8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 Musim

Bukti loyalitas tanpa batas!

Bayern Munchen adalah klub tersukses di Jerman serta salah satu klub terbesar di dunia.
Raksasa Bundesliga ini hampir selalu meraih trofi setiap musimnya, terutama di kancah
domestik. Salah satu sebabnya tentu karena Die Roten selalu dibela pemain-pemain top kelas dunia.

Selain berkualitas, banyak pemain Bayern Munchen yang ternyata juga memiliki loyalitas
tinggi. Beberapa dari mereka bahkan sampai membela Munchen hingga lebih dari 10 musim, seperti 8 pemain di era modern ini. Siapa saja mereka? Ini dia ulasannya.

8. Samuel Kuffour (12 musim)

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimSamuel Kuffour (espn.com)

Dimulai dari urutan ke-8, ada Samuel Kuffour, salah satu pemain Ghana tersukses yang pernah bermain di Eropa. Pemain berposisi bek tengah ini menghabiskan 12 musim membela Munchen, tepatnya mulai 1993 hingga 2005. Kuffour mencatat total 277 laga di semua ajang dan meraih 17 trofi, termasuk 6 Bundesliga dan 1 trofi Liga Champions.

7. Alexander Zickler (12 musim)

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimAlexander Zickler (newsy-today.com)

Alexander Zickler adalah striker asal Jerman juga membela Bayern Munchen selama 12 musim seperti Kuffour. Bahkan periode keduanya di Munchen sama persis, yaitu dari 1993 hingga 2005.

Zickler mencatat 308 laga bersama Munchen dengan sumbangan 70 gol dan 27 assists. Saat ini, Zickler menjabat sebagai asisten pelatih di Borussia Mönchengladbach.

6. Franck Ribery (12 musim)

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimFranck Ribery (goal.com)

Franck Ribery ada di urutan selanjutnya dengan total 12 musim membela Die Roten. Winger asal Prancis ini mengabdi pada Munchen mulai 2007, dan pada tahun 2019 akhirnya ia hengkang lalu membela Fiorentina di Serie A hingga saat ini.

Statistik Ribery selama membela Munchen sangat luar biasa. Ia mencetak total 124 gol dan membuat 182 assists dalam 425 penampilan. Total, 23 trofi turut melengkapi karier Ribery bersama Munchen yang bergelimang kesuksesan.

5. David Alaba (13 musim) 

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimDavid Alaba (goal.com)

Berikutnya ada David Alaba, yang baru saja memainkan pertandingan terakhirnya bersama Bayern Munchen pada hari Sabtu, 22 Mei 2021 kemarin. Alaba mulai membela Munchen pada 2008, dan ia sudah mengumumkan bahwa musim 2020/21 adalah musim terakhirnya bersama The Bavarian.

Dengan demikian, ia total memainkan 13 musim berseragam Munchen. Selama periode tersebut, bek asal Austria ini memainkan total 431 laga di semua ajang dan mencetak 33 gol serta 55 assists.

Alaba juga berhasil mengangkat 27 trofi, termasuk 10 trofi Bundesliga dan 2 Liga Champions. Belum diketahui kemana Alaba akan berlabuh musim depan, namun yang jelas bek 28 tahun ini masih bisa bermain di level tertinggi.

Baca Juga: 5 Pemain Andalan Bayern Munchen yang Kini Memasuki Penghujung Karier

4. Bastian Schweinsteiger (13 musim) 

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimBastian Schweinsteiger (beinsports.com)

Sejajar dengan Alaba, Bastian Schweinsteiger juga menghabiskan total 13 musim membela tim senior Bayern Munchen. Schweinsteiger sendiri adalah produk asli akademi Munchen, dan kontribusinya bagi klub begitu besar. Total, 500 laga ia mainkan bersama Munchen, dilengkapi dengan 68 gol, 100 assists, dan raihan 21 trofi.

3. Thomas Muller (13 musim sejauh ini) 

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimThomas Muller (independent.co.uk)

Sementara Thomas Muller sejauh ini juga sudah menghabiskan 13 musim membela Bayern Munchen. Namun jumlah itu kemungkinan besar akan terus bertambah karena ia masih terikat kontrak hingga 2023.

Pemain yang bisa berposisi gelandang serang atau striker ini juga punya sumbangsih luar biasa bagi sukses Munchen selama ini. Bagaimana tidak, Muller sejauh ini sudah mengoleksi 214 gol dan 218 assist bagi Munchen!

Jumlah itu ia raih dalam 581 laga di semua ajang. Total, 28 trofi juga sudah ia raih, termasuk 10 Bundesliga dan 2 Liga Champions, dan jumlah itu masih bisa terus bertambah di musim-musim mendatang.

2. Mehmet Scholl (15 musim)

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimMehmet Scholl (fcbayern.com)

Selanjutnya ada Mehmet Scholl, gelandang serang yang membela Bayern Munchen selama 15 musim dari 1992 hingga 2007. Scholl bermain sebanyak 469 kali di semua ajang dan mencetak 117 gol dan 105 assists bagi Munchen. Ia juga adalah salah satu pemain tersukses di Bundesliga, karena memenangi trofi Bundesliga 8 kali, plus 1 Liga Champions dan 8 trofi lain.

1. Philipp Lahm (15 musim)

8 Pemain Era Modern yang Membela Bayern Munchen Lebih dari 10 MusimPhilipp Lahm (besoccer.com)

Philipp Lahm juga membela Bayern Munchen selama 15 musim, tepatnya dari tahun 2002 hingga 2017. Namun jika menghitung sejak masa di akademi, maka pengabdian Lahm sebenarnya lebih lama lagi. Lahm merupakan produk asli akademi Munchen sejak tahun 1995, maka bisa dibilang Lahm bergabung dengan Munchen selama 22 tahun!

Pemain berposisi fullback ini membela Munchen sebanyak 517 laga di semua ajang, dengan catatan 16 gol dan 70 assists. Ia juga sukses meraih 21 trofi bersama Munchen, termasuk 8 trofi Bundesliga dan 1 Liga Champions. Bersama timnas Jerman pun Lahm pernah berprestasi, yaitu turut menjuarai Piala Dunia 2014.

 

Itulah 8 pemain di era modern yang paling lama membela Bayern Munchen. Kalau kamu fans Munchen, siapa yang paling kamu kagumi di antara mereka?

Baca Juga: 7 Pemain Bayern Munchen yang Direkrut dari Sesama Klub Bundesliga

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya