Apesnya Ganda, PSG Kalah dan Rumah Di Maria Kemalingan

PSG kelimpungan di babak kedua lawan Nantes

Jakarta, IDN Times - Paris Saint-Germain (PSG) terkena nestapa pada laga pekan 29 Liga Prancis 2020/21. Tidak hanya kalah dari Nantes, dua pemain mereka, Angel Di Maria dan Marquinhos, mendapatkan masalah.

Rumah Di Maria dan Marquinhos ternyata kemalingan. Insiden itu terjadii saat keduanya sedang berlaga membela PSG melawan Nantes.

Baca Juga: Kesaksian Menegangkan Kiper PSG Hadapi Penalti Lionel Messi

1. Rumah Angel Di Maria kemalingan

Apesnya Ganda, PSG Kalah dan Rumah Di Maria Kemalinganpsgtalk.com

Dilansir ESPN FC, rumah Di Maria disatroni maling saat laga babak pertama PSG versus Nantes berlangsung. Itu diketahui saat Direktur Olahraga PSG, Leonardo, tiba-tiba berlari ke arah manajer PSG, Mauricio Pochettino. Dia terlihat menyampaikan sebuah informasi yang penting.

Selepas itu, Pochettino kemudian menyampaikan informasi kepada Di Maria ketika babak pertama usai. Tidak lama kemudian, Di Maria berlari meninggalkan Parc des Princes dengan wajah yang muram durja.

Ternyata, Di Maria mengalami musibah. Rumahnya kemalingan dan keluarganya tengah dijadikan sandera. Tanpa pikir panjang, dia langsung meninggalkan pertandingan.

Ini bukan pengalaman buruk pertama bagi Di Maria. Insiden serupa pernah dialaminya saat masih membela Manchester United. Ketika tinggal di Manchester, rumahnya juga pernah jadi sasaran pencuri.

2. Marquinhos juga mengalami hal serupa

Apesnya Ganda, PSG Kalah dan Rumah Di Maria Kemalinganes.psg.fr

Selain Di Maria, Marquinhos mengalami hal serupa. Rumahnya juga disatroni maling dan orang tuanya juga dijadikan sandera. Namun, tidak seperti Di Maria, Marquinhos tetap bermain di sisa pertandingan.

Sosok asal Brasil itu tetap memimpin lini pertahanan hingga akhir laga. Pihak kepolisian pun akan langsung mengadakan investigasi mengenai hal ini, dan PSG berjanji memberikan dukungan untuk Marquinhos dan Di Maria.

3. PSG kalah dari Nantes, akibat dari hal ini?

Apesnya Ganda, PSG Kalah dan Rumah Di Maria Kemalinganpsgtalk.com

Akibat dari insiden yang menimpa Di Maria dan Marquinhos ini, performa PSG menurun di babak kedua. Hilangnya pemain kreatif macam Di Maria, benar-benar berpengaruh pada skema PSG.

Hingga akhirnya, Nantes sukses mencetak dua gol balasan lewat Randal Kolo dan Moses Simon. Kekalahan ini membuat PSG gagal menempel Lille di puncak klasemen sementara Ligue 1.

Baca Juga: Ditolak Manchester United dan PSG, Kemana Cristiano Ronaldo Berlabuh?

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya