AnelkaCraig Bellamy (mancity.com)

Berikutnya ada Craig Bellamy, winger asal Wales yang pernah membela 9 klub di sepanjang kariernya. Tujuh di antaranya adalah klub Premier League, termasuk Liverpool, Manchester City, dan Newcastle United. Hebatnya, Bellamy sampai mencatat rekor bersama ketujuh klub tersebut.

Bellamy selalu berhasil mencetak gol bersama ketujuh klub Premier League yang ia bela sehingga ia pun tercatat sebagai pemain yang mencetak gol bersama klub Premier League terbanyak. Secara total, Bellamy bermain 294 kali di Premier League bersama ketujuh klub tersebut dan mencetak 80 gol.

4. Peter Crouch (7 klub Premier League)

5 Pemain Top yang Pernah Bela Banyak Klub Premier League, Ada AnelkaPeter Crouch (liverpoolecho.co.uk)

Peter Crouch juga pernah membela 7 klub Premier League sepanjang kariernya. Itu termasuk dua klub top Inggris, yaitu Liverpool dan Tottenham Hotspur. Namun, striker jangkung asal Inggris ini tak membela kedua klub tersebut dalam waktu lama. Klub terlama yang pernah dibela Crouch justru adalah Stoke City, tepatnya selama 8 musim sejak 2011 hingga 2019.

Selama berkarier di Premier League, Crouch berhasil mencetak 106 gol dalam 467 laga. Di antara semua gol tersebut, sebanyak 40 gol ia ciptakan melalui sundulan sehingga membuatnya jadi pencetak gol sundulan terbanyak di Premier League. Crouch juga pernah meraih 2 trofi, yaitu Piala FA dan Community Shield bersama Liverpool.

5. Andy Cole (8 klub Premier League)

5 Pemain Top yang Pernah Bela Banyak Klub Premier League, Ada AnelkaAndy Cole (thejournal.ie)

Andy Cole adalah striker top yang terkenal sebagai pemain legendaris Manchester United. Itu disebabkan ia membela MU selama 6 musim dan mencetak 121 gol di semua ajang. Namun, sebenarnya Cole juga pernah membela 7 klub Premier League lain sepanjang kariernya. Itu termasuk Newcastle United, Fulham, Arsenal, dan Manchester City.

Selama berkarier, Andy Cole total membuat 187 gol di Premier League sehingga ia menjadi pencetak gol terbanyak ketiga sepanjang masa Premier League. Soal trofi pun ia sangat sukses karena berhasil meraih 11 trofi, 9 di antaranya saat membela MU. Setelah berkelana ke banyak klub, Cole menjadikan Nottingham Forest sebagai klub terakhirnya pada 2008.

 

Itulah 5 pemain top yang pernah membela banyak klub Premier League. Pastilah karier mereka jadi penuh warna karena punya banyak pengalaman membela berbagai klub. Siapa di antara mereka yang paling kamu kagumi?

Baca Juga: 5 Pemain Terbaik Manchester United dalam Satu Dekade Terakhir

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya