3 Hal Menarik dari Hasil Imbang Leicester City vs Spartak

Leicester City ditahan imbang Spartak

Jakarta, IDN Times - Leicester City gagal meraih kemenangan dalam matchday keempat Liga Europa 2021/22. Berhadapan dengan Spartak Moskow di King Power Stadium, Kamis (4/11/2021) dini hari, Leicester hanya mampu meraih hasil imbang 1-1.

Akibat hasil ini, performa buruk Leicester di Liga Europa berlanjut. Tidak cuma itu, ada juga beberapa catatan yang muncul dari hasil imbang ini. Berikut "IDN Times" merangkum catatan tersebut untuk kamu.

Baca Juga: Hasil Liga Europa: Leicester Imbang, Napoli Menang

1. Leicester hanya menang sekali dari enam laga terakhir Liga Europa

3 Hal Menarik dari Hasil Imbang Leicester City vs Spartakpremierleague.com

Hasil imbang lawan Spartak ini menahbiskan Leicester jadi tim yang sulit menang di Liga Europa. Dari enam laga terakhir mereka di kompetisi ini, Leicester tercatat baru meraih satu kali kemenangan.

Sisanya, Leicester 3 kali dan kalah 2 kali. Bukan hanya itu, dalam lima laga terakhir Liga Europa, Leicester juga tidak pernah mencatatkan clean sheet. Gara-gara itu, Leicester begitu sulit membukukan kemenangan.

Baca Juga: 3 Raksasa Premier League Berebut Jasa Bintang Leicester City

2. Leicester memang tidak pernah clean sheet

3 Hal Menarik dari Hasil Imbang Leicester City vs SpartakKasper Schmeichel (skysports.com)

Perkara clean sheet ini, Leicester ternyata punya catatan yang lebih buruk. Opta mencatat, dari sembilan laga terakhir yang Leicester lakoni di semua kompetisi, mereka tidak pernah mencatatkan clean sheet sama sekali.

Jika ditarik ke belakang, Leicester hanya mencatatkan satu kali clean sheet dari 15 laga terakhir di semua kompetisi. Masalah pertahanan ini agaknya harus jadi fokus dari Brendan Rodgers, apalagi mereka juga bersaing di Premier League.

3. Kegagalan penalti Jamie Vardy

3 Hal Menarik dari Hasil Imbang Leicester City vs Spartakpremierleague.com

Satu dosa dicatatkan Jamie Vardy di laga ini. Dia gagal mengeksekusi penalti, dan itu membuat timnya juga gagal mengunci kemenangan. Kegagalan Vardy mengeksekusi penalti ini jadi ulangan dari sebuah kenangan buruk.

Ini jadi kali pertama Vardy gagal mengambil penalti. Terakhir kali Vardy gagal penalti terjadi pada November 2020, saat Leicester City bersua Wolves. Kini di laga Leicester City vs Spartak, hal itu terulang lagi.

Baca Juga: Pembuktian Jamie Vardy yang Belum Habis

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya