Siapa Sangka, 5 Pemain Top Ini Ternyata Berasal dari Negara Kecil!

Bukti bahwa kesuksesan tidak ditentukan oleh asal negara

Sepakbola adalah olahraga paling populer di dunia. Kebanyakan orang di seluruh dunia mengenal dan senang memainkannya. Beberapa negara memiliki tradisi sepakbola yang kuat, seperti misalnya Brasil, Argentina, Jerman, Inggris, dan Italia. Tidak heran jika negara-negara tersebut memiliki tim nasional yang kuat dan banyak melahirkan pemain hebat.

Sementara negara-negara lain tidak setangguh itu dalam urusan bal-balan. Jangankan memiliki timnas yang kuat, mencetak satu pemain hebat saja rasanya sangat sulit. Tapi bukan berarti hal itu tidak mungkin terjadi. Ada pula negara-negara kecil yang kemudian memunculkan satu pemain hebat yang bisa melanglang buana hingga liga top Eropa.

Menjadi satu-satunya pemain yang namanya mendunia, pemain-pemain itu kemudian seolah menonjol sendirian di negaranya. Seperti misalnya 5 pemain berikut.

1. Pierre-Emerick Aubameyang (Gabon)

Siapa Sangka, 5 Pemain Top Ini Ternyata Berasal dari Negara Kecil!independent.co.uk

Siapapun akan setuju bahwa Aubameyang adalah salah satu striker paling ganas di Eropa saat ini. Kecepatan dan ketajamannya selalu menjadi ancaman bagi lawan. Tidak heran jika kariernya di Eropa sejauh ini cukup gemilang. Ia tampil luar biasa selama 5 musim di Borussia Dortmund sebelum pindah ke Inggris dan menjadi juru gedor utama di Arsenal saat ini.

Namun kariernya di kancah internasional tidak secemerlang di level klub. Pasalnya, negaranya Gabon hanyalah negara kecil di percaturan sepakbola Afrika. Timnas Gabon belum pernah sekalipun ikut Piala Dunia. Sedangkan di Piala Afrika, prestasi terbaik mereka hanyalah babak perempat final.

Tapi setidaknya Aubameyang pernah mengharumkan nama negaranya dengan menjadi pemain terbaik Afrika pada tahun 2015, sekaligus menjadi satu-satunya pemain Gabon yang pernah meraih penghargaan tersebut. Sebagai pemain paling menonjol di negaranya, Aubameyang saat ini menjabat sebagai kapten dan masih tercatat sebagai top skor sepanjang masa bagi timnasnya.

2. Henrikh Mkhitaryan (Armenia)

Siapa Sangka, 5 Pemain Top Ini Ternyata Berasal dari Negara Kecil!massispost.com

Nama negara Armenia mungkin asing terdengar di telinga kita. Armenia adalah negara kecil di perbatasan Eropa-Asia yang baru 27 tahun merdeka. Di sepakbola Eropa, Armenia juga hanya dipandang sebagai penggembira dan kerap jadi bulan-bulanan negara lain. Mereka belum pernah sekalipun lolos ke Piala Dunia maupun Piala Eropa.

Namun siapa sangka bahwa ada satu pemain hebat yang muncul dari negara tersebut. Dialah Henrikh Mkhitaryan, gelandang Arsenal yang pernah bermain di Borussia Dortmund dan Manchester United. Ia terkenal sebagai playmaker dengan visi mumpuni yang jago memberikan assist dan piawai mencetak gol.

Seperti Aubameyang, Mkhitaryan pun menjadi pemain yang paling diandalkan di negaranya. Dan seperti Auba, saat ini Micki juga menjabat sebagai kapten sekaligus top skorer sepanjang masa timnas. Ia juga tercatat sebagai satu-satunya pemain Armenia yang pernah mencetak hattrick di pertandingan internasional.

Baca Juga: 5 Pemain Amerika Selatan Ini Gagal Bersinar di Manchester United

3. Jan Oblak (Slovenia)

Siapa Sangka, 5 Pemain Top Ini Ternyata Berasal dari Negara Kecil!as.com

Kiper Atletico Madrid Jan oblak tidak diragukan lagi adalah salah satu kiper terbaik di Eropa saat ini. Dalam beberapa tahun terakhir klubnya telah menjelma menjadi salah satu klub terbaik di Eropa, dan pertahanan tangguh yang digalang Oblak cs adalah bagian penting dari kesuksesan tersebut.

Bersama Atleti, Oblak telah meraih sejumlah trofi mayor dan penghargaan individu. Namun karier internasionalnya tidak begitu istimewa karena ia hanya bermain untuk Slovenia. Timnas Slovenia baru 2 kali ikut Piala Dunia dan sekali tampil di Euro, dan selalu mentok di fase grup. Tidak heran jika nama Oblak kurang populer di kancah sepakbola dunia.

4. David Alaba (Austria)

Siapa Sangka, 5 Pemain Top Ini Ternyata Berasal dari Negara Kecil!espn.com

Di dunia sepakbola, nama Austria memang pernah mendunia dan menjadi salah satu kekuatan utama. Namun hal itu sudah lama terjadi, tepatnya pada dekade 1930-an sampai 1950-an. Sedangkan saat ini, timnas Austria tidak memiliki prestasi gemilang dan kerap kesulitan melahirkan pemain bintang.

Pengecualian ada pada diri David Alaba. Bermain di raksasa Bundesliga Bayern Muenchen, Alaba terkenal sebagai pemain fleksibel yang bisa ditempatkan sebagai bek maupun gelandang. Tidak heran jika di negaranya, Alaba selalu menjadi andalan. Ia bahkan pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik Austria selama 6 tahun berturut-turut dari 2011 hingga 2016.

5. Antonio Valencia (Ekuador)

Siapa Sangka, 5 Pemain Top Ini Ternyata Berasal dari Negara Kecil!skysports.com

Gemilangnya karier Antonio Valencia di level klub tidak perlu dipertanyakan lagi. Bermain di Manchester United sejak 2009, ia sudah meraih berbagai trofi domestik maupun Eropa. Di usianya yang sudah menginjak 33 tahun ia masih dipercaya menjabat sebagai kapten Setan Merah berkat penampilan konsistennya sebagai bek maupun sayap kanan.

Namun karena negaranya Ekuador bukanlah tim dengan kualitas sepakbola yang mumpuni, Valencia belum pernah berkesempatan mengangkat trofi bersama timnas. Ia sempat tampil di Piala Dunia 2006 dan 2014 tapi selalu gagal di fase grup. Valencia saat ini menjabat sebagai kapten timnas dan salah satu pemain dengan caps terbanyak.

Itulah 5 pemain hebat yang berasal dari negara kecil di dunia sepakbola. Hal itu membuktikan bahwa orang hebat bisa berasal dari mana saja. Mereka adalah contoh nyata bahwa kesuksesan tidak ditentukan dari asal seseorang, tapi dari kerja keras dan ketekunan.

Baca Juga: 5 Pemain Top yang Karier Sepak Bolanya Justru Meredup di Usia Emas 

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya