5 Pemain yang Raih Scudetto setelah Pindah dari AS Roma ke Inter Milan

Inter Milan dapatkan Henrikh Mkhitaryan

Henrikh Mkhitaryan kembali pindah klub pada bursa transfer musim panas 2022/2023. Gelandang kreatif asal Armenia itu meninggalkan AS Roma dan resmi merapat ke Inter Milan. Ia bergabung dengan status bebas transfer karena kontraknya dengan Roma memang habis.

Mkhitaryan tentu bukan pemain pertama yang pernah pindah dari AS Roma ke Inter Milan. Perpindahan pemain memang sudah cukup sering terjadi di antara kedua klub. Sejumlah pemain yang pindah dari AS Roma ke Inter Milan bahkan pada akhirnya sukses meraih scudetto.

1. Olivier Dacourt

5 Pemain yang Raih Scudetto setelah Pindah dari AS Roma ke Inter MilanOlivier Dacourt berseragam Inter Milan. (inter.it)

Pertama, ada Olivier Dacourt, gelandang asal Prancis yang hijrah dari AS Roma ke Inter Milan pada 2006. Sebelumnya, Dacourt membela AS Roma selama 3,5 musim dengan total 122 penampilan di semua ajang. Namun, ia gagal mengangkat trofi apa pun bersama Serigala Ibukota.

Setelah bergabung dengan Inter Milan, jumlah penampilan Dacourt memang lebih sedikit. Namun, ia berhasil mengangkat dua trofi Serie A 2006/2007 dan 2007/2008.

Sayangnya, Dacourt tidak turut memenangi treble winners 2009/2010 bareng Inter Milan. Saat itu, ia sudah hengkang.

2. Cristian Chivu

5 Pemain yang Raih Scudetto setelah Pindah dari AS Roma ke Inter MilanCristian Chivu berseragam Inter Milan. (inter.it)

Cristian Chivu adalah bek asal Romania yang mulai populer kala sukses bersama Ajax Amsterdam. Ia lalu diboyong AS Roma pada 2003 dan bertahan di ibukota Italia hingga 2007.

Meski kerap diganggu cedera, Chivu tetap bisa mencatat 123 penampilan bersama Roma. Ia juga berhasil mempersembahkan trofi Coppa Italia 2006/2007 bagi AS Roma.

Chivu baru meraih scudetto setelah bergabung dengan Inter Milan. Ada total 3 scudetto yang ia raih bareng Inter Milan beserta 6 trofi lain. Inter Milan pun akhirnya menjadi klub terakhir bagi Chivu hingga ia pensiun pada 2014.

Baca Juga: 5 Pemain Roma Terakhir yang Pindah ke Inter Milan Sebelum Mkhitaryan

3. Alessandro Mancini

5 Pemain yang Raih Scudetto setelah Pindah dari AS Roma ke Inter MilanAlessandro Mancini berseragam AS Roma. (skysports.com)

Alessandro Mancini adalah winger asal Brasil yang membela AS Roma pada 2003–2008. Mancini adalah pemain yang sangat diandalkan AS Roma, bahkan mampu mencatat 222 penampilan di semua ajang. Ia juga sukses membawa AS Roma meraih 2 Coppa Italia dan 1 Piala Super Italia.

Mancini kemudian meninggalkan AS Roma dan bergabung dengan Inter Milan pada 2008. Ia pun berhasil meraih scudetto 2008/2009 dan 2009/2010 bareng Nerazzurri.

Sayangnya, bersama Inter Milan pula penampilan Mancini mulai meredup. Ia akhirnya pulang ke Brasil dan melanjutkan karier hingga pensiun pada 2016.

4. Radja Nainggolan

5 Pemain yang Raih Scudetto setelah Pindah dari AS Roma ke Inter MilanRadja Nainggolan berseragam Inter Milan. (inter.it)

Berikutnya, ada Radja Nainggolan, gelandang asal Belgia yang memiliki darah Indonesia. Nainggolan merapat ke Inter Milan dari AS Roma pada 2018. Ia dibeli karena tampil apik dan selalu jadi andalan selama 4 tahun membela Roma.

Sayangnya, jumlah penampilan Nainggolan menurun setelah pindah ke Inter Milan. Ia malah sempat dua kali dipinjamkan ke Cagliari, termasuk pada paruh kedua musim 2020/2021.

Meski begitu, Nainggolan tetap tercatat sebagai peraih scudetto musim tersebut. Ia sempat tampil bersama Inter Milan di Serie A sebelum dipinjamkan.

5. Aleksandar Kolarov 

5 Pemain yang Raih Scudetto setelah Pindah dari AS Roma ke Inter MilanAleksandar Kolarov berseragam AS Roma. (asroma.com)

Satu lagi pemain yang sukses meraih scudetto setelah pindah dari AS Roma ke Inter Milan adalah Aleksandar Kolarov. Bek sayap asal Serbia ini juga memenanginya pada 2020/2021.

Seperti Nainggolan, Kolarov sebenarnya harus mengorbankan jumlah penampilan karena pindah ke Inter Milan. Kolarov bahkan hanya bermain 15 kali selama 2 musim membela Inter Milan, jauh menurun dibanding saat berseragam AS Roma.

Pengorbanan itu terbilang tak sia-sia. Ia sukses meraih scudetto pertamanya. Kolarov sendiri baru saja menyatakan gantung sepatu pada akhir musim 2021/2022.

Inter Milan memang memiliki peluang lebih besar memenangi scudetto dibanding AS Roma. Nerazzurri pun bakal jadi kandidat kuat juara Serie A 2022/2023 mendatang. Jika Inter Milan berhasil meraih scudetto, Henrikh Mkhitaryan bakal menyusul capaian lima pemain di atas.

Baca Juga: 6 Pemain Spanyol yang Pernah Raih Scudetto, Ada Duo AC Milan

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya