5 Fakta Selepas Real Madrid Juara Liga Champions 2021/22

Real Madrid juara Liga Champions lagi

Jakarta, IDN Times - Real Madrid menunjukkan keperkasaannya lagi di ajang Liga Champions 2021/22. Bersua Liverpool dalam laga final yang dihelat di Stade de France, Minggu (29/5/2022) dini hari, Madrid menang 1-0.

Gol tunggal kemenangan Madrid di laga ini dicetak Vinicius Junior pada menit 59. Kemenangan atas LIverpool ini membawa Madrid pada trofi Liga Champions ke-14 sepanjang sejarah. Mereka menegaskan dominasi di Liga Champions.

Tidak cuma itu, dari kemenangan ini juga, hadir beberapa fakta menarik yang menyeruak ke permukaan. Berikut IDN Times merangkum fakta-fakta tersebut untuk kamu.

Baca Juga: [BREAKING] Real Madrid Juara Liga Champions Musim 2021/22 Usai Bekuk Liverpool

1. Real Madrid sukses kalahkan tiga tim Inggris

5 Fakta Selepas Real Madrid Juara Liga Champions 2021/22Final Liga Champions 2021/22 antara Real Madrid vs Liverpool. (twitter.com/Squawka)

Keberhasilan Madrid menundukkan Liverpool di laga final Liga Champions 2021/22, membuat mereka berhasil mempertahankan rekor apik mereka kala bersua tim Inggris musim ini. Dari tiga pertemuan, Madrid sukses memenangi semuanya.

Di perempat final, Madrid membekuk Chelsea dengan agregat 5-4. Lanjut di babak semifinal, mereka mengalahkan Manchester City dengan agregat 6-5. Kini di final, mereka juga berhasil menumbangkan Liverpool dengan skor tipis 1-0.

Madrid berhasil menunjukkan kedigdayaannya atas klub-klub Inggris musim ini. Apiknya, semua kemenangan ini diraih dengan cara yang dramatis.

2. Thibaut Courtois yang gemilang

5 Fakta Selepas Real Madrid Juara Liga Champions 2021/22Final Liga Champions 2021/22 antara Real Madrid vs Liverpool. (twitter.com/Squawka)

Thibaut Courtois jadi nama yang layak mendapatkan pujian di laga final ini. Berkat penampilan ciamiknya di bawah mistar gawang, Real Madrid menjelma jadi tim dengan pertahanan ciamik di laga ini. Liverpool kesulitan membobol gawang mereka.

Opta mencatat, Courtois menorehkan sembilan penyelamatan di laga ini. Total penyelamatan ini jadi yang terbanyak yang ditorehkan kiper di final Liga Champions, sejak 2003/04 silam. Courtois benar-benar luar biasa.

3. Real Madrid meneruskan catatan apik di final Liga Champions

5 Fakta Selepas Real Madrid Juara Liga Champions 2021/22Final Liga Champions 2021/22 antara Real Madrid vs LIverpool. (twitter.com/Squawka)

Sejak 1998 silam, Real Madrid rutin menembus babak final Liga Champions. Total, sudah delapan kali mereka melaju ke final, yaitu pada 1998, 2000, 2002, 2014, 2016, 2017, 2018, dan 2022. Luar biasanya, mereka sukses memenangi semua itu.

Madrid menumbangkan tim-tim besar macam Juventus, Valencia, Bayer Leverkusen, Atletico Madrid, dan Liverpool di final. Uniknya, ada tim yang dikalahkan lebih dari sekali oleh Madrid, yaitu Atletico, Juventus, dan Liverpool.

4. Carlo Ancelotti si raja Liga Champions

5 Fakta Selepas Real Madrid Juara Liga Champions 2021/22Carlo Ancelotti (skysports.com)

Keberhasilan Madrid menorehkan trofi Liga Champions di laga ini tak lepas dari peran Carlo Ancelotti. Sosok asal Italia itu sukses menyulap skuad Madrid, yang sempat diragukan di awal liga, jadi tim yang begitu sulit dikalahkan.

Khusus di Liga Champions, torehan trofi di musim ini menjadikannya sebagai manajer yang rutin memenangi Liga Champions. Tercatat, Ancelotti empat kali meraih trofi Liga Champions, mengungguli raihan Bob Paisley dan Zinedine Zidane.

5. Luka Modric meneruskan catatan apik pemain Kroasia

5 Fakta Selepas Real Madrid Juara Liga Champions 2021/22Luka Modric (teamtalk.com)

Sejak 2013 silam, selalu ada pemain asal Kroasia yang memenangi Liga Champions. Dimulai dari Mario Mandzukic bersama Bayern Muenchen, selalu ada sosok asal Kroasia yang turut mengangkat trofi Liga Champions bersama tim.

Tercatat, nama-nama macam Ivan Rakitic, Mateo Kovacic, Dejan Lovren, dan Ivan Perisic, bergantian jadi pemain yang memenangi Liga Champions sejak 2013. Kini, di 2022, catatan itu dilanjutkan oleh Luka Modric bersama Real Madrid.

Baca Juga: 3 Nama yang Bawa Real Madrid Juara Liga Champions 2021/22

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya