Duel Panas Harry Kane Vs Romelu Lukaku Jadi Penutup Laga Fase Grup

#WorldCup2018 Big match yang wajib ditonton

Pertandingan besar antara timnas Inggris berhadapan dengan timnas Belgia bertempat di Stadion Kaliningrad, Jumat (29/6/2018) akan jadi persaingan sengit antara kedua tim tersebut. Partai big match ini akan mempertemukan Harry Kane dengan Romelu Lukaku yang menjadi top skor bagi negaranya.

Berikut ini profil kedua tim yang akan berlaga di Stadion Kaliningrad.

1. Romelu Lukaku saat ini mengoleksi empat gol

Duel Panas Harry Kane Vs Romelu Lukaku Jadi Penutup Laga Fase Grupfifa.com

Romelu Lukaku sejauh ini sudah mengoleksi 4 gol dan terpaut satu angka di bawah Harry Kane. Permainan Lukaku sangat terbantu berkat Kevin de Bruyne yang pintar menjadi kreator umpan yang handal.

Performa Lukaku yang sedang on fire akan sangat merepotkan lini belakang timnas Inggris. Karena dirinya memiliki kekuatan badan yang kuat dan tendangan yang keras.

2. Harry Kane menjadi top skor sementara Piala Dunia 2018

Duel Panas Harry Kane Vs Romelu Lukaku Jadi Penutup Laga Fase Gruptwitter/HKane

Harry Kane masih menjadi top skor sementara Piala Dunia 2018. Dia masih berdiri bebas tanpa ada satu pemain pun yang menyamai golnya. Diprediksikan Kane akan kembali menambah golnya jelang melawan timnas Belgia.

Pencapaian sempurna Kane tentu mendapat apresiasi tinggi dari Gareth Southgate.

3. Kedua tim sudah mengoleksi dua kemenangan berturut-turut

Duel Panas Harry Kane Vs Romelu Lukaku Jadi Penutup Laga Fase Gruptwitter/belreddevils

Timnas Inggris dan timnas Belgia sama-sama mengoleksi dua kemenangan berturut-turut. Tentu hal ini menjadi laga berat bagi kedua tim untuk meraih juara grup G. Kedua tim tersebut memang sudah mengamankan tiket babak 16 besar. Namun mereka akan jadikan persaingan awal sebagai motivasi jelang fase elminasi.

4. Satu dari mereka akan berhadapan dengan Kolombia

Duel Panas Harry Kane Vs Romelu Lukaku Jadi Penutup Laga Fase Gruptwitter/fcfseleccioncol

Salah satu dari mereka diperkirakan melawan timnas Kolombia. Kolombia sendiri sukses memenangkan pertandingan saat berhadapan dengan Polandia. Tentu lawan selanjutnya adalah timnas Jepang dan kemungkinan Kolombia akan meraih kembali tiket babak 16 besar seperti yang dilakukan Argentina.

Reinhart Ignasius Photo Verified Writer Reinhart Ignasius

Biasalah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya