4 Fakta Usai Manchester City Juara Premier League 2021/22

Pep Guardiola menorehkan sejarah

Jakarta, IDN Times - Persaingan itu akhirnya tuntas. Setelah kejar-kejaran dengan Liverpool hingga pekan terakhir, Manchester City akhirnya sukses menjadi juara Premier League 2021/22.

Kepastian itu didapat usai City menumbangkan Aston Villa dengan skor 3-2 di laga terakhir. Hasil ini membuat selisih satu poin antara City dan Liverpool tetap terjaga, meski di laga lain, Liverpool juga sukses membungkan Wolves dengan skor 3-1.

Gelar Premier League musim ini jadi torehan keenam City sepanjang sejarah Premier League, mengungguli Chelsea (lima) dan Arsenal (tiga). Dari gelar ini juga, hadir beberapa fakta unik yang menyeruak ke permukaan. Apa sajakah itu?

1. Pep Guardiola menorehkan sejarah

4 Fakta Usai Manchester City Juara Premier League 2021/22Manchester City juara Premier League 2021/22. ( ANTARA FOTO/Reuters-Hannah Mckay)

Keberhasilan City meraih gelar Premier League musim ini tak lepas dari peran Pep Guardiola. Sosok asal Spanyol itu jadi orang di balik transformasi City beberapa musim terakhir. Berkatnya, banyak gelar yang mulai berdatangan ke Etihad Stadium.

Squawka mencatat, Guardiola jadi manajer non-Inggris pertama yang berhasil meraih empat gelar Premier League. Dia juga manajer pertama yang sukses mengumpulkan 10 trofi liga sejak jadi manajer klub papan atas Eropa pada 2008/09 silam.

Misinya bersama City kini hanya tinggal satu, yakni mengantarkan City juara Liga Champions, sesuatu yang masih jauh dari genggaman City.

2. Fernandinho samai torehan Sergio Aguero

4 Fakta Usai Manchester City Juara Premier League 2021/22Manchester City juara Premier League 2021/22. ( ANTARA FOTO/Reuters-Hannah Mckay)

Keberhasilan City menjuarai Premier League juga jadi catatan spesial bagi Fernandinho. Sejak bergabung dengan City pada musim 2013/14, total dia sudah menyumbangkan lima gelar Premier League untuk City.

Catatannya ini menjadikannya pemain Amerika Selatan yang meraih trofi Premier League terbanyak, menyamai torehan Sergio Aguero. Fernandinho juga jadi pemain Brasil yang paling banyak meraih titel Premier League, mengungguli Anderson.

3. Phil Foden juga sukses catatkan sejarah

4 Fakta Usai Manchester City Juara Premier League 2021/22premierleague.com

Selain Fernandinho, Phil Foden juga berhasil menorehkan sejarah. Dia sukses menyumbangkan trofi Premier League keempatnya bagi City. Torehan ini pun membawa Foden mengungguli nama-nama ciamik.

Tercatat, Foden mengungguli Frank Lampard, Cristiano Ronaldo, Patrick Vieira, dan Yaya Toure yang baru meraih tiga gelar Premier League. Luar biasanya lagi, Foden baru akan berusia 22 tahun pekan depan. Benar-benar muda dan berbahaya.

4. Gelar Premier League pertama Jack Grealish

4 Fakta Usai Manchester City Juara Premier League 2021/22potret Jack Grealish (instagram.com/jackgrealish)

Gelar Premier League yang diraih City musim ini juga jadi sesuatu yang spesial bagi Jack Grealish. Ini jadi gelar Premier League pertama sepanjang kariernya sebagai pesepak bola, sekaligus jadi gelar perdana yang sukses dia sumbangkan bagi City.

Setelah kegagalan di Piala Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions, setidaknya Grealish bisa membawa Manchester City juara musim ini di Premier League. Musim depan, kontribusinya kembali dinantikan, tentunya dengan permainan yang lebih intens.

Baca Juga: 5 Catatan Menarik Kemenangan Manchester City atas Norwich City

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya