2 Sosok Pembeda yang Bawa Eintracht Frankfurt Benamkan Barcelona

Frankfurt sukses menumbangkan Barcelona

Jakarta, IDN Times - Eintracht Frankfurt menorehkan keajaiban di Camp Nou pada Jumat (15/4/2022) dini hari. Bersua Barcelona dalam laga leg kedua perempat final Liga Europa 2021/22, mereka menang dengan skor 3-2.

Kemenangan ini membawa Frankfurt ke babak semifinal, usai mereka unggul agregat 4-3 atas Barcelona. Di balik kemenangan ini, ada dua sosok yang berkontribusi besar bagi kemenangan Frankfurt. Siapa sajakah mereka?

Baca Juga: Hasil Liga Europa: Barcelona Gagal ke Semifinal 

1. Ansgar Knauff

2 Sosok Pembeda yang Bawa Eintracht Frankfurt Benamkan BarcelonaEintracht Frankfurt benamkan Barcelona. (twitter.com/Squawka)

Ansgar Knauff memang tidak mencetak gol di laga ini, tidak seperti di leg pertama. Namun, bukan berarti tidak ada ancaman yang diberikan oleh pemain asal Jerman ini. Dari lini depan, dia terus menghadirkan teror bagi Barcelona.

Saat menyerang, Knauff menorehkan tiga kali chances created, empat kali sukses melewati lawan, dan tiga kali menyentuh bola di kotak penalti. Dia juga turut menahan serangan dari depan, lewat torehan empat tekel, dua intersep, dan 11 kali memenangi duel.

Baca Juga: 9 Pemain Andalan Eintracht Frankfurt pada 2021/2022

2. Filip Kostic

2 Sosok Pembeda yang Bawa Eintracht Frankfurt Benamkan BarcelonaEintracht Frankfurt benamkan Barcelona. (twitter.com/Squawka)

Filip Kostic memberikan kontribusi besar bagi Frankfurt di laga ini. Selain dua golnya, pemain asal Serbia itu tampil ciamik saat bertahan dan menyerang. Ketika menyerang, dia mencatatkan tiga kali chances created, empat tembakan, dan empat umpan silang.

Ketika bertahan, Kostic menorehkan dua kali intersep, dan 12 kali memenangi penguasaan bola dari Barcelona. Dia juga mencatatkan 55 kali sentuhan terhadap bola, menandakan dia banyak terlibat dalam permainan.

3. Eintracht Frankfurt hentikan catatan apik Barcelona

2 Sosok Pembeda yang Bawa Eintracht Frankfurt Benamkan BarcelonaPemain Eintracht Frankfurt yang melangsungkan selebrasi gol. (instagram.com/eintrachtfrankfurt)

Berkat kemenangan ini, Frankfurt resmi menghentikan catatan apik Barcelona, yang sempat tidak terkalahkan dalam 15 laga. Apiknya lagi, mereka menghentikan catatan apik Barcelona ini di Camp Nou.

Frankfurt pun resmi menendang Barcelona dari perburuan trofi Liga Europa 2021/22. Kini, sudah ada West Ham United yang menanti mereka di babak semifinal. Akankah Frankfurt melupakan kenangan buruk kala ditumbangkan Chelsea di musim 2018/19?

Baca Juga: Gagal ke Semifinal Liga Europa, Catatan Barcelona Terhenti

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya