Meski Rentan Cedera, Leicester Tetap Bidik Luke Shaw dari United

Apakah Shaw adalah pengganti yang sepadan bagi Chilwell?

Leicester City sedang bersiap untuk mendatangkan Luke Shaw sebagai calon pengganti Ben Chilwell, yang sebentar lagi berlabuh ke Chelsea. Meskipun The Foxes tidak ingin Chilwell pergi, mereka tetap mempersiapkan rencana darurat dan Shaw telah muncul sebagai target.

1. Peluang Shaw untuk tampil reguler di United semakin menipis

Meski Rentan Cedera, Leicester Tetap Bidik Luke Shaw dari Unitedbleacherreport.com

Shaw, yang muncul melalui jajaran sistem pemain muda Southampton, bergabung dengan Manchester United pada musim panas 2014 setelah musim yang brilian di St. Mary's. Ia dikontrak sebagai pemain yang berprospek jangka panjang bagi United setelah kepergian Patrice Evra, tetapi masalah kebugaran dan cedera telah mengganggu kariernya di Old Trafford.

Selama lima setengah tahun terakhir, pemain asal Inggris itu hanya membuat 119 penampilan untuk Setan Merah dan mencetak 1 gol. Bahkan di musim ini karena cedera yang dialaminya, Shaw hanya bisa tampil dalam 11 pertandingan liga.

Kontrak Shaw di United berakhir hingga musim panas 2023 tetapi dengan munculnya pemain muda Brandon Williams di saat yang tepat, peluang Shaw untuk tampil secara reguler di Old Trafford tampaknya semakin menipis.

2. Leicester City mengalami 3 kekalahan dalam kurun waktu sebulan

Meski Rentan Cedera, Leicester Tetap Bidik Luke Shaw dari Unitedindependent.co.uk

Sementara itu, Leicester City mengalami awal yang luar biasa untuk musim ini, dimana mereka berada di posisi 2 klasemen sementara Liga Premier di atas Manchester City sampai minggu lalu. Tetapi 3 kekalahan dalam kurun waktu sebulan membuat mereka turun satu tingkat lebih rendah, dan kekalahan dari Southampton membuat mereka kehilangan posisinya.

Baca Juga: Kepala Luke Shaw Terbentur Lapangan Hingga Tak Sadar, Ini Kondisinya

3. Rodgers butuh tambahan pemain di posisi bek kiri

Meski Rentan Cedera, Leicester Tetap Bidik Luke Shaw dari Unitedleicestermercury.co.uk

Namun, dengan setengah musim tersisa yang belum dimainkan, Brendan Rodgers akan membutuhkan pemainnya untuk tetap fit dan lolos ke Liga Champions. Tapi itu hanya bisa dimungkinkan jika skuad di semua posisi bermain konsisten.

Dan dengan masa depan Chilwell yang tidak pasti di klub, Rodgers harus memprioritaskan untuk memperkuat posisi bek kiri. Terlepas dari Chilwell, hanya Christian Fuchs yang bisa diandalkan oleh Rodgers di area itu dan ia harus memperkuat lini belakang dengan mendatangkan Luke Shaw.

4. Shaw adalah pemain yang dapat diandalkan jika dalam kondisi prima

Meski Rentan Cedera, Leicester Tetap Bidik Luke Shaw dari Unitedgivemesport.com

Pemain 24 tahun ini memiliki gaya permainan yang sangat baik sebagai bek kiri. Kecepatan, kontrol, dan dribelnya sangat unggul sehingga membuatnya menjadi pemain yang mengesankan. Satu-satunya pertanyaan yang tersisa adalah tentang kebugarannya dan begitu dia bebas dari cedera, dia akan berada di puncak permainannya.

Pemain timnas Inggris ini tidak hanya solid dalam pertahanan, tetapi juga berkontribusi dalam kerja sama tim. Dia mampu memanfaatkan ruang dan mendukung rekan setimnya dengan maupun tanpa bola. Shaw bisa menjadi orang yang bisa diandalkan Rodgers jika Chilwell pergi.

5. Apakah Shaw bisa bertahan jika bergabung ke Leicester?

Meski Rentan Cedera, Leicester Tetap Bidik Luke Shaw dari Unitedunitedinfocus.com

Dengan bertambahnya usia Fuchs, mantan pemain Southampton itu bisa langsung masuk ke barisan pemain utama Leicester karena kualitasnya telah teruji. Jika dia fit untuk bermain secara reguler, Shaw bisa terus bermain untuk Leicester dalam jangka panjang dan juga menghidupkan kembali harapannya bermain untuk negaranya.

Baca Juga: Dituding Gendut, Luke Shaw Berkilah Dia Gempal seperti Wayne Rooney

Ronggo Dhewangkoso Photo Verified Writer Ronggo Dhewangkoso

Workhard, Playhard, Istirahard..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya