3 Fakta Unik dari Kemenangan Arsenal Atas Fulham

Arsenal sukses membekuk Fulham

Jakarta, IDN Times - Arsenal kembali melanjutkan tren positifnya di ajang Premier League 2022/23. Bersua Fulham di Craven Cottage, Minggu (12/3/2023) malam WIB, 'Meriam London' menang dengan skor 3-0.

Gabriel Magalhaes, Gabriel Martinelli, dan Martin Odegaard jadi pencetak gol kemenangan bagi Arsenal di laga ini. Dari kemenangan ini juga, hadir beberapa catatan unik yang menarik untuk disimak. Apa sajakah itu?

1. Arsenal yang selalu menang dalam derbi London

3 Fakta Unik dari Kemenangan Arsenal Atas FulhamArsenal bersua Fulham di Premier League. (ANTARA FOTO/Reuters-David Klein)

Musim ini, Arsenal selalu mencatatkan hasil apik setiap kali bersua sesama tim London, baik itu Chelsea, Crystal Palace, Fulham, hingga Tottenham Hotspur. Apiknya lagi, mereka rutin meraih kemenangan.

Opta mencatat, Arsenal jadi klub pertama sepanjang sejarah sepak bola Inggris, yang menang lima kali beruntun dalam laga tandang derbi London. Apiknya lagi, mereka tidak pernah kebobolan dalam lima laga tersebut.

Baca Juga: 5 Pemain Arsenal yang Tampil Apik dalam Masa Peminjaman

2. Leandro Trossard luar biasa

3 Fakta Unik dari Kemenangan Arsenal Atas FulhamLeandro Trossardx(twitter.com/Leandro Trossard)

Leandro Trossard menorehkan catatan yang luar biasa di Premier League musim ini. Dia sukses mencatatkan hat-trick gol dan asis dalam gelaran satu musim Premier League.

Opta mencatat, saat masih membela Brighton, dia sukses mencetak hat-trick gol saat bersua Liverpool. Kini, bersama Arsenal, dia menorehkan hat-trick asis saat bersua Fulham.

3. Arsenal samai catatan PSG

3 Fakta Unik dari Kemenangan Arsenal Atas FulhamArsenal bersua Fulham di Premier League. (ANTARA FOTO/Reuters-David Klein)

Berkat kemenangan atas Fulham ini, Arsenal sukses menyamai torehan Paris Saint-Germain (PSG). Lini depan mereka begitu tajam musim ini, karena tiga pemain depan mereka sukses mencetak 10 gol atau lebih di liga.

Khusus untuk lini serang Arsenal, ada Gabriel Martinelli (12 gol), Bukayo Saka (10 gol), dan Martin Odegaard (10 gol) yang sudah mencetak 10 gol atau lebih di laga. Dengan lini serang yang tajam ini, tak heran mereka berhasil menggulung Fulham.

Baca Juga: Rutin Comeback, Arsenal Sudah Miliki Mental Juara

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya