Bersejarah, Ini Perjalanan Carlo Ancelotti Menjuarai 5 Liga Top Eropa

Jadi pelatih pertama yang sukses melakukannya

Carlo Ancelotti baru saja mencatat sejarah sebagai pelatih pertama yang sukses menjuarai kelima liga top Eropa. Kepastian itu didapat setelah ia sukses membawa Real Madrid mengunci gelar LaLiga 2021/2022 berkat kemenangan 4-0 atas Espanyol pada pekan ke-34, Sabtu (30/4/2022).

Dengan demikian, lima liga top Eropa sudah berhasil ditaklukkan oleh Carlo Ancelotti, yaitu Liga Italia, Inggris, Prancis, Jerman, dan akhirnya Spanyol. Bagaimana perjalanan pelatih asal Italia ini dalam mengukir sejarah tersebut? Berikut ini ulasannya.

1. Juara Serie A 2003/2004 bersama AC Milan

Bersejarah, Ini Perjalanan Carlo Ancelotti Menjuarai 5 Liga Top Eropapotret Carlo Ancelotti saat melatih AC Milan (acmilan.com)

Carlo Ancelotti mulai berkarier sebagai pelatih sejak 1992. Awalnya ia dipercaya menjadi asisten pelatih Timnas Italia, lalu mulai menangani klub-klub negaranya. Dimulai dari Reggiana, Ancelotti kemudian menjabat sebagai pelatih Parma, Juventus, dan akhirnya AC Milan pada 2001.

Bersama AC Milan, Ancelotti berhasil meraih trofi mayor pertamanya sebagai pelatih. Dimulai dengan trofi Coppa Italia dan Liga Champions pada 2002/2003, Milan kemudian dibawanya meraih Scudetto 2003/2004. Hal itu makin mengesahkan Ancelotti sebagai legenda Milan karena semasa bermain pun ia pernah meraih Scudetto bareng Milan.

Ancelotti menjadi pelatih Milan hingga 2009. Hanya satu Scudetto yang ia persembahkan bagi Milan, tetapi juga disertai delapan trofi lain. Setelah meninggalkan Milan, Ancelotti untuk pertama kalinya melatih di luar Italia dengan menerima pinangan Chelsea.

2. Juara Premier League 2009/2010 bersama Chelsea

Bersejarah, Ini Perjalanan Carlo Ancelotti Menjuarai 5 Liga Top EropaCarlo Ancelotti mengangkat trofi Premier League 2009/2010. (twitter.com/Squawka)

Meski baru pertama kali melatih klub asing, Ancelotti ternyata tak butuh waktu lama untuk sukses bersama Chelsea. Musim pertamanya menangani The Blues langsung berbuah tiga trofi. Dimulai dengan Community Shield pada awal musim, Chelsea juga diantarkan Ancelotti memenangi Premier League dan Piala FA.

Dengan demikian, Ancelotti pun menjadi pelatih Italia pertama yang pernah menjuarai Premier League. Bahkan, keberhasilan Chelsea saat itu juga disertai rekor, yaitu tim pertama di era Premier League yang sukses mencetak lebih dari 100 gol semusim.

Musim kedua Ancelotti bersama Chelsea pun sebenarnya tidak berakhir terlalu buruk. Chelsea berhasil dibawanya finis sebagai runner-up Premier League. Sayangnya, Ancelotti tetap dipecat pada akhir musim karena gagal memberikan satu pun trofi bagi Chelsea pada musim tersebut.

Baca Juga: 5 Pemain Andalan Carlo Ancelotti Saat Menangani Chelsea

3. Juara Ligue 1 2012/2013 bersama Paris-Saint Germain

Bersejarah, Ini Perjalanan Carlo Ancelotti Menjuarai 5 Liga Top EropaCarlo Ancelotti membawa PSG juara Ligue 1 2012/2013. (carloancelotti.it)

Pada Desember 2011, Ancelotti kembali melatih klub baru di liga yang baru pula. Ia dikontrak oleh Paris Saint-Germain dengan harapan bisa menjuarai Ligue 1 untuk pertama kalinya sejak diambil alih Qatar Sports Investments. Namun, Ancelotti gagal membawa PSG juara musim 2011/2012 karena kalah bersaing dengan Montpellier.

Barulah pada musim 2012/2013, PSG sukses menjadi juara Ligue 1. Dominasi PSG juga sangat nyata karena mereka mengakhiri musim dengan selisih 12 poin dari posisi runner-up. Meski sukses meraih gelar, Ancelotti akhirnya meninggalkan PSG karena ingin menjadi pelatih Real Madrid.

4. Juara Bundesliga 2016/2017 bersama Bayern Munich

Bersejarah, Ini Perjalanan Carlo Ancelotti Menjuarai 5 Liga Top EropaCarlo Ancelotti mengangkat trofi Bundesliga 2016/2017. (instagram.com/mrancelotti)

Ancelotti sempat melatih Real Madrid selama dua musim pada 2013 hingga 2015. Selama periode tersebut, ia sukses membawa Madrid meraih empat trofi, termasuk La Decima alias trofi Liga Champions kesepuluh bagi Los Blancos. Namun, ia tak berhasil membawa Real Madrid menjuarai LaLiga.

Hal itu membuat Ancelotti dilepas oleh Madrid pada akhir musim 2014/2015. Sempat menganggur sekitar semusim, Ancelotti mulai melatih lagi saat dipercaya menangani Bayern Munich pada musim 2016/2017. Bayern sendiri saat itu memang sudah menjadi kekuatan yang amat dominan di Bundesliga Jerman.

Karena itu, tanpa kesulitan berarti, Ancelotti pun meraih trofi liga keempatnya, yaitu Bundesliga Jerman bersama Bayern. Namun, ia gagal mengantarkan Bayern menguasai Eropa. Menyusul hasil buruk pada awal musim 2017/2018, Ancelotti pun dipecat dari kursi pelatih Bayern Munich.

5. Juara LaLiga 2021/2022 bersama Real Madrid

Bersejarah, Ini Perjalanan Carlo Ancelotti Menjuarai 5 Liga Top Eropapotret Carlo Ancelotti (instagram.com/mrancelotti)

Carlo Ancelotti menggenapi keberhasilan juara di lima liga top Eropa setelah membawa Real Madrid juara LaLiga 2021/2022. Perjalanan Real Madrid jadi juara musim ini sendiri terbilang mulus. Los Blancos hampir selalu memimpin klasemen sejak awal liga hingga akhirnya memastikan gelar pada pekan ke-34.

Sudah meraih trofi LaLiga, kini Real Madrid bisa fokus mengincar satu gelar tersisa, yaitu Liga Champions. Jika bisa juara lagi, Ancelotti bakal meraih trofi Liga Champions keempatnya. Itu akan menjadikannya pelatih tersuskes sepanjang sejarah Liga Champions. Bisakah Ancelotti melakukannya?

 

Carlo Ancelotti terbukti sebagai pelatih yang luar biasa. Ia sudah membuat pencapaian yang tak bisa diraih pelatih mana pun sebelumnya. Adakah pelatih lain yang bisa menyamai prestasinya pada masa depan?

Baca Juga: Ancelotti Kaget Real Madrid Tembus Semifinal Liga Champions

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya