6 Pemain Uruguay yang Pernah Masuk Nominasi Ballon d'Or, Nunez Terbaru

Belum pernah ada yang jadi pemenang

Daftar nominasi Ballon d'Or 2022 memuat sejumlah nama baru. Ada beberapa pemain yang masuk nominasi untuk pertama kali sepanjang kariernya. Salah satunya adalah Darwin Nunez, striker muda Uruguay yang baru saja pindah dari Benfica ke Liverpool pada musim panas 2022.

Dengan demikian, Nunez pun menambah daftar pemain asal Uruguay yang pernah masuk nominasi Ballon d'Or. Termasuk Nunez, baru enam pemain Uruguay berikut ini yang pernah merasakannya.

1. Juan Alberto Schiaffino

6 Pemain Uruguay yang Pernah Masuk Nominasi Ballon d'Or, Nunez TerbaruJuan Alberto Schiaffino (acmilan.com)

Pemain Uruguay pertama yang pernah masuk nominasi Ballon d'Or adalah Juan Alberto Schiaffino. Schiaffino merupakan gelandang serang atau striker legendaris Uruguay yang turut menjuarai Piala Dunia 1950 bareng negaranya. Di level klub, ia populer saat membela AC Milan pada 1954–1960.

Schiaffino masuk nominasi dalam dua edisi perdana Ballon d'Or, yaitu 1956 dan 1957. Sebenarnya, saat itu hanya pemain asal Eropa yang bisa masuk nominasi Ballon d'Or. Namun, Schiaffino bisa jadi salah satu kandidat pemenang karena saat itu ia sudah tidak membela Timnas Uruguay, melainkan Italia.

Pada 1956, Schiaffino hanya mendapat dua suara dalam pemilih Ballon d'Or. Sementara itu, pada tahun berikutnya jumlah suaranya meningkat menjadi empat. Hingga kini Schiaffino masih dianggap salah satu pemain terbaik yang pernah dimiliki Uruguay.

2. Diego Forlan

6 Pemain Uruguay yang Pernah Masuk Nominasi Ballon d'Or, Nunez TerbaruDiego Forlan (twitter.com/DiegoForlan7)

Pemain non-Eropa baru bisa masuk nominasi Ballon d'Or sejak 1995. Setelah Schiaffino, sempat cukup lama tidak ada pemain Uruguay yang jadi kandidat. Barulah pada 2005, Diego Forlan jadi nama pertama yang masuk nominasi dengan status pemain Timnas Uruguay.

Setelah 2005, Forlan berhasil masuk nominasi lagi pada Ballon d'Or 2009–2011. Prestasi terbaiknya adalah urutan kelima pada edisi 2010. Saat itu Forlan berhasil membawa Timnas Uruguay ke semifinal Piala Dunia 2010 sekaligus jadi top skor dan pemain terbaik turnamen tersebut.

3. Luis Suarez

6 Pemain Uruguay yang Pernah Masuk Nominasi Ballon d'Or, Nunez TerbaruLuis Suarez (fcbarcelona.com)

Luis Suarez adalah pemain Uruguay yang paling sering masuk nominasi Ballon d'Or. Sejauh ini, Suarez sudah tujuh kali merasakannya. Pertama kali ia masuk nominasi adalah pada 2011. Sementara itu, kali terakhir itu terjadi adalah pada 2021 lalu.

Capaian terbaik Suarez di ajang Ballon d'Or adalah menempati peringkat keempat pada 2016. Saat itu Suarez memang tampil luar biasa sepanjang musim 2015/2016 bersama Barcelona. Ia berhasil membawa Barca meraih tiga trofi serta memenangi sepatu emas Eropa berkat torehan 40 gol di liga.

Sayangnya, prestasi Suarez saat itu belum cukup membuatnya meraih Ballon d'Or. Ia kalah jumlah suara dari Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Antoine Griezmann. Meski demikian, Suarez bisa tetap berbangga karena posisi keempat adalah posisi terbaik yang pernah diraih pemain Uruguay di Ballon d'Or.

Baca Juga: CLBK! Suarez Bakal Kembali ke Klub Pertamanya Nacional

4. Edinson Cavani

6 Pemain Uruguay yang Pernah Masuk Nominasi Ballon d'Or, Nunez TerbaruEdinson Cavani (psg.fr)

Berikutnya ada Edinson Cavani, striker Uruguay yang juga terkenal dengan ketajamannya. Cavani pernah tiga kali masuk nominasi Ballon d'Or. Pertama kali adalah pada 2013 berkat performanya saat membela Napoli. Lalu, ia masuk nominasi lagi pada 2017 dan 2018 saat sudah berseragam Paris Saint-Germain.

Peringkat terbaik Cavani diraih pada Ballon d'Or 2017, yaitu peringkat ke-11. Saat itu, Cavani tampil prima dengan menjadi top skor Ligue 1 2016/2017 sembari membawa PSG meraih tiga trofi. Ia juga menjadi top skor Ligue 1 musim berikutnya, tetapi peringkatnya di Ballon d'Or menurun ke peringkat 22.

5. Diego Godin

6 Pemain Uruguay yang Pernah Masuk Nominasi Ballon d'Or, Nunez TerbaruDiego Godin (atleticodemadrid.com)

Diego Godin juga pernah masuk nominasi Ballon d'Or, tepatnya sebanyak dua kali. Bek tengah yang menjabat sebagai kapten Timnas Uruguay ini pertama kali masuk nominasi pada 2016. Saat itu, Godin turut membawa Atletico Madrid mencapai final Liga Champions 2015/2016 meski gagal jadi juara.

Lalu, Godin kembali jadi kandidat pemenang Ballon d'Or pada 2018. Atletico Madrid sukses ia antarkan jadi runner-up LaLiga serta juara Europa League 2017/2018. Godin pun masih menjadi satu-satunya bek asal Uruguay yang pernah masuk nominasi Ballon d'Or hingga saat ini.

6. Darwin Nunez

6 Pemain Uruguay yang Pernah Masuk Nominasi Ballon d'Or, Nunez TerbaruDarwin Nunez (instagram.com/darwin_n9)

Darwin Nunez menjadi pemain Uruguay teranyar yang masuk nominasi Ballon d'Or. Ia juga adalah satu-satunya wakil negaranya pada edisi 2022. Striker berusia 23 tahun ini memang layak masuk nominasi karena penampilan hebatnya bersama Benfica pada 2021/2022.

Sepanjang musim lalu, Nunez mencetak 34 gol dalam 41 penampilan di semua ajang . Itu termasuk 26 gol di Primeira Liga Portugal yang membuatnya jadi top skor. Tak heran Liverpool tertarik mendatangkan Nunez pada musim panas 2022. Bersama The Reds, Nunez berpotensi untuk berkembang jadi lebih hebat.

 

Para pemain di atas telah mengharumkan nama Uruguay dengan masuk nominasi Ballon d'Or. Sayangnya, sejauh ini belum ada pemain Uruguay yang sukses meraih penghargaan individual paling bergengsi tersebut. Bisakah Darwin Nunez menjadi yang pertama suatu saat nanti?

Baca Juga: Momen Gol Debut Darwin Nunez di Sejumlah Kompetisi, Terbaru di EPL!

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya